Halal Bihalal Pepabri Kota Jambi, Tingkatkan Tali Silaturahmi dan Persaudaraan Kasad : Kita Keroyok Ramai-Ramai, Demi Sejahterakan Petani Komandan Korem 042/Gapu Brigjen TNI Rachmad Pimpin Sertijab Dandim Kerinci Dahaga Prestasi Bangsa, Pangdam II/Swj dan Ribuan Warga Nobar Final AFC-U23 Dankodiklatal Sambut Hangat Kehadiran Dirlitbang Pusjiantralitbang Mabes TNI

Home / Warta TNI

Selasa, 14 Februari 2023 - 20:31 WIB

Lanjutkan Pencarian, Tim Gabungan TNI Polri Kedepankan Keselamatan Pilot Susi Air

Lanjutkan Pencarian, Tim Gabungan TNI Polri Kedepankan Keselamatan Pilot Susi Air/ PENDAM CENDERAWASIH

Lanjutkan Pencarian, Tim Gabungan TNI Polri Kedepankan Keselamatan Pilot Susi Air/ PENDAM CENDERAWASIH

SRIWIJAYADAILY.CO.ID  – Pasca keberhasilan mengevakuasi 33 orang masyarakat Paro ke Kenyam, Kab. Nduga pada hari Sabtu 11 Februari 2023 dan belum ditemukannya Pilot Susi Air, Tim gabungan TNI Polri menggelar pencarian Pilot Susi Air a.n Philip Mark Mehrtens WNA dari Selandia Baru di wilayah Nduga dan sekitarnya, Selasa (14/2/2023).

Demikian disampaikan Kapendam XVII/Cenderawasih Kolonel Kav Herman Taryaman, S.I.P., M.H dalam keterangannya, Selasa (14/2).

“Upaya-upaya pencarian Pilot Susi Air terus dilakukan, hari ini Tim Gabungan TNI Polri melakukan pencarian menggunakan pesawat TNI AU dan Polri,” jelas Kapendam XVII/Cenderawasih.

Baca :  Kasum TNI Pimpin Sertijab Asrenum dan Aster Panglima TNI

“Untuk mengoptimalkan pencarian, Tim Gabungan TNI Polri kini bergabung dengan Satgas Damai Cartenz,” imbuhnya.

Aparat TNI Polri diketahui terus berkoordinasi dengan para Tokoh Agama, Tokoh Adat, Tokoh masyarakat dan Pihak Pemerintah Daerah.

“Tim Gabungan TNI Polri telah menyiapkan Tim Evakuasi apabila sewaktu-waktu diketahui keberadaan Pilot tersebut,” tegas Kolonel Kav Herman.

Lebih lanjut, Kapendam XVII/Cenderawasih mengatakan bahwa Bapak Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Muhammad Saleh Mustafa bersama Kapolda Papua Irjen Pol Mathius D Fakhiri, Pangkoopsud III Marsma TNI Donald Kasenda, S.T., S.I.P., M.M., dan Danrem 172/PWY Brigjen TNI J.O. Sembiring berada di Mimika memimpin dan bergabung bersama-sama dengan Para Prajurit TNI Polri untuk melakukan proses pencarian dan evakuasi.

Baca :  Indahnya Ramadhan, Korem 044/Gapo Dan Persit KCK Berbagi Takjil Buka Puasa

“Benar Bapak Pangdam XVII/Cenderawasih bersama Kapolda Papua, Pangkoopsud III dan Danrem 172/PWY berada di Mimika bergabung memimpin dan bersama-sama dengan para Prajurit TNI Polri,” ungkap Kapendam XVII/Cenderawasih.

Hal tersebut menunjukkan upaya pencarian terus dilakukan secara optimal dan mengedepankan keselamatan Pilot Susi Air.

Baca :  Kaajendam II/Swj Pimpin Acara Tradisi Korps Raport Masuk & Pindah Satuan

“Saat ini TNI Polri juga menangani warga Distrik Paro yang eskodus karena merasa ketakutan. Termasuk atas permintaan Bupati Nduga untuk membantu evakuasi,” terang Kapendam XVII/Cenderawasih.

Data evakuasi warga yang diperoleh sampai dengan sekarang, dimulai pada hari Rabu (8/2/2023) evakuasi 15 orang pekerja, Jumat (10/2/2023) evakuasi 25 orang warga Paro Sabtu (11/2/2023) 33 orang warga Paro dan hari Senin (13/2/2023) 167 org. (Redaksi/**)

Share :

Baca Juga

Warta TNI

Tumbuhkan Mental Juara, Satgas Pamtas Yonif 725/Woroagi Gelar Lomba Dayung Perahu Untuk Masyarakat Di Perbatasan Papua

Warta TNI

Putri Dari Prajurit Yonif 751, Raida Wakili Papua Terpilih Sebagai Model Idola Indonesia 2022

Warta TNI

Prajurit TNI Asal Jambi Gugur Oleh Kebrutalan Gerombolan KST Papua

Warta TNI

Kasiops Kasrem 042/Gapu Tutup Latihan Pembinaan Mental dan Disiplin Karyawan PTPN VI Jambi

Warta TNI

Kapenrem 042/Gapu Ikuti Rakernis Penerangan TNI AD TA 2022

Warta TNI

Satgas Yonif 125/SMB Bangun Jamban Sehat Untuk Masyarakat 4 Kampung di Papua Selatan

Warta TNI

Bentuk Karakter Tangguh dan Disiplin, Kodim 0415/Jambi Gelar Pembinaan Mental, Fisik dan Disiplin Karyawan PT. BSU

Warta TNI

Asrena Kasad Dan Tim Dalproggar TNI-AD Tinjau Pembangunan Mayonif 757/GV Di Boven Digoel