Pasukan Raider 514 Kostrad Selamatkan 52 Orang Terdampar Kelaparan di Tengah Hutan Papua Cegah Stunting Di Papua, Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 511/DY Terapkan Program Anak Asuh Satgas Yonif 143/TWEJ Sosialisasikan Bahaya Narkoba dan HIV AIDS Yonif 144/JY Bagikan Takjil Buka Puasa Untuk Warga Curup Dua Pemuda Bawa Ganja 250 Gram Ditangkap Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 725/Woroagi

Home / Warta TNI

Sabtu, 27 November 2021 - 21:14 WIB

Danrem 042/Gapu Dampingi Menko PMK Sambangi RS Dr. Bratanata Jambi

Foto Bersama Danrem 042/Gapu Brigjen TNI M. Zulkifli, S.I.P., M.M., saat mendampingi Menko PMK RI Prof. Dr. Muhadjir Effendy, M.A.P sambangi RS TK. III Dr. Bratanata Jambi, Sabtu (27/11/2021). FOTO : PENREM 042/GAPU

Foto Bersama Danrem 042/Gapu Brigjen TNI M. Zulkifli, S.I.P., M.M., saat mendampingi Menko PMK RI Prof. Dr. Muhadjir Effendy, M.A.P sambangi RS TK. III Dr. Bratanata Jambi, Sabtu (27/11/2021). FOTO : PENREM 042/GAPU

SRIWIJAYADAILY

Komandan Korem 042/Gapu Brigjen TNI M. Zulkifli, S.I.P., M.M., mendampingi Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) RI Prof. Dr. Muhadjir Effendy, M.A.P sambangi RS TK. III Dr. Bratanata Jambi dalam Kunjungan Kerjanya ke Provinsi Jambi, Sabtu (27/11/2021).

Dalam keterangan tertulis Penrem 042/Gapu dikatakan bahwa dalam kunjungannya, Menko PMK RI Muhadjir Effendy disambut oleh Kakesdam II/Swj Kolonel Ckm Dr. drg. Puji Hartono, Sp.Ort., M.A.R.S. Dandenkesyah 02.04.02 Jambi Letkol Ckm dr. Abdul Haris Drakel. SpoT dan Kepala RS. TK. III Dr. Bratanata Jambi Mayor Ckm dr. Fauzi Mustakman.SpB dan langsung meninjau fasilitas ruang Haemodialisis (raung cuci darah) dan Kontainer Laboratorium PCR bantuan Kementerian Pertahanan RI tahun 2020 di Klinik Pratama Denkesyah 02.04.02 Jambi.

Baca :  Bantu Kesulitan Rakyat, Prajurit Yonif 147 Gelar Karya Bhakti

Pada kesempatan tersebut, Menko PMK menyampaikan dengan melihat pelayanan dan kondisi rumah sakit ini, beliau sangat terkesan karena rumah sakit ini bangunan lama tetapi tidak mengurangi sama sekali gairah para staf, dokter, perawat maupun tenaga bantuannya untuk memberikan pelayanan terbaik untuk para masyarakat pasien dan tidak hanya khusus untuk keluarga TNI tapi juga untuk masyarakat sekitar.

Baca :  Babinsa Hadiri Pertemuan Kader Posyandu Kelurahan Kampung Baru

“Karena itu teruslah kembangkan keberadaan rumah sakit ini dan bisa dinaikkan kelasnya kalau perlu dijadikan salah satu rumah sakit rujukan utama di Kota Jambi dan Provinsi Jambi”, saran Menko PMK.

Dalam kunjungannya ke Rumkit Bratanata, Menko PMK memberikan plakat sebagai tanda penghargaan kepada RS TK III Dr Bratanata yang diterima oleh Karumkit dan juga memberikan bantuan masker yang diterima oleh Kakesdam II/Swj serta memberikan bingkisan kepada pasien yang sedang menjalani cuci darah.

Baca :  Pangdam II/Sriwijaya Ikuti Acara Grand Launching App ETWP -  AD dan Penyerahan Simbolis GAM PNS TNI AD Melalui Vicon

Turut hadir mendampingi Menko PMK RI dalam kegiatan tersebut, Deputi Bidang Koordinasi Pemerataan Pembangunan Wilayah dan Penanggulangan Bencana Letjen TNI (Purn) Dr. Sudirman, S.H, M.H, M.M dan Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris. S.Sos., MH. **

Share :

Baca Juga

Warta TNI

Kodim 1702/JWY Bantu Proses Pesemayaman Dan Pemakaman 9 Jenazah Korban Kerusuhan

Warta TNI

Antisipasi Karhutla Di Wilayah, Aparat TNI Polri Di Sekernan Gelar Apel Siaga

Warta TNI

Anggota Kodim 0418/Palembang, Serda Edi Kusuma Dapat Kaki Palsu Baru Dari Kasad

Warta TNI

Sambangi Desa Dan Warga, Wujud Kehadiran Babinsa Ditengah Masyarakat

Warta TNI

TNI AD Berharap KBT Menjadi Pioneer Dalam Menjaga dan Melestarikan Pancasila

Warta TNI

Koramil Enarotali Gelar Aksi Penghijauan Di Wilayah Paniai

Warta TNI

Apresiasi Kegiatan TMMD, Bupati Tanjabbar: Pemerintah Daerah dan Segenap Lapisan Masyarakat Merasa Terbantu

Warta TNI

Kasi Intel Korem 045/Gaya Hadiri Deklarasi Pencanangan Pembangunan Zona Integritas BNNP Babel