TMMD Ke-120 Kodim 0417/Kerinci Resmi Dibuka Oleh Pj Bupati Kerinci Asraf Danrem 042/Gapu Ingatkan Peran Persit Sebagai Istri Prajurit, Pendamping Suami dan Ibu Dalam Rumah Tangga Gubernur Al Haris Memimpin Jambi Menuju Keberlanjutan Gambut Nasional Pangdam II/Swj : Tidak ada Dusta Diantara Kita, Guyub dan Sejahtera Menjawab Aspirasi Masyarakat,TMMD 120 Tahun 2024 Kodim 0209/LB Resmi Dibuka Plt Bupati Labuhanbatu

Home / Warta TNI

Rabu, 1 Februari 2023 - 15:21 WIB

Satgas Satuan Organik Yonarhanud 3/Yby Terima 48 Pucuk Senjata Rakitan dan Senjata Organik Dari Warga Maluku Utara

Satgas Satuan Organik Yonarhanud 3/Yby Terima 48 Pucuk Senjata Rakitan dan Senjata Organik Dari Warga Maluku Utara/ FOTO : dok. Puspen TNI

Satgas Satuan Organik Yonarhanud 3/Yby Terima 48 Pucuk Senjata Rakitan dan Senjata Organik Dari Warga Maluku Utara/ FOTO : dok. Puspen TNI

SRIWIJAYADAILY, Maluku Utara – Satgas Satuan Organik Maluku Utara Yonarhanud 3/YBY menerima penyerahan senjata dan munisi dari masyarakat Maluku Utara, Senin (16/01/2023).

Komandan Satgas Yonarhanud 3/YBY Letkol Arh Achmad Yani, S.E., M.Han saat dikonfirmasi media menjelaskan saat ini warga sudah semakin sadar akan larangan menyimpan senjata api, ini dapat dilihat dari banyaknya senjata penyerahan dari warga kepada satgas, kami mengucapkan terimakasih kepada warga yang sudah menyerahkan senjata harapannya agar tercipta kondisi kemanan yang kondusif.

Dansatgas menambahkan dalam sehari pada Senin (16/01/2023) ada 3 orang menyerahkan senjata dan munisi kepada Satgas Yonrahanud 3/Yby, yang pertama Novileno Tjefi dari Desa Dodinga, Kecamatan Jailolo Selatan Kab. Halmahera Barat menyerahkan 1 pucuk senjata rakitan laras panjang kepada Pos 5 Tetewang SSK IV diterima oleh Pratu Debby Haryadi dan Pratu Candra Ramadhan.

Baca :  Brigif 8/GC Gelar Shalat Idul Fitri 1 Syawal 1445 H di Masjid At-Taqwa Makobrigif 8/GC

Kemudian kedua Kamaruddin warga Desa Gosoma, Kecamatan Tobelo, Kabupaten Halmahera Utara menyerahkan 1 Pucuk senjata rakitan laras panjang kepada Pos Kotis diterima oleh Letda Ckm dr. Emanuel Pratita dan yang ketiga Olgan dari Desa Tunuo, Kecamatan Kao Utara menyerahkan 13 butir munisi tajam kaliber 7,62 mm kepada Pos 7 Gulo SSK IV diterima Sertu Apri Rubianto.

Baca :  Wujud Penghargaan Kepada Prajurit, Danrem 044/Gapo Gelar Upacara Kenaikan Pangkat

Ditempat berbeda Pasi Intel Lettu Arh Dwi Iswantoro juga memberikan penjelasan bahwa sebelumnya pada kamis (29/12/2022) Safrudin Pina warga dari Desa Sangowo Timur Kecamatan Morotai timur, Kabupaten Morotai menyerahkan 1 pucuk senjata rakitan laras panjang kepada Pos 6 Sangowo SSK III diterima oleh Koptu Dwi Budiyanto .

Dan pada Senin (02/01/2023) diterima 1 pucuk senjata rakitan laras pendek dari Ferdian Agustinus warga Desa Luari, Kecamatan Tobelo Utara, Kabupaten Halmahera Utara kepada Pos Kotis yang diterima oleh Pratu Dwi Bagus Andriyanto dan Pratu Ekltan Syahril.

Baca :  Danrem 042/Gapu Pimpin Apel Gelar Pasukan Pam VVIP Kunker Presiden RI di Wilayah Jambi

Lanjut Pasi Intel, Yoel bunga warga desa Samuda, Kecamatan Galela Barat Kabupaten Halmahera utara pada Rabu (11/01/2023) menyerahkan 1 pucuk senjata rakitan laras panjang Sertu Solehudin di Pos 2 Soatobaru SSK III.

Sampai dengan berita ini realese Satgas Yonarhanud 3/Yby sudah menerima Senjata seluruhnya 48 pucuk senjata dengan rincian senjata rakitan sebanyak 47 Pucuk terdiri dari laras panjang 32 Pucuk dan laras pendek 15 Pucuk. Kemudian Senjata Organik 1 Pucuk laras panjang, munisi campuran 79 butir juga bahan peledak 4 Buah terdiri dari Granat 3 Buah dan Ranjau 1 Buah. (Puspen TNI)

Share :

Baca Juga

Warta TNI

Impian Prajurit Miliki Rumah Pribadi Terwujud

Warta TNI

Danpos Dabra Satgas Yonif R 142 Hadiri Peletakan Batu Pertama Pembangunan Rumah Pendeta

Warta TNI

Peduli Sarana Ibadah, Babinsa Bersama Warga Gotong Royong Perbaikan Mushollah Baitulhamdi Desa Pudak

Warta TNI

Jalin Keakraban, Satgas TMMD Main Bulutangkis Bersama Warga

Warta TNI

Kodim 0420/Sarko Terima Penghargaan Dari PMI Sarolangun

Warta TNI

Dandim 0416/Bute Bagikan Bingkisan Lebaran Dari Danrem Untuk Anggota

Warta TNI

Melalui Vicon, Danrem 044/Gapo Ikuti Rapat Pelaksanaan Liga Santri Tingkat Nasional Tahun 2022

Warta TNI

Pasiterdim 0419/Tanjab Hadiri Balap Becak Sambut HUT Kemerdekaan RI dan Hari Jadi Kabupaten Tanjab Barat