Kasad Terima Penyerahan Jabatan Ka RSPAD dan Pimpin Sertijab 7 Jabatan Strategis TNI AD Atasi Serangan OPM Pimpinan Egianus Kogoya Ke Pos TNI, Koops TNI Habema Sita Senpi dan Puluhan Munisi Panglima TNI Hadiri Rapat Koordinasi di Kemenkopolhukam Bahas Situasi di Papua dan Permasalahan Tanah di Sumsel Mayjen TNI M. Naudi Nurdika Terima Tongkat Komando Pangdam II/Swj Demokrat Kota Jambi : Budi Setiawan yang Pertama Mungkin Ini Kode

Home / Warta TNI

Kamis, 28 April 2022 - 14:53 WIB

Jelang Hari Raya Idul Fitri 1443 H, Pangdam II/Swj Vicon Dengan Komandan Satuan Jajarannya

Jelang Hari Raya Idul Fitri 1443 H, Pangdam II/Swj Vicon Dengan Komandan Satuan Jajarannya/ FOTO : Pendam Sriwijaya

Jelang Hari Raya Idul Fitri 1443 H, Pangdam II/Swj Vicon Dengan Komandan Satuan Jajarannya/ FOTO : Pendam Sriwijaya

SRIWIJAYADAILY.CO.ID – Bahas kesiapan Satuan jajarannya dalam rangka mengantisipasi perkembangan situasi (bangsit) menjelang Hari Raya Idul Fitri 1443 H/2022 M, Pangdam II/Mayjen TNI Agus Suhardi, memimpin rapat melalui Video Conference (Vicon) dengan seluruh Komandan Satuan (Dansat) jajarannya, Rabu (27/4/2022) kemarin bertempat di Ruang Audiensi Pangdam Gedung C Lantai – 4 Makodam II/Swj Jln. Jenderal Sudirman KM 2,5 Palembang.

Didampingi oleh sejumlah pejabat Kodam II/Swj, diantaranya ; Kasdam II/Swj Brigjen TNI Gumuruh Winardjatmiko, S.E., M.B.A., Irdam II/Swj, Kapok Sahli Pangdam II/Swj dan para Asisten Kasdam II/Swj, Pangdam II/Swj Mayjen TNI Agus Suhardi dalam arahannya menyampaikan kepada seluruh satuan jajaran Kodam ll/Swj, khususnya para Danrem dan Dan/Kabalakdam serta para Danyon, agar lebih memperhatikan dan mengecek kembali kesiapan satuan dan anggotanya, terutama dalam hal pembinaan satuan dalam menunjang tugas pokok.

Baca :  Kasad : Ubah Lahan Tidur Jadi Lahan Produktif!

Terkait pelaksanaan Cuti bersama Hari Raya Idul Fitri 1443 H/2022 M, diberikan kepada seluruh prajurit yang diatur oleh Komandan Satuan sesuai ketentuan yang berlaku, dengan tetap memperhatikan kesiapsiagaan dan kewaspadaan satuan.

Baca :  Gagalkan Edaran 35 Paket Ganja, Asintel Kasdam II/Swj Ungkap Kronologi

Pangdam juga menekankan agar para prajurit menghindari pelanggaran sekecil apapun pada saat melaksanakan cuti lebaran, menjaga keselamatan dalam berkendara, menepati waktu berangkat dan kembali.

Begitu pula dengan pengamanan pangkalan atau satuan termasuk asrama harus dipersiapkan dengan baik, jangan sampai lengah sehingga terhindar dari kejadian yang tidak diinginkan.

Baca :  Aslog Kasdam II/Swj Cek Swakelola Rumah Prajurit Program Kasad

Selain itu kewaspadaan terhadap perkembangan situasi diwilayah saat ini, juga tidak luput menjadi perhatian oleh Pangdam, hal ini sebagai bentuk upaya untuk mengantisipasi terjadinya Situasi yang tidak diinginkan.

Mengakhiri pengarahannya perwira tinggi berbintang dua ini pun memberikan perintah kepada seluruh Komandan Satuan untuk lebih meningkatkan kepedulian terhadap Satuan baik kepada prajurit, pangkalan maupun alutsistanya. (Pendam II/Sriwijaya).

Share :

Baca Juga

Warta TNI

Aparat TNI Di Asmat Bantu Para Guru Mengajar Anak-Anak Buta Huruf

Warta TNI

Siapkan Project Ketahanan Pangan, Danlantamal IX Tinjau Panen Rumput Laut Masyarakat Pulau Osi

Daerah

Danramil Telanaipura Hadiri Silaturahmi Forum RT di Kantor Kecamatan Alam Barajo

Warta TNI

Hadiri Pemakaman Almarhumah Ibunda Brigjen TNI Ruslan Effendi, Danrem 042/Gapu Sampaikan Rasa Duka Mendalam 

Warta TNI

Demi Kesembuhan Warganya, Babinsa Kopda Jumadi Donorkan Darahnya

Warta TNI

Pangdam I/BB Didampingi Danrem 023/KS Cek dan Pastikan Penempatan Pasukan Perhelatan F1H20

Warta TNI

Tentara Rakyat Tentara Profesional Tentara Yang Dicintai Rakyat

Warta TNI

TNI-POLRI Bersama Warga Kampung Tanjung Raya Bersinergi Lakukan Jum’at Bersih