Ribuan Warga Hadiri Halal Bihalal Dikediaman Bakal Calon Walikota Jambi Budi Setiawan Kasad Terima Penyerahan Jabatan Ka RSPAD dan Pimpin Sertijab 7 Jabatan Strategis TNI AD Atasi Serangan OPM Pimpinan Egianus Kogoya Ke Pos TNI, Koops TNI Habema Sita Senpi dan Puluhan Munisi Panglima TNI Hadiri Rapat Koordinasi di Kemenkopolhukam Bahas Situasi di Papua dan Permasalahan Tanah di Sumsel Mayjen TNI M. Naudi Nurdika Terima Tongkat Komando Pangdam II/Swj

Home / Warta TNI

Selasa, 4 Oktober 2022 - 15:06 WIB

101 Duta Perdamaian Naik Pangkat Di Daerah Misi

Lebanon, sriwijayadaily.co.id  – Sebanyak 101 Duta Perdamaian yang tergabung dalam Satgas Yonmek TNI XXIII-P Konga 2022 menerima kenaikan pangkat dalam sebuah Upacara Laporan Korps Kenaikan Pangkat,
bertempat di Lapangan Soekarno Indobatt UNP 7-1, Lebanon Selatan (1/10/2022).

101 personnel Satgas yang mendapat anugerah kenaikan pangkat kala waktu 1 Oktober 2022 ini terdiri dari enam orang Perwira Menengah, lima orang Perwira Pertama, tujuh orang Bintara serta 83 orang Tamtama.

Baca :  Kodim 0415/Jambi Terima Kunjungan Tim Wasgiat Dari Sopsad

Dalam amanatnya, Komandan Kontingen Garuda sekaligus Komandan Satgas Yonmek XXIIIP/UNIFIL, Kolonel Inf Fikri Ferdian, S.Sos., M.M., mengucapkan selamat kepada Perwira, Bintara, dan Tamtama atas kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi dari pangkat sebelumnya dan berharap agar setiap prajurit yang naik pangkat dapat menjalankan kepercayaan dan amanah tersebut dengan sebaik-baiknya.

“Saya berharap dengan pangkat baru yang disandang saat ini, para prajurit dapat meningkatkan ketaqwaan kepada Tuhan YME, profesional, membuka cakrawala berpikir serta dapat memperluas wawasan dalam mengambil sikap dan tindakan pada perilaku keseharian, juga dalam pergaulan di masyarakat sehingga terdapat peningkatan dan perubahan positif dalam menyandang pangkat satu tingkat lebih tinggi tersebut,” pungkas Dansatgas.

Baca :  Pangdam II/Swj Mayjen TNI Yanuar Adil Berikan Bantuan Sembako Kepada Warga Terdampak Banjir di Pagar Alam

Menurutnya, kenaikan pangkat ini merupakan penghargaan dari institusi TNI atas prestasi dan kinerja yang selama ini dipelihara dengan baik oleh para prajurit sekalian. Selain itu, kenaikan pangkat juga merupakan wujud nyata dari hasil kerja dan upaya dalam mengabdikan diri kepada bangsa dan negara melalui institusi TNI.

Baca :  Dandim 0415/Jambi Bersama Forkopimda Kota Jambi Cek Stok Ketersediaan Beras Jelang Ramadhan

“Pangkat merupakan simbol atau status yang mencerminkan semakin tingginya pangkat prajurit maka semakin besar juga tanggung jawab dan tuntutan kemampuan seorang prajurit. Oleh karena itu, perlu meningkatkan rasa tanggung jawab dalam melaksanakan segala tugas tersebut,” tutupnya. (Puspen TNI)

Share :

Baca Juga

Warta TNI

Ini Penegasan Kasad Pada Acara Tradisi Penerimaan Paja Abit Akmil 2023

Warta TNI

Aksi Sigap Warga Bersama Satgas Yonif 143/TWEJ Lakukan Ini

Warta TNI

Dandim 0415/Jambi Tinjau Lokasi Ketahanan Pangan

Warta TNI

Jelang Idul Adha, Danrem 042/Gapu Bersama Gubernur Jambi Sidak Pasar Angso Duo

Warta TNI

Satgas Yonif Raider 200/BN Terus Berikan Pelayanan Kesehatan Warga Kampung Obolma

Warta TNI

Koramil Enarotali Gelar Aksi Penghijauan Di Wilayah Paniai

Warta TNI

Kasad Dampingi Menhan RI Buka Pameran Indo Defence 2022 Expo and Forum

Warta TNI

Babinsa Koramil Pasar Bantu Pengamanan Warga yang Berziarah ke Makam Sambut Ramadhan