Jambi – Seleksi Tilawatil Quran (STQ) merupakan ajang penting dalam menumbuhkan semangat membaca, memahami, dan mengamalkan Alquran dalam kehidupan sehari-hari. Selain itu, STQ juga bertujuan meningkatkan kecintaan masyarakat terhadap kitab suci dan memperkuat nilai-nilai keislaman di tengah masyarakat.
Babinsa Koramil 415-05/Sengeti, Kodim 0415/Jambi, Serka Edi Sabhara turut serta menghadiri sekaligus melakukan pengamanan dalam acara Pawai dan Pembukaan STQ ke-IX di Desa Suko Awin Jaya, RT 01, RTQ Mambaul Ulum, pada Jumat sore (6/9/2024).
Acara ini dihadiri oleh berbagai tokoh penting, termasuk Sekretaris Camat Sekernan, Kepala Desa Suko Awin Jaya, Ibu Idawati, Anggota Dewan terpilih Bapak J. Nainggolan, Ketua BPD, Ketua LPTQ Suko Awin Jaya serta tokoh masyarakat setempat.
Dalam sambutannya, Kepala Desa Suko Awin Jaya, Ibu Idawati, mengungkapkan harapannya agar pelaksanaan Pawai dan STQ ini tidak hanya menjadi ajang perlombaan untuk mendapatkan juara saja, akan tetapi juga mampu meningkatkan pengamalan nilai-nilai Alquran dalam kehidupan masyarakat Desa Suko Awin Jaya.
“Harapan kami, STQ ini mampu menjadi sarana untuk semakin mendekatkan diri kepada Alquran, serta memperkuat nilai keagamaan dan kebersamaan di desa kita,” ungkapnya.
Sementara itu Serka Edi Sabhara menegaskan bahwa pelaksanaan STQ memiliki fungsi untuk membangun generasi muda yang lebih religius dan menciptakan suasana yang kondusif di masyarakat.
“Selain sebagai ajang seleksi, STQ ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan kecintaan masyarakat terhadap Alquran. Kami berharap kegiatan ini dapat berjalan aman dan lancar, serta memberikan manfaat besar bagi kehidupan keagamaan di Desa Suko Awin Jaya,” ujarnya.
Diharapkan, dengan terlaksananya kegiatan ini, nilai-nilai Alquran dapat semakin diterapkan dalam kehidupan sehari-hari oleh seluruh warga, sekaligus mampu mempererat tali silaturahmi dan menjaga kekompakan antarwarga di desa tersebut.**