Babinsa Komsos Sembari Berbagi Ilmu Cara Beternak Ayam Peduli Terhadap Masyarakat, Satgas Yonif 721/Makkasau Berikan Bantuan Pakaian Untuk Anak-anak Distrik Kanggime Tak Berjarak, Ksatria Buaya Putih Sambangi Honai Mama Papua Hadirkan Senyuman, Satgas Yonif 310/KK Sambangi Kampung Senggi Jalin Kerjasama, Kontingen Cambodian EOD Undang Makan Malam Kontingen Satgas Kizi TNI Konga

Home / Warta TNI

Kamis, 9 Desember 2021 - 21:33 WIB

395 Prajurit, PNS dan Persit Jajaran Korem 044/Gapo Ikuti Baksos Donor Darah

SRIWIJAYADAILY

Sebanyak 395 orang Prajurit, PNS dan Persit jajaran Korem 044/Gapo, mengikuti kegiatan Bakti Sosial (Baksos) donor darah bersama Palang merah Indonesia (PMI) Kota Palembang, di Balai Prajurit Makorem 044/Gapo Jalan Jenderal Sudirman KM 4.5 Palembang, Kamis (9/12/2021).

Kegiatan Baksos donor darah tersebut digelar dalam rangka menyambut hari Juang TNI AD yang jatuh pada tanggal 15 Desember 2021 dengan tema “TNI AD Bersama Rakyat Membangun Bangsa” yang pelaksanaannya dibuka langsung oleh Pangdam ll/Swj Mayjen TNI Agus Suhardi.

Pangdam ll/Swj Mayjen TNI Agus Suhardi dalam sambutannya menyampaikan, kegiatan donor darah ini dilaksanakan secara serentak dalam rangka memperingati hari Juang TNI AD tahun 2021 dan HUT ke-76 Kodam ll/Swj tahun 2022.

Baca :  Keren, Serdadu Wira Borong Juara Lomba Lari Maraton

“Saya menyambut baik kegiatan donor darah ini dan menyampaikan ucapan terima kasih yang tulus, kepada para pendonor yang dengan penuh ketulusan dan keikhlasan rela menyumbangkan darahnya,” ucap Pangdam.

Pangdam menuturkan, bahwa keberadaan Prajurit, PNS dan Keluarga Besar TNI (KBT) AD, harus dapat memberikan manfaat kepada lingkungan di sekitar kita. Dengan setetes darah dapat membantu saudara-saudara kita yang membutuhkan.

“Marilah kita jadikan kegiatan donor ini, sebagai momentum untuk meningkatkan rasa peduli terhadap sesama dengan tetap mempertahankan kesehatan agar dapat mendonorkan darah yang sehat,” sambung Pangdam.

Lanjut Pangdam, tindakan kemanusiaan seperti yang kita lakukan pada hari ini, tidak akan dapat dinilai harganya, sehingga pantas jika para pendonor disebut sebagai pejuang kemanusiaan. Kehadiran kita disini sesungguhnya menegaskan kembali tentang arti pentingnya sebuah persaudaraan, makna solidaritas dan kepedulian terhadap sesama, serta meneguhkan kembali kesetiakawanan sosial, di tengah pandemi Covid-19.”Semoga, ketulusan niat dari para pendonor akan mendapatkan berkah dan pahala dari Tuhan Yang Maha Kuasa,”.

Baca :  Kasdim 0415/Jambi Serahkan 110 unit Sepeda Motor Inventaris Bantuan Dari Kemenhan RI Kepada Para Babinsa

Pangdam juga menambahkan, kepada Ketua PMI Kota Palembang beserta staf, kami sampaikan meskipun jumlah darah yang kami sumbangkan belum memadai apabila dibandingkan dengan kebutuhan yang ada, namun setidaknya dapat memberikan kontribusi terhadap persediaan darah yang ada di PMI. “Untuk selanjutnya dapat dimanfaatkan oleh masyarakat yang membutuhkan,” pungkas Pangdam.

Usai beri sambutan, Pangdam ll/Swj di dampingi Danrem 044/Gapo melanjutkan kegiatan pemberian sembako dan tali asih dalam rangka Hari Juang TNI AD dan HUT Kodam II/SWJ ke – 76 kepada Panti Asuhan Rayhan dengan Jumlah penerima 35 orang dan pengurus rumah Tahfizh Al- Qur’an binaan Korem 044/Gapo sejumlah 16 org.

Baca :  Halal Bihalal Ala Pendam II/Swj Dengan Disperkim Sumsel

Turut hadir pada kegiatan Baksos donor darah tersebut, Kasdam ll/Swj Brigjen TNI Gumuruh Brigjen TNI Gumuruh Winardjatmiko, S.E., M.B.A., Irdam II/Swj Brigjen TNI Henra Hari Sutaryo, Kapoksahli Pangdam II/Swj Brigjen TNI Muchamad Bayu Hartomo, S.H., Danrem 044/Gapo Brigjen TNI M. Naudi Nurdika S.I.P., M.Si., M. Tr (Han), Kasrem 044/Gapo Kol Inf Grandy Mangiwa, Para Asisten Kasdam ll/Swj, Para Komandan/Kabakdam ll/Swj, Para Kasi Kasrem 044/Gapo, Persit KCK Koorcab Rem 044 PD ll/Swj.

Share :

Baca Juga

Warta TNI

Peduli Kesehatan Warga Perbatasan, Satgas 711 Raksatama Lakukan Pengobatan Gratis Dan Pemberian Kelambu

Warta TNI

TMMD Bangun Semangat dan Kepercayaan Diri Masyarakat

Warta TNI

Tingkatkan Hasil Dan Mutu, Satgas Yonif 143/TWEJ Ajarkan Ini Ke Petani Kakao Perbatasan

Warta TNI

Bekali Siswa Secapa AD, Kasad Tegaskan Pemimpin Harus Miliki Ketauladanan dan Manajerial Yang Baik

Warta TNI

Serma Reky Kenalkan Pengetahuan Survival Kepada Peserta Bintalfisdis

Warta TNI

TNI AD Menerima Dukungan Vitamin Untuk Prajurit Terdepan

Warta TNI

Kasad Anugerahkan Bintang Kartika Eka Paksi Utama Kepada Chief Of The Australian Army

Warta TNI

Serba Serbi Kunker RI, Demi Momen Bagus Wartawan Nyamar Jadi Peserta