Agar Dikenang dan Dicintai Anggota, Mayjen TNI Yanuar Adil: Selalu Berusaha Terbaik Terima Kunjungan Kehormatan Danjen USARPAC, Kasad Sepakat Perkuat Kerja Sama Pangdam II/Swj Mayjen TNI M. Naudi Nurdika Siap Lanjutkan Program Pejabat Sebelumnya Piala Asia U-23 2024, Garuda Muda Sukses Melenggang ke Babak Perempat Final Setelah Mengalahkan Yordania Dengan Skor 4-1 Saya Budi, Terima Kasih Warga Jambi, Terima Kasih Airlangga

Home / Warta TNI

Minggu, 2 April 2023 - 20:34 WIB

Cegah Malaria, Satgas Yonif 143/TWEJ Bersama Masyarakat Bersihkan Semak Belukar

Cegah Malaria, Satgas Yonif 143/TWEJ Bersama Masyarakat Bersihkan Semak Belukar  (FOTO/IST)

Cegah Malaria, Satgas Yonif 143/TWEJ Bersama Masyarakat Bersihkan Semak Belukar (FOTO/IST)

SRIWIJAYADAILY.CO.ID – Dalam rangka menurunkan serangan penyakit malaria dan menciptakan lingkungan yang sehat, Satgas Yonif 143/TWEJ bersama masyarakat pedalaman Papua membersihkan semak belukar sekitar pemukiman di Kampung Batom, Distrik Batom, Kab. Pegunungan Bintang, Papua Pegunungan, Minggu (02/04/2023).

Kegiatan tersebut dilaksanakan selain untuk memupuk rasa kebersamaan dengan masyarakat juga dapat menciptakan lingkungan Kampung Batom bersih dan sehat. Hal tersebut dikarenakan tingkat sakit malaria didaerah ini cukup tinggi.

Dalam keteranganya Danpos Batom Satgas Yonif 143/TWEJ Letda Inf M. Zulpikar menjelaskan bahwa kegiatan tersebut merupakan wujud perhatian Satgas kepada masyarakat Batom mengingat tingkat serangan malaria dikampung tersebut cukup ganas sehingga Satgas berinisiatif mengajak Karya Bakti warga untuk menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat.

Baca :  Lestarikan Lingkungan Hidup, Kodim 0416/Bute Tanam Pohon

“Mengingat serangan malaria yang cukup tinggi disini maka Satgas berinisiatif mengadakan Karya Bakti untuk menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat guna menekan penyakit tersebut,” ungkap Letda Inf M. Zulpikar.

Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Danpos Batom Satgas Yonif 143/TWEJ Letda Inf M. Zulpikar mendapat sambutan antusias dari masyarakat, dengan penuh keakraban saling bahu membahu membersihkan lingkungan demi menjaga kesehatan mereka.

Baca :  Keren, Serdadu Wira Borong Juara Lomba Lari Maraton

“Disamping ciptakan lingkungan yang bersih dan sehat kegiatan ini Satgas laksanakan guna memupuk jiwa dan semangat kebersamaan masyarakat”, tambah Danpos Batom.

Sementara itu bapak Lucas Prui (53) Ondo Api Kampung Batom mengucapkan terimakasih dan penghormatan yang setinggi-tingginya kepada Satgas atas perhatian dan bantuan yang selama ini diberikan kepada warga Kampung Batom 1 dan 2. Pihaknya berjanji akan mereruskan kegiatan serupa untuk memupuk kebersamaan dan menciptakan kebersihan lingkungan guna pencegahan malaria.

Baca :  Berkah Ramadhan, Yonarmed 15/Cailendra Berbagi Takjil Gratis

“Sa ucapkan terimakasih dan rasa hormat yang tinggi kepada bapa TNI yang telah memberikan bantuan dan bimbingan selama ini untuk kemakmuran dan kemajuan kampung, saya akan teruskan kegiatan serupa guna memupuk kebersamaan warga dan ciptakan lingkungan yang sehat,” papar Lucas Prui. (Pendam ll/Swj)

Share :

Baca Juga

Warta TNI

Nobar Siksa Kubur, Cara Unik Pangdam II/Swj Tingkatkan Keimanan

Warta TNI

Pangdam II/Swj Nobar Dengan Personel dan Keluarga serta Bank Mandiri

Warta TNI

Lestarikan Budaya Papua, Satgas TNI 301/PKS Sukseskan Acara Tradisi Bakar Batu Di Puncak Jaya

Warta TNI

Pangdam II/Swj Sapa Keluarga Besar Korem 041/Gamas

Warta TNI

Korem 043/Gatam Siap Dukung Kelancaran Dan Keamanan Angkutan Lebaran Tahun 2023

Warta TNI

Kasad Resmikan Auditorium Jenderal Besar A.H. Nasution

Warta TNI

Satgas Yonif Raider 200/BN Bersama Warga Gotong Royong Buat Panggung

Warta TNI

Babinkum TNI Beri Penyuluhan Netralitas Dan Penegakan Hukum Di Lingkungan Kodam II/Sriwijaya