Satgas Pamtas Statis RI-PNG Yonif 111/KB Ajak Murid Sekolah Wujudkan Mimpi Dan Cita-Cita Satgas Yonif 122/TS Percepat Pembangunan Gereja di Daerah Perbatasan Bersama Warga  Pasukan TNI Polri Gerak Cepat Lakukan Evakuasi Korban OPM Babinsa Komsos Sembari Berbagi Ilmu Cara Beternak Ayam Peduli Terhadap Masyarakat, Satgas Yonif 721/Makkasau Berikan Bantuan Pakaian Untuk Anak-anak Distrik Kanggime

Home / Warta TNI

Kamis, 27 Januari 2022 - 13:05 WIB

Kapendam Cenderawasih : Tiga Prajurit TNI Gugur Oleh Kebrutalan Gerombolan KST Papua

FOTO : Kapendam XVII/Cenderawasih Kolonel Inf Aqsha Erlangga, S.H., M.H.

FOTO : Kapendam XVII/Cenderawasih Kolonel Inf Aqsha Erlangga, S.H., M.H.

Puncak, Sriwijayadaily.co.id ~ Akibat kebrutalan penyerangan dari gerombolan Kelompok Separatis Teroris Papua (KST) terhadap Prajurit TNI pada pagi hari Kamis (27/1/2022) bertempat di Kampung Tigilobak, Distrik Gome, Kab Puncak mengakibatkan Prajurit TNI Pos Koramil Gome, Satgas Kodim YR 408/Sbh meninggal dunia.

Demikian disampaikan Kapendam XVII/Cenderawasih Kolonel Inf Aqsha Erlangga, S.H., M.H. dalam keterangan tertulisnya.

Kejadian bermula dari penyerangan dilakukan oleh gerombolan KST terhadap Prajurit TNI dari Pos Koramil Gome, Satgas Kodim YR 408/Sbh pada pagi hari.

Baca :  Pimpin Upacara Bendera 17-an, Danrem 042/Gapu Bacakan Amanat Panglima TNI

“Saat dilaksanakan pergantian jaga, tiba-tiba Satgas Kodim YR 408/Sbh mendapatkan tembakan dari Pok KSTP. Kemudian Personel TNI Satgas Kodim YR 408/Sbh melakukan balas tembakan. Akibat kejadian ini terdapat korban 2 (dua) orang personel Satgas Kodim YR 408/Sbh terkena tembakan, yaitu Serda Rizal luka tembak di bagian pinggang dan Pratu Tuppal Baraza luka tembak di perut bagian bawah,” jelas Kapendam XVII/Cenderawasih.

“Akibat tertembak oleh gerombolan KST, kemudian kedua Prajurit TNI yang mengalami luka tembak dievakuasi menuju Puskesmas Ilaga dengan menggunakan kendaraan,” tambah Kapendam XVII/Cenderawasih.

Baca :  Berangkatkan Personel Yang Cuti Lebaran, Dandim 0406/Lubuk Linggau Tekankan Hal Ini

Selanjutnya Kapendam XVII/Cenderawasih menjelaskan Prajurit TNI Serda Rizal meninggal dunia pada saat perjalanan menuju Puskesmas Ilaga. Kemudian setibanya di Puskesmas Ilaga, korban Pratu Tuppal Baraza mendapat pertolongan pertama oleh Dokter Puskesmas Ilaga, namun setelah mendapat pertolongan dari Dokter Puskesmas untuk Pratu Tuppal Baraza dinyatakan meninggal dunia.

Lebih lanjut diungkapkan Kapendam XVII/Cenderawasih setelah dilaksanakan evakuasi, kembali terjadi penyerangan kembali oleh KST terhadap Pos Satgas Kodim YR 408/Sbh.

Baca :  Aslog Kasdam II/Swj Cek Swakelola Rumah Prajurit Program Kasad

“Akibat penyerangan kembali ke Pos TNI, sehingga mengakibatkan 2 (dua) personel atas nama Pratu Rahman dan Pratu Saeful terkena tembakan kemudian dievakuasi ke Puskesmas Illaga. Setibanya di Puskesmas Ilaga untuk korban Pratu Rahman dinyatakan meninggal dunia oleh dokter puskesmas,” ungkap Kapendam XVII/Cenderawasih.

“Akibat penyerangan brutal KST terhadap Pos Satgas Kodim YR 408/Sbh mengakibatkan personel TNI berjumlah 3 (tiga) personel Satgas Kodim YR 408/Sbh meninggal dunia dan 1 (satu) personel dalam kondisi kritis,” tambah Kapendam XVII/Cenderawasih. (**)

Share :

Baca Juga

Warta TNI

Acara Lepas Sambut Pangdam XVII/Cenderawasih Digelar Di Hotel Suni Abepura Jayapura Papua

Warta TNI

Gunakan Perahu, Babinsa Ramil Yapen Barat Antar Anak Sekolah

Warta TNI

Satgas YR 321/GT Ajarkan Mama Distrik Dal Buat Ketupat

Warta TNI

Sukseskan Pemilu 2024, Babinsa Koramil Telanaipura Hadiri Rapat Pleno terbuka Rekapitulasi DPSHP

Warta TNI

Tumbuhkan Rasa Empati, Babinsa Koramil 09/Tp Sambangi Panti Asuhan

Warta TNI

Tim Medis Satgas 412 Kostrad Lakukan Pertolongan Pertama Kepada Warga Luka Kena Kampak

Warta TNI

Perkuat Silaturahmi, Kodim Biak Numfor Gelar Komsos Dengan Keluarga Besar TNI

Warta TNI

Kodim Jambi Gelar Komsos Dengan Komponen Bangsa