Berikan Senyum Keceriaan Anak-Anak Lebanon, Satgas Yonmek TNI Konga XXIII-R / UNIFIL Selenggarakan Education Program Bela Diri Taktis, Tajamkan Kemampuan Tempur Prajurit Dari Kampung Ivi Hamad, Merauke, TNI AD Dukung Ketahanan Pangan Antisipasi Darurat Pangan Nasional, Korem 081/DSJ Targetkan 1800 Hektar Tanaman Padi dan Jagung Rabinniscab Komlek TNI AD, Kapushubad : Lakukan Inovasi dan Kreatifitas Untuk Majukan Satuan dan Profesionalitas Prajurit

Home / Warta TNI

Jumat, 19 Mei 2023 - 14:01 WIB

Atasi Kesulitan Warga, Babinsa Koramil 10/JS Ikut Salurkan Bansos Dari Bank Swasta

SRIWIJAYADAILY – Babinsa Koramil 415-10/JS hadir mendampingi penyaluran bantuan social berupa paket sembako murah bagi masyarakat yang dilaksanakan oleh Bank Pengkreditan Artha Graha di RT 10 Kel Talang Jauh Kec Jelutung, Kota Jambi.

Pendampingan dan pengamanan dalam penyaluran  sembako murah, bertujuan agar pelaksanaan pendistribusian sembako murah tersebut dapat berjalan dengan tertib, aman dan lancar.

Adapun isi paket sembako murah berupa Beras 5 kg, Gula 2kg, Minyak goreng 2 ltr, teh 1 kotak, Dengan harga pasaran Rp. 185.000. Untuk harga satu paket yang di distribusikan ke masyarakat dengan harga Rp 50.000,-

Baca :  Ikuti Apel Gelar Pasukan, Koramil Sengeti Siap Dukung Penuh Polres Muaro Jambi Ciptakan Kondisi Kamseltibcarlantas Di Wilayah

Melalui penyaluran sembako murah ini diharapkan dapat meringankan beban warga dan lansia kurang mampu setelah Perayaan Hari Besar Islam yaitu Idul Fitri.

“Ini sebagai wujud kepedulian pihak Badan usaha Swasta setempat terhadap warga di sekelilingnya”,  ungkap Pimpinan Cabang Bang AG Bapak Bona Siregar.

Sebagai mitra Pemerintah ditingkat  Kelurahan, Babinsa juga mengedukasi kepada masyarakat penerima manfaat yang hadir dalam kegiatan sosial tersebut, agar penyaluran sembako murah itu dipergunakan untuk meringankan kebutuhan hidup sehari hari.

Baca :  Jaga Jantung Tetap Sehat, Kodim 0431/Babar Gelar Penyuluhan Kesehatan

Pada kesempatan tersebut, Lurah Talang Jauh Ibu Noor Amelia Heftiana S.TP M.Hum menyampaikan kegiatan ini sangatlah berdampak Positif bagi warga yang telah melaksanakan lebaran, karena persediaan kebutuhan pokok sudah di pastikan menipis dampak dari libur bekerja terutama bagi warga kami yang bekerja harian, ungkap Lurah.

Baca :  Humanis, Kowad Kodam II/Swj Screening Peserta Muktamar IMM

Danramil 415/10 JS Mayor Inf Edi Arman SH saat dikofirmasi awak media juga berpesan, Momen seperti ini agar Babinsanya di berdayakan agar keakraban baik dari pihak Badan usaha maupun warganya tetap terjalin dengan baik, karena tugas Babinsa di lapangan selalu berpedoman pada Santi Aji salah satu poinnya adalah mengatasi kesulitan rakyat di sekelilingnya, pungkas Danramil. (**)

Share :

Baca Juga

Warta TNI

Pembukaan Latihan Pratugas Yonif RK 751/VJS Satgas Operasi Pengamanan Perbatasan RI-PNG Mobile Di Wilayah Papua TA 2023

Warta TNI

Wujudkan Ketahanan Pangan, Babinsa Skanto Lakukan Pendampingan Kepada Petani Jagung

Warta TNI

Semarak Hari Sumpah Pemuda, Kodim 1708/BN Gelar Lomba Yospan

Warta TNI

Kodam XVII/Cenderawasih Gelar Syukuran HUT Kowad Ke-61 Tahun 2022

Warta TNI

Indonesia-Australia Sepakat Tingkatkan Kerjasama Kedua Angkatan Darat

Warta TNI

Antisipasi Bencana Alam, Prajurit Kodim OKU Latihkan Mitigasi Bencana Kepada BPBD Kab. OKU Timur

Warta TNI

Satgas 711 Raksatama Bangun Jamban Warga Kurang Mampu Di Perbatasan

Warta TNI

Tingkatkan Soliditas Mitra Pejuang, Kodim Jambi Gelar Komsos dengan KBT