Kasdam II/Swj : Nuzulul Qur’an, Introspeksi Diri dan Tingkatkan Kualitas Imtaq Yonif 144/JY Terima Pemeriksaan Psikologi Dari Dispsiad Sebelum Berangkat Penugasan Pamtas RI-PNG Jalin Silaturahmi Antar Kontingen, Dansatgas Kizi TNI Konga Kunjungi Camp Bhutan QRF Bina Sinergitas, Babinsa Komsos Dengan Staf Kelurahan Orang Kayo Hitam Pastikan Pekerjaan Berjalan Lancar, Dansatgas Kizi TNI Konga Cek Langsung Progress Pembuatan Drainase

Home / Warta TNI

Senin, 30 Januari 2023 - 08:17 WIB

Akmil Sukses Jadi Tuan Rumah AKS TNI

Akmil Sukses Jadi Tuan Rumah AKS TNI

Akmil Sukses Jadi Tuan Rumah AKS TNI

SRIWIJAYADAILY, MAGELANG – Akademi Militer (Akmil) sukses menjadi tuan rumah penyelenggaraan Apel Komandan Satuan (AKS) TNI Tahun 2023 yang berlangsung sejak tanggal 27 – 29 Januari 2023. AKS TNI Tahun 2023 ditutup oleh Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono di Gedung Lily Rochly Akmil Magelang, Minggu (29/1/2023).

Kegiatan AKS TNI tahun ini mengusung tema TNI Patriot NKRI, dalam pelaksanaannya dipimpin langsung oleh Panglima TNI.

Dalam pelaksanaan AKS TNI, disampaikan beberapa kebijakan dan penekanan oleh Panglima TNI pada seluruh Pimpinan dan Komandan satuan yang hadir sebagai Patriot NKRI. AKS tersebut dimaksudkan untuk menyamakan visi dan misi para Komandan Satuan jajaran TNI dalam mendukung pelaksanaan agenda penting bangsa diantaranya antisipasi perhelatan politik tahun 2024 yang prosesnya sudah berjalan sejak tahun lalu.

Baca :  Wujudkan Impian Masyarakat, Satgas TMMD Kodim 0426/TB Bangunkan Jembatan

Ada beberapa poin penekanan yang disampaikan oleh Panglima TNI terkait kebijakan yaitu jangan mengurangi hak-hak Prajurit dalam pelaksanaan tugas serta seluruh program anggaran harus dapat dipertanggungjawabkan secara akuntabel dan transparan.

Baca :  Pererat Kerja Sama Layanan Jasa Perbankan, Panglima TNI Tandatangani MOU Dengan Bank BRI, Mandiri dan BNI

Di samping itu juga ada penekanan tentang kebijakan digiatkannya program pembinaan teritorial dalam mendukung program-program Pemerintah seperti bakti kesehatan, program penghijauan dan sebagainya. Kemudian penekanan agar kerja sama antar matra harus ditingkatkan sehingga sinergitas internal TNI dapat terwujud untuk menghilangkan sekat-sekat pembatas ego sektoral antar matra. Dan yang tak kalah penting Prajurit TNI harus menjaga Netralitas TNI dan tidak terlibat politik praktis dalam menghadapi tahun politik dan Pemilu 2024 yang akan datang.

Baca :  Awali Misi, Satgas Garuda Sambut Bulan Suci Ramadhan Penuh Suka Cita

AKS TNI juga dihadiri oleh seluruh Kepala Staf Angkatan dan diikuti oleh para Komandan Satuan dari tiga matra (TNI AD, TNI AL dan TNI AU) dengan rangkaian kegiatan berupa penekanan kebijakan Panglima TNI, kegiatan olahraga bersama, lomba menembak pistol dan senjata laras panjang, lomba HTF (memanah, lempar pisau dan kapak (lempika), Jembatan tali 3, Kompas Bintang ) serta peninjauan ke Museum Taruna Abdul Djalil Akmil Magelang. (Dispenad)

Share :

Baca Juga

Warta TNI

Babinsa Himbau Masyarakat Aktifkan Siskamling

Warta TNI

Lewati Sungai dan Rawa, Satgas Yonif 725/Wrg Dampingi BPS Boven Digoel Lakukan Sensus Penduduk

Warta TNI

Satgas 123 Rajawali Bantu Warga Perbatasan Papua Mengolah Buah Merah

Warta TNI

Danrem 042/Gapu Hadiri Open Turnamen Gateball Gubernur Jambi Cup 2022

Warta TNI

Tanamkan Nilai Kedisiplinan, Satgas Yonif R 142/KJ Latihkan Peraturan Baris Berbaris

Warta TNI

Bonceng Istri Hamil 6 Bulan, Pratu RW Diserempet dan Dikeroyok Preman

Warta TNI

Pangdam II/Sriwijaya : Maknai Peringatan Nuzulul Qur’an Untuk Tingkatkan Disiplin Dan Etos Kerja Prajurit

Warta TNI

Pangdam Cenderawasih Ikuti Perayaan Natal Bersama Warga Papua