SRIWIJAYADAILY
Upaya peningkatan vaksinasi terus digencarkan oleh pihak Kodim 0830/Surabaya Utara, dimana sasaran vaksinasi kali ini, adalah para pelajar berusia 6 hingga 11 tahun.
Bukan tanpa sebab, vaksinasi yang ditujukan bagi para pelajar itu dilakukan untuk mempersiapkan adanya belajar mengajar secara tatap muka.
“Sebanyak 373 pelajar, yang masuk kategori mengikuti vaksinasi ini sebanyak 275,” ujar Dandim, Kolonel Inf Sriyono Kamis, (16/12/2021).
Dandim menambahkan, vaksinasi kali ini ditujukan bagi pelajar di sejumlah sekolah dasar yang ada di Kelurahan Morokrembangan, Surabaya.
“Adanya vaksinasi itu, mudah-mudahan bisa menambah imun pelajar ditengah gencarnya pandemi Covid ini,” bebernya.