Mayjen TNI M. Naudi Nurdika Terima Tongkat Komando Pangdam II/Swj Demokrat Kota Jambi : Budi Setiawan yang Pertama Mungkin Ini Kode Pelaku Pemalsu Plat Dinas TNI Ditangkap Lestarikan Pesisir Pantai, Satgas Pam Puter Enggano Laksanakan Pembibitan Pohon Mangrove Nobar Siksa Kubur, Cara Unik Pangdam II/Swj Tingkatkan Keimanan

Home / Warta TNI

Rabu, 15 Februari 2023 - 10:08 WIB

Babinsa Tanjung Johor Bersama Nakes Pantau Perkembangan Anak Stunting

Babinsa Tanjung Johor Bersama Nakes Pantau Perkembangan Anak Stunting/ FOTO : Dok. dimjbi

Babinsa Tanjung Johor Bersama Nakes Pantau Perkembangan Anak Stunting/ FOTO : Dok. dimjbi

SRIWIJAYADAILY.CO.ID – Serka Zainal Arifin Babinsa Kel Tanjung Johor Koramil 415-07/Pelayangan, Kodim 0415/Jambi mendukung penuh upaya pemerintah dalam pencegahan stunting.

Hal ini dibuktikan dengan turun langsung kelapangan membantu pelayanan kesehatan anak balita di Posyandu Mawar RT 02 Kel Tanjung Johor Kec Pelayangan  Kota Jambi.

Babinsa Serka Zainal Arifin menjelaskan bahwa pelayanan kesehatan yang dilaksanakan adalah Pemeriksaan Kesehatan Balita antara lain penimbangan berat badan, pengukuran tinggi badan, lingkar perut dan kepala serta pemberian makanan tambahan.

Baca :  Tingkatkan Sinergi dan Soliditas, TNI - Polri di Kerinci Gelar Buka Puasa Bersama Dan Bagi-Bagi Takjil

“Kami berharap kepada para orangtua yang memiliki balita agar rajin untuk mengikuti pemeriksaan kesehatan di Posyandu, agar pertumbuhan dan kesehatan balita terpantau sehingga dapat terhindar dari stunting,” imbuhnya.

Permasalahan stunting bukan saja menjadi tugas dan tanggung jawab petugas kesehatan gizi yang berada pada setiap Puskesmas Puskesmas melainkan seluruh pihak terkait lainnya termasuk TNI AD dan masyarakat itu sendiri, tambahnya.

Baca :  Satgas Yonif 200/BN Bagikan Susu dan Telur Untuk Anak Papua di Perbatasan

Dandim 0415/Jambi Kolonel Inf Marsal Denny saat dikonfirmasi awak media, Rabu (15/02) mengatakan, TNI AD melalui Babinsa yang langsung bersentuhan dengan masyarakat memiliki peran penting dalam memberikan edukasi pemahaman pendataan serta melakukan pendekatan kepada orang tua yang anaknya masuk dalam kategori stunting untuk mau menjalani perawatan.

Baca :  Pabung Muaro Jambi Hadiri Apel Gelar Pasukan Operasi Keselamatan Jelang Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah

“Penentuan data stunting sangat diharuskan untuk mencegah terjadi kelalaian dalam menangani gizi buruk pada balita usia dini dengan kondisi di mana anak mengalami gangguan pertumbuhan banyak orang tua tidak tahu tanda dari adanya masalah gizi kronis pada pertumbuhan anak”, pungkas Dandim. (red/**)

Share :

Baca Juga

Warta TNI

Bersama Masyarakat Selalu Humanis, Satgas TNI 405/SK Miliki Budaya Senyum, Salam Dan Sapa

Warta TNI

TMMD Reguler Ke-114 TA 2022 di Wilayah Kodam XVII/Cenderawasih Resmi Ditutup

Warta TNI

Babinsa Koramil Pelayangan Bantu Warga Bangun Tempat Pendidikan Al-Qur’an

Warta TNI

Koramil Telanipura Gelar Vaksinasi Di Pusat Perbelanjaan

Warta TNI

Pangdam XVII/Cenderawasih Pimpin Apel Bersama Dan Halal Bihalal Prajurit TNI Dan PNS Kodam Segarnizun Jayapura

Warta TNI

Dandim 0415/Jambi Harapkan Pramuka Dapat Membentuk Generasi Muda Sebagai Pemimpin Bangsa Dimasa Depan

Warta TNI

Peran Babinsa Koramil 10/JS dalam Pengamanan Ibadah Kenaikan Isa Almasih

Warta TNI

Koramil Pijoan Dukung Percepatan Penanganan PMK di Muarojambi