Pelaku Pemalsu Plat Dinas TNI Ditangkap Lestarikan Pesisir Pantai, Satgas Pam Puter Enggano Laksanakan Pembibitan Pohon Mangrove Nobar Siksa Kubur, Cara Unik Pangdam II/Swj Tingkatkan Keimanan Panglima TNI Pimpin Penyerahan Jabatan Pangkogabwilhan II dan Sertijab 3 Jabatan Strategis Mabes TNI TNI AD Aktif Bantu Pemerintah Amankan Stok Pangan Nasional

Home / Warta TNI

Sabtu, 1 Januari 2022 - 13:51 WIB

Gerai Vaksinasi Koramil Telanaipura Sasar Pengunjung Taman Wisata Hutan Kota

Koramil 415-09/Telanaipura Kodim 0415/Jambi menggelar vaksinasi covid-19 bagi masyarakat untuk semua kalangan usia di Taman Hutan Kota Muhammad Sabki Jambi.

Koramil 415-09/Telanaipura Kodim 0415/Jambi menggelar vaksinasi covid-19 bagi masyarakat untuk semua kalangan usia di Taman Hutan Kota Muhammad Sabki Jambi.

SRIWIJAYADAILY
Koramil 415-09/Telanaipura Kodim 0415/Jambi kembali menggelar vaksinasi covid-19 bagi masyarakat untuk semua kalangan usia di Taman Hutan Kota Muhammad Sabki, Sabtu (01/01/2022).

Kegiatan vaksinasi ini sengaja dilakukan saat hari libur di taman/tempat-tempat wisata, karena biasanya masyarakat menjadikan tempat wisata untuk kumpul dan bersantai bersama keluarga saat datang hari libur.

Tempat wisata biasanya menjadi favorit karena pesona dan keindahan alamnya yang sejuk dan tenang, ujar Danramil Telanaipura Mayor Inf Widi Purwoko saat meninjau kesiapan di lokasi.

Baca :  Siswa Dikmata TNI-AD Gel II TA. 2023 (OV) Melaksanakan Latihan Penyeberangan Sungai

Pemerintah kota Jambi melalui instruksi Walikota No.29/INS/XII/HKU/2021 telah memberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat pada saat perayaan hari Natal 2021 dan Tahun Baru 2022. Pasca perayaan Tahun Baru, tempat-tempat wisata diperbolehkan dibuka untuk umum dengan berbagai syarat, terutama pengunjung harus sudah divaksin.

Selaku penanggungjawab pelaksana vaksin, kita menangkap peluang sasaran vaksin yang sedang diburu oleh pengunjung saat liburan Nataru, yakni destinasi wisata. Pengelola sepakat untuk menggelar vaksinasi sebagai upaya untuk memutus mata rantai penyebaran covid -19 diarea taman wisata hutan kota M. Sabki, agar pengunjung aman dan nyaman menikmati liburannya.

Baca :  Kodim Banyuasin Distribusikan 25 Unit Kendaraan Dinas Babinsa Bantuan Dari Kemenhan RI

“Tempat wisata harus steril dari penyebaran covid-19, untuk mengurangi risiko penularan, pengunjung hanya diperbolehkan bagi yang sudah di vaksin saja.” ujar Widi.

Dikatakannya, vaksin sangat penting untuk diberikan karena dapat meningkatkan imunitas tubuh seseorang, sehingga dapat meminimalisir penularan covid-19.

Satu per satu pengunjung Taman Hutan kota M. Sabki diperiksa oleh petugas, apakah sudah pernah terima vaksi sebelumnya ataukah belum sama sekali. Jika ada yang kedapatan belum di vaksin, maka dengan berat hati tidak boleh memasuki area wisata dan akan diarahkan oleh petugas untuk dapat mendapatkan vaksin di Gerai Koramil 09/Telanaipura.

Baca :  Berbagi Berkah Idul Fitri, Yonif 144 Salurkan Zakat Fitrah

Program vaksinasi di tempat wisata ini akan terus dilakukan sambil memberikan pemahaman bahwa vaksin adalah salah satu upaya yang kita tempuh untuk memperkuat daya tahan tubuh kita, disamping kedisiplinan dan kepatuhan terhadap protokol kesehatan yang ada, tutupnya.(**)

Share :

Baca Juga

Warta TNI

Menyatu Dengan Rakyat, Prajurit Rusa Hitam 721 Menjadi Penyemangat Masyarakat Membangun Gereja Di Pedalaman Papua

Warta TNI

Masyarakat Pedalaman Papua Sambut Baik Pos Satgas TNI 412 Kostrad

Warta TNI

Kodim 0408/BS Gelar Upacara Pembukaan TMMD ke 118 di Desa Kembang Ayun

Warta TNI

Pangdam XVII/Cenderawasih Tegaskan Tidak Ada Kompensasi Dalam Pelepasan Pilot Susi Air

Warta TNI

Danrem 042/Gapu Pantau Langsung Tes Kesamaptaan Jasmani Calon Akmil 2022

Warta TNI

Kodim Banyuasin Distribusikan 25 Unit Kendaraan Dinas Babinsa Bantuan Dari Kemenhan RI

Warta TNI

Satgas Pam KTT G20 Gelar Rakor Penyempurnaan Tugas Pengamanan

Warta TNI

Tekan Angka Stunting, Babinsa Bersama PKM Gencar Sosialisasikan Pencegahannya