Kunjungi Papua, Wakasad Tinjau Sarpras Satuan Jajaran TNI AD Berkontribusi Besar Turunkan Angka Stunting, 31 Babinsa Terima Penghargaan BKKBN Panglima TNI Terima Laporan Korps Kenaikan Pangkat 75 Perwira Tinggi TNI Semangat Letkol Nugraha Membangun Bumi Serasan Sekundang Sampai Ke Pelosok Desa Aster Kasad Tinjau TMMD Ke-120 di Kabupaten Muara Enim

Home / Politik

Rabu, 17 April 2024 - 17:30 WIB

5 Kandidat Ramaikan Bursa Pilwako Jambi 2024, Budi Setiawan Orang Pertama Ambil Formulir di Demokrat

SRIWIJAYADAILY JAMBI – Pendaftaran bakal calon walikota dan wakil walikota Jambi periode 2024-2029 mulai dibuka oleh pengurus DPC Partai Demokrat Kota Jambi sejak 25 Maret. Sebelum pendaftaran berakhir 22 April mendatang, sudah lima kandidat mengambil formulir untuk mendaftarkan diri ikut proses penjaringan.

Orang pertama mengambil formulir adalah DR Budi Setiawan SP MM. Ketua DPD Golkar Kota Jambi yang juga menjabat Ketua Umum KONI Provinsi Jambi itu hadir langsung ke sekretariat DPC Partai Demokrat pada Senin, 1 April 2024.

DR Budi Setiawan didampingi calon DPRD Kota Jambi terpilih beserta pengurus DPD Golkar Kota Jambi. Pria kelahiran 1980 ini dikenal dengan slogan baleho INI BUDI sebelumnya telah berhasil mengantarkan Partai Golkar memperoleh suara terbanyak pemilihan legislatif 14 Februari 2024 dengan meraih 8 kursi di DPRD Kota Jambi melebihi target 7 kursi.

Baca :  Kodim 0416/Bute Gelar Latihan Simulasi Penanggulangan Bencana Banjir

Tidak mau ketinggalan, Kandidat kedua yang mendaftar di DPC Demokrat yakni Bakal calon walikota Jambi, H A Rahman pada Rabu, 3 April 2024. Pengambilan formulir penjaringan partai Demokrat diwakili oleh H Rahman Dilla selaku tim pemenangan HAR.

Kandidat yang juga mendaftar yakni mantan Wakil Walikota Jambi Maulana. Pendaftaran ini diwakili oleh Direktur Rumah Pemenangan Maulana beserta tim pemenangan. Formulir pendaftaran diambil pada Jumat, 5 April 2024.

Orang ke empat yang mendaftarkan dirinya ke DPC Demokrat dalam proses penjaringan bakal calon Walikota dan Wakil Walikota Jambi yakni Raden Ridwan Muchtar. Kedatangannya ke DPC Demokrat didampingi para relawan dan simpatisan.

Baca :  Direktur Media Haris-Sani Musri Nauli, Hantar Haris-Sani Daftar ke Nasdem dan PKS

Raden Ridwan Muchtar mendaftar di DPC Demokrat Kota Jambi setelah sebelumnya bertemu Maulana di Pasir Panjang, Danau Teluk, Seberang Kota Jambi, Sabtu 13 April 2024. Raden Ridwan Muchtar ikut mendaftar penjaringan partai berlambang mercy itu merupakan sinyal bahwa Wakil Walikota Jambi Periode 2019 -2024, Maulana berkeinginan berpasangan dengan Raden Ridwan Muchtar.

Sebelumnya, deklarasi dukungan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) kepada Maulana sebagai bakal calon Walikota Jambi sudah dinyatakan. Pengurus PKS Kota Jambi telah melakukan survey lima nama kader internal PKS untuk mendampingi Maulana pada pilwako 2024 mendatang. Dari lima nama yang diajukan sudah mengerucut dua nama potensial yaitu Jasrul dan Zayadi. Keduanya merupakan anggota DPRD Kota Jambi aktif saat ini.

Baca :  Pastikan Pekerjaan Berjalan Lancar, Dansatgas Kizi TNI Konga Cek Langsung Progress Pembuatan Drainase

Tidak mau ketinggalan, hanya berselang beberapa jam saja Kemas Fuad juga mengambil formulir pendaftaran ke DPC Demokrat Kota Jambi, Selasa 16 April 2024. Pengambilan formulir dilakukan oleh tim pemenangannya.

Ketua DPC Demokrat Kota Jambi, Roro Nully dalam keterangannya menyampaikan Kemas Fuad merupakan orang ke lima mendaftarkan diri ke DPC Demokrat.

“Dalam proses penjaringan bakal calon Walikota dan Wakil Walikota Jambi dari Demokrat masih akan dilakukan sampai penentuan rekomendasi nantinya, ungkap Roro Nully.

Partai Demokrat dibidik oleh para kandidat karena memilki 3 kursi di DPRD Kota Jambi. **

Share :

Baca Juga

Politik

Budi Setiawan Berharap PPP Bersama Golkar Memenangkan Dirinya di Pilwako Jambi 2024

Politik

Budi Setiawan Ambil Formulir Pendaftaran Cawako Ke PDI Perjuangan Kota Jambi

Politik

Budi Setiawan, Anak Pensiunan TNI Menapaki Perjalanan Hidup Menuju Kota Jambi BerBUDI

Politik

Mantan Bupati Usman Ermulan Memuji Langkah Budi Setiawan Maju Sebagai Wali Kota Jambi 2024

Politik

Kembalikan Formulir Pendaftaran di Demokrat, Budi Setiawan Nyatakan Siap Mengikuti Pilwako Jambi

Politik

Sinyal PAN Bersama Gerindra di Pilgub Jambi 2024, Zulhas Titip Al Haris ke Prabowo

Politik

Langkah Budi Setiawan Kian Mantap Menatap Pilwako Jambi 2024

Politik

Maju Bakal Calon Walikota, Budi Setiawan Siap Hibahkan Diri Bagi Masyarakat Kota Jambi