Berikan Senyum Keceriaan Anak-Anak Lebanon, Satgas Yonmek TNI Konga XXIII-R / UNIFIL Selenggarakan Education Program Bela Diri Taktis, Tajamkan Kemampuan Tempur Prajurit Dari Kampung Ivi Hamad, Merauke, TNI AD Dukung Ketahanan Pangan Antisipasi Darurat Pangan Nasional, Korem 081/DSJ Targetkan 1800 Hektar Tanaman Padi dan Jagung Rabinniscab Komlek TNI AD, Kapushubad : Lakukan Inovasi dan Kreatifitas Untuk Majukan Satuan dan Profesionalitas Prajurit

Home / Warta TNI

Sabtu, 7 Mei 2022 - 12:39 WIB

Satgas TNI Yonif R 142 Bersama Warga Yahukimo Berkebun Sejahterakan Jemaat Gereja

Satgas TNI Yonif R 142 Bersama Masyarakat Karya Bakti Pembukaan Lahan Perkebunan Di Areal Gereja GKI Betel Polimo/ Foto : Pensatgas Yonif R 142

Satgas TNI Yonif R 142 Bersama Masyarakat Karya Bakti Pembukaan Lahan Perkebunan Di Areal Gereja GKI Betel Polimo/ Foto : Pensatgas Yonif R 142

SRIWIJAYADAILY.CO.ID – Pengabdian kepada masyarakat di bidang pembangunan dan sosial perlu diwujudkan secara nyata. Demikian pula bagaimana TNI mengabdikan diri kepada rakyat, sehingga semakin meningkat kebersamaan dan kerjasama antara TNI dan masyarakat yang berada di sekitarnya.

Prajurit TNI Pos Kurima Satgas Pamtas RI-PNG kewilayahan Yonif Raider 142/KJ yang secara nyata memberikan pengabdian terbaiknya kepada masyarakat.

Mendapat undangan dari salah satu tokoh agama berpengaruh di Distrik Kurima yaitu Ibu Pendeta Betti Kanikir S.Th untuk berpartisipasi dalam pembuatan lahan kebun, membuat Prajurit TNI Yonif Raider 142/KJ semakin semangat untuk berkontribusi nyata bersama masyarakat membangun Papua, khususnya untuk menyejahterakan masyarakat, bertempat di areal Gereja GKI Betel Polimo, Kampung Kurima, Distrik Kurima, Kab Yahukimo, Papua, Sabtu (7/5/2022).

Baca :  Warnai Hardikal Ke-78, Gowes Navy Fun Bike 15 Km Keliling Markas TNI AL

Berbaur dengan warga, tampak terlihat dalam kegiatan pembuatan lahan kebun, antara lain Bapak Hans Haselo selaku Wakil Ketua Jemaat Gereja GKI Betel Polimo, Ibu Pendeta Betti Kanikir S.Th, Dantim II Pos Kurima Sertu Jopri Sembiring.

Baca :  Resmi Sandang Melati Tiga, Kolonel Eko Pristiono : Semoga Kami Amanah

Disela kegiatan tersebut Ibu Pendeta Betti Kanikir S.Th, mengucapkan terima kasih atas kehadiran anggota Satgas Pos Kurima yang turut dalam pembuatan lahan kebun.

“Ini semua untuk warga, untuk Jemaat Gereja. Sehingga diharapkan dapat segera ditanam dan akhirnya nanti yang merasakan hasil panennya adalah masyarakat. Terima kasih TNI Yonif 142/KJ atas segala bantuan moril dan tenaga yang memang sangat membantu jemaat di Gereja GKI Betel Polimo, Tuhan Memberkati,” kata Ibu Pdt. Betti Kanikir S.Th.

Di tempat yang sama, disampaikan salah satu personel TNI dari Pos Kurima Sertu Jopri Sembiring bahwa hadir di wilayah tersebut untuk menjaga kedamaian dan keamanan dalam menyejahterakan masyarakat. Sehingga dengan membantu warga untuk membuka kebun tersebut, semakin bersemangat.

Baca :  Mantap! Satgas Pamtas RI-MLY Yonarhanud 12/SBP Kembali Amankan Miras Ilegal Dari Malaysia

“Semoga Keberadaan personel Satgas Yonif Raider 142/KJ dalam membantu pembuatan lahan kebun yang berada di areal Gereja GKI Betel Polimo dan perkebunan di area Gereja ini bisa bermanfaat bagi Jemaat Gereja GKI Betel Polimo,” jelas Sertu Jopri Sembiring.**

Share :

Baca Juga

Warta TNI

TMMD Ke-115 Kodim 0415/Jambi Fokus Pada Pembangunan Masyarakat di Pedesaan

Warta TNI

Satgas 412 Kostrad Perbaiki Jembatan Penghubung Antar Desa

Warta TNI

Prajurit Koramil 13/Sebapo Datangi Polsek dan Beri Ucapan Selamat HUT Bhayangkara

Warta TNI

Kasad Wujudkan Mimpi Henz Songjanan Jadi Prajurit TNI AD

Warta TNI

Jalin Kemanunggalan Dengan Rakyat, TNI Diperbatasan Bantu Warga Bercocok Tanam

Warta TNI

189 Peserta Ikuti Sidang Pantukhir Calon Bintara Tingkat Suspanpus Kodam II/Swj TA 2023

Warta TNI

Brigif 8/GC Pertajam Naluri Tempur Prajurit Yonif 141/AYJP

Warta TNI

Ini Profil Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto