Peringatan 61 Tahun Integrasi Papua, Satgas Yonif 122/TS Bersama Pemda Rekor Muri Pembentangan Bendera Merah Putih Terpanjang Budi dan Fadhil Bertemu… Hari Buruh, Dr Budi Setiawan Ajak Masyarakat Beri Penghargaan Kepada Pekerja Hadiri Upacara Hardiknas, Dandim 0416 Bute : TNI Berkomitmen Mendukung Pembangunan Pendidikan yang Berkualitas Warnai Hardikal Ke-78, Gowes Navy Fun Bike 15 Km Keliling Markas TNI AL

Home / Warta TNI

Rabu, 16 Agustus 2023 - 07:49 WIB

Kasad Terima Medali Kehormatan Negara Kamboja

SRIWIJAYADAILY.CO.ID – Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Dr. Dudung Abdurachman menerima anugerah berupa Knight Class Medal of the Order (Medali Kehormatan Negara) dari pemerintah Kerajaan Kamboja, atas jasa-jasanya dalam meningkatkan hubungan militer matra darat antara TNI AD dengan Angkatan Darat (AD) Kerajaan Kamboja. Medali Kehormatan Negara tersebut disematkan langsung oleh Perdana Menteri (PM) Kerajaan Kamboja, HE Mr. Samdech Techno Hun Sen, di Peace Palace, Phnom Penh, Kamboja, Jumat (11/8/2023).

Baca :  Pengungkapan Peredaran Ganja Oleh Kodam II/Sriwijaya Mendapat Apresiasi Dari Pj. Gubernur dan Kepala BNN Prov. Sumsel

Pada kesempatan tersebut, PM Hun Sen memuji peningkatan hubungan kerja sama diantara Angkatan Darat kedua negara (RI dengan Kerajaan Kamboja) yang telah terjalin erat selama ini. Berkaitan dengan hal tersebut, Jenderal Dudung Abdurachman dalam kesempatan yang sama juga melaporkan kepada PM Hun Sen, mengenai hasil pembicaraannya dengan Kasad Kerajaan Kamboja. Khususnya terkait peningkatan hubungan kerja sama militer dalam hal latihan bersama anti teror, penanggulangan bencana, terjun payung, sampai dengan kerja sama di tingkat perorangan.

Baca :  Dukung Program Ketahanan Pangan, Satgas Pam Puter Enggano Turun Ke Sawah

Sebagai informasi, dalam kunjungan kerjanya di Kamboja, Kasad juga melaksanakan kunjungan kehormatan kepada Kepala Staf Angkatan Darat Kerajaan Kamboja, General DR. Hun Manet. Selanjutnya pada Sabtu (12/8/2023), Kasad melakukan peninjauan ke Markas Pasukan Khusus 911 Kamboja, dan menerima penyematan Wing Jump Master.

Baca :  Pastikan Stok Sembako Stabil Jelang Ramadhan, Pabungdim 0415/Jambi Bersama Forkopimda Muaro Jambi Blusukan ke Pasar

Selain mengadakan kunjungan kerja ke Kamboja, Kasad yang didampingi Ketua Umum Persit KCK, Ny. Rahma Dudung Abdurachman, beserta delegasi TNI AD (Koorsahli Kasad, Asintel Kasad, Aspers Kasad dan Aslog Kasad), terlebih dahulu melaksanakan kunjungan kerja ke Thailand, pada Kamis (10/8/2023). Disana, Kasad beserta rombongan diterima oleh Kepala Staf Angkatan Darat Thailand, General Narongphan Jittkaewtae, di Royal Thai Army Head Quarter, Bangkok, Thailand. (Dispenad)

Share :

Baca Juga

Warta TNI

Jelang Pemilu, Kodam II/Swj Netral

Warta TNI

Danrem 042/Gapu Serahkan Kendaraan Operasional Satgas Penguatan Binter Bantuan Dari SKK Migas

Warta TNI

Satgas Pamtas Yonarhanud 12/SBP Kembali Gagalkan Penyelundupan Puluhan Miras Ilegal Dari Malaysia

Warta TNI

Prajurit Dan Persit Yonarhanud 12/SBP Bagi-Bagi Takjil Jelang Buka Puasa Ramadan

Warta TNI

Mayor Widi Jadi Komandan Upacara Pada Peringatan Hari Pancasila 2023

Warta TNI

Kepedulian Babinsa Koramil 415-07/Pelayangan Tentang Perkembangan anak Stunting di Wilayah

Warta TNI

TNI AL Bersama Russian Navy Dan AL Negara Asean Gelar Latihan Di Indonesia

Warta TNI

Sambut Tahun Baru Islam, Babinsa Koramil Danau Teluk Kawal Pawai Obor