Dari Kampung Ivi Hamad, Merauke, TNI AD Dukung Ketahanan Pangan Antisipasi Darurat Pangan Nasional, Korem 081/DSJ Targetkan 1800 Hektar Tanaman Padi dan Jagung Rabinniscab Komlek TNI AD, Kapushubad : Lakukan Inovasi dan Kreatifitas Untuk Majukan Satuan dan Profesionalitas Prajurit Direktur Keuangan TNI AD Pimpin Rabinniscab Keuangan TNI AD Tahun 2024 Peringatan 61 Tahun Integrasi Papua, Satgas Yonif 122/TS Bersama Pemda Rekor Muri Pembentangan Bendera Merah Putih Terpanjang

Home / Warta TNI

Kamis, 12 Mei 2022 - 17:28 WIB

Sehari Penuh Satgas TNI 142/KJ Bersama Guru Dan Siswa Sekolah

SRIWIJAYADAILY.CO.ID ~ Terwujudnya Kemanunggalan TNI dan Rakyat diimplementasikan dalam kegiatan sehari-hari. Untuk itu, Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 142/KJ melaksanakan kegiatan pembinaan teritorial dengan berkunjung ke beberapa sekolah SD dan SMP, bertempat di Kampung Elelim, Kampung Bulmu dan Kampung Pirip, Distrik Elelim, Kab Yalimo, Papua, Kamis (12/5/2022).

Dansatgas Pamtas Yonif R 142/KJ Letkol Inf Esnan Hariyadi menjelaskan bahwa Kotis Elelim berkunjung ke sekolah-sekolah dengan mengedepankan moto “Satgas 1 hari penuh bersama siswa dan Guru sekolah”.

“Adapun sekolah yang kita kunjungi yaitu SDN 1 Elelim di Kampung Bulmu dan langsung bertemu Kepala Sekolah Ibu Susana Haluk, dengan para guru sejumlah guru 13 orang dan siswa 200 orang,” jelas Dansatgas.

Baca :  Ciptakan Lingkungan Bersih Dan Sehat, Anggota Kodim 0416/Bute Laksanakan Pembersihan Pangkalan

“SMPN 1 Elelim di Kampung Bulmu bertemu Kepala Sekolah Bapak Rum Salak, dengan jumlah guru 20 orang dan siswa 150 orang,” tambahnya.

Tak hanya itu, kemudian personel Satgas Pamtas Yonif R 142/KJ berkunjung ke SD Inpres di Kampung Elelim dan bertemu Kepala Sekolah Ibu Juliana G Konowok, dengan jumlah guru 15 orang dan siswa 172 orang. Dilanjutkan menuju SD YPK Moria Kampung Pirip bertemu Kepala Sekolah Ibu Syanet, dengan jumlah guru 11 orang dan siswa 285 orang.

Baca :  Tim Survei Srenad Tinjau Ketahanan Pangan Terpadu Kodim 0415/Jambi

Bahwa dari kesekian jumlah sekolah yang didatangi Satgas TNI tersebut bertujuan untuk menjalin silaturahmi dengan pihak sekolah.

“Dari komunikasi antara pihak sekolah, baik siswa maupun Kepala Sekolah dan para guru. Ternyata meminta TNI untuk membantu pihak sekolah dalam kegiatan sehari-hari,” pungkas Dansatgas.

“Kami diminta oleh pihak sekolah untuk melatihkan upacara bendera dan baris berbaris, bahkan memberikan penyuluhan kesehatan dan wawasan kebangsaan, sekaligus membantu para guru,” tambahnya.

Baca :  Satgas Yonif 125/SMB Bangun Taman Wisata Dan Budi Daya Anggrek Untuk Masyarakat Wonggi

Sementara itu, salah satu Kepala Sekolah yang dikunjungi, yaitu Ibu Susana Haluk Kepala Sekolah SDN 1 Elelim mengungkapkan dengan kehadiran TNI dari Satgas Pamtas Yonif R 142/KJ ke sekolah-sekolah merupakan langkah yang baik, khususnya terjalin silaturahmi yang baik dengan guru dan siswa.

“Kami berharap juga hubungan kerjasama jalinan tali silaturahmi akan terus berjalan dengan baik, kami akan hubungi pihak Satgas apabila sudah masuk jadwalnya,” ujar Ibu Susana Haluk Kepala Sekolah SDN 1 Elelim. (Pendam XVII/Cenderawasih).

Share :

Baca Juga

Warta TNI

Jalin Kemanunggalan TNI dan Rakyat, Babinsa Koramil 10/Jambi Selatan Bersama Warga Gotong Royong

Warta TNI

Pangdam I/BB Cek Langsung Kualitas Makanan untuk Personil Gabungan PAM F1 Powerboat

Warta TNI

Bangkitkan Olahraga Papua Pegunungan, Piala Kasad Cup 2023 Kodim 1702/JWY Resmi Dibuka

Warta TNI

Kodim 0415/Jambi Gelar UTP Jabatan Terintel, Ini Pesan Danlat Mayor Widi Purwoko

Warta TNI

Jenderal Dudung Abdurachman : Pemimpin Yang Baik Selalu Diidamkan Kehadirannya Oleh Anak Buah

Warta TNI

Kodam II/Sriwijaya Gelar Upacara 17-an Bulan Oktober 2023

Warta TNI

Kodim 0416/Bute Tanam Pohon di Bumi Perkemahan Desa Punti Kalo

Warta TNI

Kibarkan Merah Putih, Kontingen Garuda UNIFIL Berhasil Pertahankan Predikat Juara pada Kejuaraan SASCO 2023