Pelaku Pemalsu Plat Dinas TNI Ditangkap Lestarikan Pesisir Pantai, Satgas Pam Puter Enggano Laksanakan Pembibitan Pohon Mangrove Nobar Siksa Kubur, Cara Unik Pangdam II/Swj Tingkatkan Keimanan Panglima TNI Pimpin Penyerahan Jabatan Pangkogabwilhan II dan Sertijab 3 Jabatan Strategis Mabes TNI TNI AD Aktif Bantu Pemerintah Amankan Stok Pangan Nasional

Home / Olahraga

Senin, 12 Desember 2022 - 07:46 WIB

Indonesia Tanpa Gelar di BWF World Tour Finals

Pebulu tangkis ganda putra Indonesia Mohammad Ahsan (kiri) dan Hendra Setiawan (kedua kiri) berfoto dengan lawannya asal China Liu Yu Chen (kanan) dan Ou Xuan Yi (kedua kanan). (Foto: PBSI)

Pebulu tangkis ganda putra Indonesia Mohammad Ahsan (kiri) dan Hendra Setiawan (kedua kiri) berfoto dengan lawannya asal China Liu Yu Chen (kanan) dan Ou Xuan Yi (kedua kanan). (Foto: PBSI)

SRIWIJAYADAILY – Tiongkok atau China membawa tiga gelar dari BWF World Tour Finals 2022 di Bangkok, Thailand, Minggu (11/12). Sedangkan Indonesia yang mengirimkan dua wakil ke partai final gagal membawa satu pun titel juara.

Ganda putra Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan gagal meraih gelar keempat mereka di BWF World Tour Finals setelah kalah dari pasangan China Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi 17-21, 21-19, 12-21, demikian catatan BWF.

Pasangan berjuluk The Daddies yang telah merasakan lima final pada tahun ini pun harus rela menutup turnamen musim ini tanpa gelar apa pun.

Ahsan/Hendra sebelumnya juga harus puas dengan raihan runner-up pada empat turnamen lainnya, termasuk All England 2022 dan Kejuaraan Dunia 2022.

Baca :  Beri Rasa Aman, Babinsa Kodim Bangka Bersama Bhabinkamtibmas Pantau Situasi Pasar

Sementara itu, Anthony Sinisuka Ginting belum sanggup mematahkan dominasi wakil Denmark Viktor Axelsen dalam final turnamen penutup musim itu.

Tunggal putra Indonesia itu takluk dua gim langsung 13-21, 14-21, memperpanjang catatan buruk Anthony yang selalu kalah dalam lima pertemuan sebelumnya dengan Axelsen.

Anthony menutup musim ini dengan raihan dua gelar yang didapat di Singapore Open 2022 dan Hylo Open 2022, ditambah satu kali runner-up di World Tour Finals.

Axelsen makin memperlihatkan dominasinya di sektor tunggal putra dunia dengan catatan delapan gelar juara pada tahun ini, termasuk di antaranya All England, Kejuaraan Eropa, dan Kejuaraan Dunia.

Baca :  Ketum KONI Provinsi Jambi : Gateball Sudah Banyak Memberikan Prestasi di Provinsi Jambi

Selain dari ganda putra, Tiongkok juga meraih dua gelar dari ganda putri dan ganda campuran. Chen Qing Chen/Jia Yi Fan memastikan trofi BWF World Tour Finals setelah mengalahkan pasangan tuan rumah Benyapa Aimsaard/Nuntakarn Aimsaar 21-13, 21-14.

Pada ganda campuran, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong juga mematahkan perlawanan juara bertahan asal Thailand Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai untuk menang 21-19, 18-21, 21-13.

Dengan titel tersebut maka Zheng/Huang menutup kompetisi musim ini dengan raihan 10 gelar juara termasuk Kejuaraan Asia, Indonesia Masters, Indonesia Open, Malaysia Open, Malaysia Masters, dan Kejuaraan Dunia.

Akane Yamaguchi memastikan satu gelar untuk Jepang seusai menumbangkan ratu bulu tangkis asal Taiwan Tai Tzu Ying 18-21, 20-22.

Baca :  Babinsa Koramil Telanaipura Pantau Penyaluran Bantuan Pangan Cadangan Beras

Yamaguchi menjadi tunggal putri pertama yang mengklaim gelar juara All England Open, Kejuaraan Dunia, dan finals akhir musim di tahun yang sama sejak Ye Zhaoying yang meraihnya pada 1997.

Anthony Sinisuka Ginting mengungkapkan rasa syukur bisa tampil dengan performa terbaik pada turnamen akhir tahun World Tour Finals 2022 meski hasilnya tidak sesuai harapan.

Bersyukur bisa sampai final di turnamen World Tour Finals, Puji Tuhan persiapan setelah tur Eropa kemarin bisa maksimal. Meskipun hari ini kalah, tapi performa minggu ini cukup memuaskan. Bisa sesuai ekspektasi dan bisa sesuai dengan yang dipersiapkan,” ujar Ginting. (**)

 

Share :

Baca Juga

Olahraga

Lionel Messi Sabet Trofi Ballon dOr 2021

Olahraga

Gubernur Buka Kompetisi Liga 3 Provinsi Jambi 2021

Daerah

Ketum KONI Jambi Budi Setiawan Hadiri Pembukaan PORWIL Sumatera ke-XI di Riau

Olahraga

Impian Cristiano Ronaldo Sirna Ditangan Maroko

Olahraga

Pangdam XVII/Cenderawasih Ikuti Rapat Pelaksanaan LSN Tahun 2022 Secara Vicon

Olahraga

Pangdam XVII/Cenderawasih Coffee Morning Dan Olahraga Bersama Insan Pers Dan Mantan Pemain Persipura

Daerah

Peringatan HUT KONI, Gubernur dan Ketua KONI Jambi Senam Sehat Bersama Masyarakat

Olahraga

Siang Ini Ponpes Darussafaat OKI Akan Berlaga Memperebutkan Juara Tiga Pada Liga Santri Piala KASAD Zona Sumsel