Mayjen TNI M. Naudi Nurdika Terima Tongkat Komando Pangdam II/Swj Demokrat Kota Jambi : Budi Setiawan yang Pertama Mungkin Ini Kode Pelaku Pemalsu Plat Dinas TNI Ditangkap Lestarikan Pesisir Pantai, Satgas Pam Puter Enggano Laksanakan Pembibitan Pohon Mangrove Nobar Siksa Kubur, Cara Unik Pangdam II/Swj Tingkatkan Keimanan

Home / Warta TNI

Selasa, 21 Desember 2021 - 11:16 WIB

Bekali Ilmu Agama Sejak Dini, Personel Satgas Pamtas RI-PNG Ajari Anak-anak Mengaji

Dok. Satgas TNI dari Personel Pamtas RI-PNG Yonif 711/Rks Pos Wembi ajari anak-anak Kampung Wembi mengaji

Dok. Satgas TNI dari Personel Pamtas RI-PNG Yonif 711/Rks Pos Wembi ajari anak-anak Kampung Wembi mengaji

SRIWIJAYADAILY
Satgas TNI dari Personel Pamtas RI-PNG Yonif 711/Rks Pos Wembi mengajar mengaji kepada anak-anak, bertempat di Kampung Wembi, Kecamatan Arso, Kabupaten Keerom, Provinsi Papua.

Demikian disampaikan Lettu Inf Yudhi Ariadi selaku Danpos Wembi dalam rilis tertulis Pendam XVII/Cenderawasih, Selasa (21/12/2021).

Lettu Inf Yudhi mengungkapkan kegiatan mengajar mengaji tersebut dipimpin oleh Prada Suryadi dengan Prada Zulfikar Pohontu dengan mengajarkan Iqro sejak dini kepada anak-anak di Mushola Pos Wembi.

Baca :  Mayjen TNI Niko Fahrizal Resmi Pimpin Kodam Iskandar Muda

“Tentunya kegiatan ini sangatlah positif untuk mengajarkan anak sejak dini agar bisa membaca huruf hijaiyah, serta ke depannya nanti bisa membaca dan menghafal ayat suci Al-Qur’an dengan baik dan benar,” ungkap Lettu Inf Yudhi.

Saat dikonfirmasi kegiatan tersebut, Dansatgas Pamtas RI-PNG Letkol Inf Mutakbir mengapresiasi atas upaya yang telah dilakukan oleh anggota Pos Wembi terhadap masyarakat kampung perbatasan RI-PNG.

Baca :  TNI Lindungi Warga Sugapa dari Teror Tembakan Dan Pembakaran Oleh Gerombolan KKB

“Selain melaksanakan tugas pokoknya dalam menjaga keamanan di wilayah perbatasan, anggota Satgas Pamtas RI-PNG juga melaksanakan kegiatan pembinaan teritorial dengan berbagai metode seperti membantu mengajar di sekolah, memberikan pelayanan kesehatan gratis, melakukan komunikasi sosial dengan masyarakat, karya bhakti, hingga menjadi guru mengaji bagi anak-anak perbatasan,” jelas Dansatgas.

Baca :  Kodim Tanjab Sasar Program Dapur Masuk Sekolah di Desa Sungai Gebar

“Anak-anak sangat antusias dalam belajar mengaji yang dilakukan oleh anggota Pos Wembi meski terbatasnya sarana dan prasarana, tetapi mereka tetap semangat untuk belajar mengaji, serta kegiatan tersebut juga diterima dengan baik oleh warga setempat dan para orang tua,” imbuhnya. (**)

Share :

Baca Juga

Warta TNI

Ketua Persit KCK Cabang XXIII Kodim 0415/Jambi Senam Sehat Bersama Anggota Di Koramil Telanaipura

Warta TNI

Corp Keuangan TNI AD Gelar Karya Bakti Pembersihan Semenanjung Reklamasi Pantai Jakarta

Warta TNI

2 Jenderal Alumni SMAN 3 Kota Jambi Nakhodai Kodam Sriwijaya

Warta TNI

Babinsa Koramil 10 /Jambi Selatan Dampingi Pelaksanaan Posbindu

Opini

Seleksi Penerimaan Cata PK TNI AD di Korem 042 Gapu Dipantau Ketat Tim Wasgiat Mabesad

Warta TNI

Danrem 042/Gapu Ikuti Rakornis TMMD ke-115 Tahun 2022 Secara Virtual

Warta TNI

Pelihara Kemampuan Menembak, Kodim 0415/Jambi Gelar Latihan Menembak

Warta TNI

Dukung Ketahanan Pangan di Masa Pandemi, Kodim 0416/Bute Panen Sayur Hidroponik