Dahaga Prestasi Bangsa, Pangdam II/Swj dan Ribuan Warga Nobar Final AFC-U23 Dankodiklatal Sambut Hangat Kehadiran Dirlitbang Pusjiantralitbang Mabes TNI Bersama Masyarakat, Kasad dan Pangdam Cenderawasih Tanam 1.000 Pohon Mangrove Terkait Penggerebekan Narkoba, Dandim 0201/Medan : Penangkapan Bukan Di Asmil TNI AD Berikan Senyum Keceriaan Anak-Anak Lebanon, Satgas Yonmek TNI Konga XXIII-R / UNIFIL Selenggarakan Education Program

Home / Warta TNI

Kamis, 26 Januari 2023 - 08:31 WIB

Kunjungi Mayonif RK 751/VJS, Pangdam XVII/Cenderawasih : Ciptakan Kehidupan Yang Solid Agar Menjadi Satuan Handal

Kunjungi Mayonif RK 751/VJS, Pangdam XVII/Cenderawasih : Ciptakan Kehidupan Yang Solid Agar Menjadi Satuan Handal

Kunjungi Mayonif RK 751/VJS, Pangdam XVII/Cenderawasih : Ciptakan Kehidupan Yang Solid Agar Menjadi Satuan Handal

SRIWIJAYADAILY, Sentani – Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Muhammad Saleh Mustafa melaksanakan kunjungan kerja (Kunker) ke Mayonif RK 751/VJS di Sentani, Kab. Jayapura, Rabu (25/1/2023).

Kapendam XVII/Cenderawasih Kolonel Kav Herman Taryaman, S.I.P., M.H. dalam keterangan tertulisnya mengatakan kunjungan Pangdam tersebut didampingi Ny. Eka Muh. Saleh Mustafa Ketua Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) PD XVII/Cenderawasih dan Para Asisten Kasdam XVII/Cenderawasih beserta Para Kepala Badan Pelaksana Kodam (Kabalakdam)

Dalam kunjungan kerja tersebut, sambutan dari Prajurit Yonif RK 751/VJS sangat luar biasa semangatnya. Hal ini dapat dilihat saat tepuk tangan dan yel-yel serta nyanyian saat mengiringi langkah Pangdam XVII/Cenderawasih memasuki pintu gerbang Mayonif RK 751/VJS.

Baca :  Babinsa Koramil 418-08/Sako Gercep Bantu Pencarian Bocah Tenggelam Di Sungai Borang

Tak hanya itu, Pangdam XVII/Cenderawasih menyempatkan berkeliling meninjau komplek perumahan, barak dan lingkungan asrama. Seiring itu Ketua Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) PD XVII/Cenderawasih melaksanakan peninjauan Posyandu dan TK Kartika Yonif RK 751/VJS.

Saat bertatap muka dengan Para Prajurit Yonif RK 751/VJS di Aula Mayonif, Pangdam menyampaikan kondisi lingkungan sudah tertib dan kehidupan Prajurit haruslah mengedepankan kebersamaan.

“Kehidupan barak di barak Prajurit harus menjaga kebersihan, selalu membangun kebersamaan, kekeluargaan dan makanan harus sehat,” jelas Pangdam XVII/Cenderawasih.

Pangdam pun menegaskan bahwa fasilitas perumahan agar dirawat dan dijaga, serta fasilitas kesehatan, sekolah merupakan sumberdaya yang bisa dimanfaatkan.

Baca :  Dari Kampung Ivi Hamad, Merauke, TNI AD Dukung Ketahanan Pangan

“Kembangkan terus ide-ide, karena itu investasi. Termasuk terkait untuk kesehatan dan keluarga, karena hidup satu asrama, adalah ikatan kekeluarga, maka harus membangun kehidupan dengan didukung oleh semua Prajurit,” kata Mayjen TNI Muh. Saleh.

“Saya harap para Prajurit punya rasa cinta pada Satuan, sehingga tidak akan ada pelanggaran dan merusak nama Satuan. Soliditas dan kecintaan Satuan dibuktikan dalam kehidupan di Batalyon.”

“Buat kehidupan yang solid agar jadi satuan yang handal. Itu semua dimulai dari hal-hal seperti di kehidupan di barak yaitu tentang kebersihan, membangun kebersamaan, kekeluargaan.”

Baca :  Kaajendam II/Swj Pimpin Acara Tradisi Korps Raport Masuk & Pindah Satuan

Lebih lanjut Mayjen TNI Muhammad Saleh Mustafa menegaskan bahwa sebagai bagian dari keluarga besar Kodam XVII/Cenderawasih, maka nama baik Kodam harus dijaga, salah satunya harus berprestasi.

“Yonif RK 751/VJS adalah Tentara Rakyat, jadi harus dekat dengan rakyat. Jadilah prajurit petarung, jadilah pemenang, militan dan dicintai rakyat,” pungkasnya.

Demikian pula ungkapan terima kasih disampaikan Pangdam XVII/Cenderawasih kepada para Istri-istri Prajurit Yonif RK 751/VJS yang dengan setia telah mendampingi para suaminya.

“Ciptakan keluarga yang guyub dan bangun kebersamaan,” tutup Pangdam XVII/Cenderawasih. (**)

Sumber : Pendam XVII/Cenderawasih.

Share :

Baca Juga

Warta TNI

Kasrem 042/Gapu Hadiri Upacara Penutupan Pendidikan Bintara Polri Di SPN Polda Jambi

Warta TNI

Danrem 043/Gatam Sambut Silaturahmi Rektor Unila Beserta Staf

Warta TNI

Pererat Hubungan TNI-Polri, Satgas Yonif 143/TWEJ Gelar Sholat Jumat Bersama

Warta TNI

Babinsa Koramil Jambi Selatan Dampingi Penilaian Lomba PKK Tingkat Kota Jambi

Warta TNI

Satgas TNI 711/Rks Dan Tim Komunitas Medis Uncen Gelar Pengobatan Gratis

Warta TNI

Vaksinasi Anak Dihari Ibu, Babinsa Bujuk Anak yang Berlindung Dibalik Punggung Bunda

Warta TNI

Babinsa Posramil Jagebob Bantu Masyarakat Bangun Rumah Layak Huni

Warta TNI

Panglima TNI Sambut Kedatangan Jenazah Kusuma Bangsa