Ribuan Warga Hadiri Halal Bihalal Dikediaman Bakal Calon Walikota Jambi Budi Setiawan Kasad Terima Penyerahan Jabatan Ka RSPAD dan Pimpin Sertijab 7 Jabatan Strategis TNI AD Atasi Serangan OPM Pimpinan Egianus Kogoya Ke Pos TNI, Koops TNI Habema Sita Senpi dan Puluhan Munisi Panglima TNI Hadiri Rapat Koordinasi di Kemenkopolhukam Bahas Situasi di Papua dan Permasalahan Tanah di Sumsel Mayjen TNI M. Naudi Nurdika Terima Tongkat Komando Pangdam II/Swj

Home / Daerah

Selasa, 22 Maret 2022 - 13:34 WIB

Asah Kemampuan Pegawai, Lapuanja Gelar Latihan Menembak

SRIWIJAYADAILY.CO.ID – Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas IIB Jambi (Lapuanja) yang merupakan unit pelaksana teknis di lingkungan kantor wilayah kementerian hukum dan HAM Jambi melaksanakan Pembinaan Fisik,Mental dan Disiplin pegawai atau FMD dalam bentuk kegiatan Latihan Menembak bertempat di Lapangan Tembak Singa Kartipala, Mako Brimbob Polda Jambi kegiatan dimulai dari pukul 07.00 WIB pada Selasa (22/03/2022).

Peserta latihan menembak adalah seluruh pegawai Lapuanja. Acara diawali dengan sambutan Kalapas Perempuan Kelas IIB Jambi, Triana Agustin selanjutnya Danden Gegana Ginda Silalahi menyambut kedatangan para peserta dari Lapunja.

Baca :  Koperasi Primkoppabri Kota Jambi Gelar RAT, Ini Pesan Ketua DPD Pepabri Propinsi Jambi

Pembukaan secara resmi dilakukan oleh Bapak Kakanwil, Tholib. Sebelum membuka acara beliau memberikan arahan agar peserta dapat mengikuti kegiatan dengan baik.

“Terima Kasih Kepada Dansat Brimob telah menerima Lapas Perempuan Kelas IIB Jambi untuk Latihan menembak disini. Latihan menembak ini untuk dapat memberikan keterampilan bagi para pegawai walapun bertugas di Lapas wanita” ucap Beliau.

Kegiatan di buka secara simbolis dengan adanya penerbangan balon oleh Kakanwil, KadivPas,Karupbasan Jambi dan Kalapas Perempuan Jambi. Setelah acara dibuka secara resmi, Pemateri dari Brimob Jambi memberikan materi seputar penggunaan senjata laras panjang jenis Stayer 5,56 mm dengan jarak sarasaran tembak sejauh 25 Meter. Setelah dijelaskan dilanjutkan dengan pelaksanaan menembak yang diikuti oleh masing-masing pegawai dan didampingi secara langsung oleh instruktur. Penembak pertama dilakukan oleh Bapak Kakanwil Jambi, Kadivpas kanwil Jambi serta Kalapas Perempuan Jambi.

Baca :  Partai Golkar Kota Jambi Gelar Doa Bersama, Ini Harapan Budi Setiawan

Kegiatan latihan menembak dilaksanakan dengan maksud untuk memberikan pelatihan dan meningkatkan kemampuan menembak, fisik, mental, dan disiplin pegawai Lapuanja, sehingga dapat mengerti menggunakan senjata api dengan baik dan benar.

Baca :  Wujudkan Provinsi Jambi yang Berprestasi, Budi Setiawan Ajak Seluruh Pengurus KONI Selalu Jaga Kekompakan

Dengan adanya kegiatan menembak ini saya berharap para petugas Lapuanja dapat terus meningkatkan kemampuan dalam menggunakan senjata api, karena ini sangat dibutuhkan disaat kita sedang bertugas” jelas kalapas.

Latihan menembak yang diikuti oleh Seluruh pegawai Lapuanja tersebut berlangsung antusia serta berjalan dengan aman, tertib dan kondusif. Seluruh pegawai mengaku hal ini bermanfaat dalam pelaksanaan tugas sehari-hari.

#KemenkumhamJambi
#HumasLapuanja

Share :

Baca Juga

Daerah

Syarat Penerbangan Tak Perlu Lagi Pakai Antigen, Jumlah Penumpang SSK II Naik 30 Persen

Daerah

Minggu Ini Harga Pinang Kering di Riau Tetap Rp12.800 per Kg

Daerah

Soal BBM Solar untuk Batu Bara, Budi: Pengusaha Pakai Minyak Industri

Daerah

Ini Kades Terpilih pada Pilkades Serentak 43 Desa di Tanjab Barat

Daerah

Pemprov Jambi Adakan Rakor Bahas Laporan Konflik Sosial 2021

Daerah

Pengurus SMSI Pusat Apresiasi Rapimda dan Peringatan HUT SMSI ke 5 di Jambi

Daerah

Perkuat Desa Digital, Wamendes Budi Arie: Desa Wajib Punya Website

Daerah

Ini Arahan Kakanwil Kemenkumham Jambi Kepada Pegawai Lapuanja