Nobar di MC Budi Setiawan Dipadati Penonton dan Dimeriahkan Doorprize Budi Setiawan Bakal Gelar Nobar Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan di Media Center, Terbuka untuk Umum Tutup Apel Dansat 2024, TNI AD Lepas Tukik dan Burung ke Alam Liar Babinsa Ampel Hadiri Tradisi Grebeg Air Bersih Halal Bihalal Ala Pendam II/Swj Dengan Disperkim Sumsel

Home / Warta TNI

Rabu, 4 Januari 2023 - 05:16 WIB

Satgas Yonif 143/TWEJ Bantu Warga Korban Amukan Babi Hutan

Satgas Yonif 143/TWEJ Bantu Warga Korban Amukan Babi Hutan

Satgas Yonif 143/TWEJ Bantu Warga Korban Amukan Babi Hutan

SRIWIJAYADAILY, Palembang – Sebagai bentuk kepedulian kepada warga masyarakat Satgas Yonif 143/TWEJ Pos Batom dengan cepat memberikan pertolongan kepada Fransi (34) dan Lodi (25) korban amukan Babi Hutan saat berburu di Kampung Batom, Distrik Web, Kab. Pegunungan Bintang, Papua, Selasa (03/01/2023).

Letda Inf M. Zulfikar, Danpos Batom Satgas Yonif 143/TWEJ dalam keterangannya mengatakan bahwa, saat pihaknya menerima laporan ada warga yang datang ke Pos dalam keadaan terluka akibat amukan babi hutan maka segera mengerahkan anggota kesehatan untuk melakukan pertolongan.

“Kami menerima laporan ada warga terluka karena amukan babi, saya langsung perintahkan tim kesehatan segera ambil tindakan untuk memberikan pertolongan,” ujarnya.

Baca :  Datangi Rumah Duka, Dandim 0416/Bute dan Kapolres Terkesan Aksi Heroik Ridwan Meninggal Usai Menolong Dua Anak Hanyut

Kedua orang warga tersebut pergi untuk melihat jerat babi yang mereka pasang di hutan, ketika bapak Fransi menghampiri salah satu jeratnya ternyata ada babi yang terperangkap karena tidak terlihat seketika babi itu mengamuk dan menyerangnya.

Di tengah amukan babi yang sedang kalap, korban berteriak minta tolong temannya untuk membantu, tetapi temannya tak luput juga dari amukan babi yang sedang kalap, walaupun hewan tersebut dapat dilumpuhkan namun kedua warga ini mengalami luka yang cukup parah.

Baca :  Sakit di RS AK Gani, Pangdam II/Swj Besuk Ajudan

“Melihat luka yang cukup serius tim kesehatan Pos Batom dengan cepat dan cermat memberikan tindakan medis untuk bapak Fransi dengan 13 jahitan di bagian pipi sebelah kiri, 11 jahitan di jari manis sebelah kanan, 3 jahitan di telapak tangan kanan sementara kuku jari telunjuk kirinya yang patah dibersihkan untuk mencegah infeksi. Sedangkan rekannya Bapak Lodi mendapat perawatan ringan karena hanya mengalami luka lecet dikaki sebelah kiri,” jelas Danpos.

Selama kurang lebih 2 jam mendapatkan penanganan medis kedua warga ini diberi obat untuk mempercepat proses penyembuhan luka dan kembali lagi ke Pos setelah 3 (tiga) hari untuk memeriksakan kondisi luka kepada tim medis Pos Batom Satgas Yonif 143/TWEJ.

Baca :  Sukses Taklukkan Beragam Materi Gultor, Kasad Terima Brevet Anti Teror Kehormatan

Atas bantuan tim kesehatan Pos Batom Mama Yurupinu Sipe (27) istri bapak Fransi mengucapkan terima kasih kepada Satgas Yonif 143/TWEJ yang telah membantu keselamatan suaminya.

“Puji Tuhan, Sa ucapkan terima kasih kepada bapa mantri yang telah menyelamatkan sa pu suami, semoga bapa selalu dalam lindungan Tuhan,” ucap Yurupinu dengan haru. (Pendam II/Sriwijaya).

Share :

Baca Juga

Warta TNI

Danrem 042/Gapu Bersama Kapolda Dan Ketua DPRD Tinjau Pasar Murah Minyak Goreng Di Tebo

Warta TNI

Pemilu Serentak 2024, Panglima TNI : Konsekuensi Berat Bagi Pelanggar Netralitas TNI

Warta TNI

Jadi Komandan Upacara Harkitnas, Mayor Inf Widi : Ini Suatu Kehorrmatan

Warta TNI

Hubdam II/Sriwijaya Selenggarakan Program Unggulan Pangdam ll/Swj Dapur Masuk Sekolah

Warta TNI

Anggota TNI dan Polri Amankan MTQ di Tebo Ilir

Warta TNI

Video Viral Oknum TNI Di Jayapura Adalah Hoax

Warta TNI

Pangdam II/Swj Jenguk Prajurit dan Keluarga Anggota Yang Sakit

Warta TNI

Aksi Heroik Anggota Babinsa Kodim 0402/OKI Amankan Pembajak Kapal PT BMH