Mayjen TNI M. Naudi Nurdika Terima Tongkat Komando Pangdam II/Swj Demokrat Kota Jambi : Budi Setiawan yang Pertama Mungkin Ini Kode Pelaku Pemalsu Plat Dinas TNI Ditangkap Lestarikan Pesisir Pantai, Satgas Pam Puter Enggano Laksanakan Pembibitan Pohon Mangrove Nobar Siksa Kubur, Cara Unik Pangdam II/Swj Tingkatkan Keimanan

Home / Warta TNI

Kamis, 7 Juli 2022 - 16:34 WIB

Kodam XVII/Cenderawasih Gelar Taklimat Akhir Pengawasan Post Audit Itjenad TA 2022

Irdam XVII/Cenderawasih Brigjen TNI Agus Supriyo Winarno, S.Sos. dan Brigjen TNI Alvis Anwar, S.A.P., M.Tr (Han) selaku Ketua Tim Itjenad./ FOTO : Pendam XVII/Cenderawasih.

Irdam XVII/Cenderawasih Brigjen TNI Agus Supriyo Winarno, S.Sos. dan Brigjen TNI Alvis Anwar, S.A.P., M.Tr (Han) selaku Ketua Tim Itjenad./ FOTO : Pendam XVII/Cenderawasih.

SRIWIJAYADAILY.CO.ID  – Pangdam XVII/Cenderawasih yang diwakili oleh Irdam XVII/Cenderawasih Brigjen TNI Agus Supriyo Winarno, S.Sos. memimpin Acara Taklimat Akhir Pengawasan Post Audit Itjenad TA 2022, bertempat di Ruang Bina Yudha Makodam XVII/Cenderawasih, Kamis (07/07/2022).

Kapendam XVII/Cenderawasih Letkol Kav Herman Taryaman, S.I.P., M.H. dalam keterangan tertulisnya mengungkapkan bahwa kegiatan Taklimat Akhir pengawasan Post Audit Itjenad TA 2022 tersebut telah dilaksanakan selama sebelas hari di satuan jajaran Kodam XVII/Cenderawasih.

“Satuan-satuan di jajaran Kodam XVII/Cenderawasih telah menerima pemeriksaan dari Tim Itjenad dan semua unsur Komandan dan Kepala di Satuan sangat mendukung dan antusias menerima pemeriksaan guna peningkatan kinerja di lingkungan TNI, Khususnya Kodam XVII/Cenderawasih,” ungkapnya.

Baca :  Danrem 031/WB Pimpin Pembersihan Pantai Dumai

Setelah menyampaikan temuan sementara, Brigjen TNI Alvis Anwar, S.A.P., M.Tr (Han) selaku Ketua Tim Itjenad menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pangdam XVII/Cenderawasih dan kepada seluruh Para Komandan Satuan, Dan/Kabalakdam yang telah turut menyukseskan agenda Tim Itjenad.

“Terima kasih kepada semuanya, saya berpesan yaitu pahami Program Kerja, pahami proses perencanaan, pahami hubungan perencanaan pelaksanaan dan laporan, pahami kode akun dan selalu ikuti kegiatan Bimtek,” jelas Brigjen TNI Alvis Anwar, S.A.P., M.Tr (Han).

Sementara itu, dalam sambutan Pangdam yang dibacakan oleh Irdam XVII/Cenderawasih menyampaikan ucapan terima kasih kepada Brigjen TNI Alvis Anwar, S.A.P., M.Tr (Han) beserta anggota Tim atas pelaksanaan tugasnya di wilayah Kodam XVII/Cenderawasih.

Baca :  Humanis, Kowad Kodam II/Swj Screening Peserta Muktamar IMM

“Dengan berakhirnya kegiatan ini, diharapkan output dari Tim Pengawasan Itjenad dapat memberikan masukan yang bermanfaat bagi penyempurnaan pelaksanaan Program Kerja di satuan jajaran Kodam XVII/Cenderawasih, sehingga bagian proses manajemen organisasi untuk meyakinkan terlaksananya program kerja TA 2021 Kodam XVII/Cenderawasih secara efektif dan efesien dengan berpedoman kepada ketentuan dan aturan yang berlaku,” jelas Irdam.

“Saya berharap apa yang telah dikoreksi dan diperbaiki dapat meningkatkan pelaksanaan Program Kerja Kodam XVII/Cenderawasih,” tambahnya.

Baca :  TNI Lindungi Warga Sugapa dari Teror Tembakan Dan Pembakaran Oleh Gerombolan KKB

Selain itu, Irdam XVII/Cenderawasih juga menekankan kepada para pejabat untuk melaksanakan tugasnya sesuai sasaran program yang telah ditetapkan, mencegah kemungkinan terjadinya penyimpangan yang dapat menghambat pencapaian tujuan organisasi dan mengoptimalkan sistem organisasi agar memberikan kontribusi positif dalam mewujudkan efektivitas dan efisiensi serta ketaatan terhadap peraturan.

“Pelaksanaan program kedepannya dapat lebih tertib, lebih teliti dan lebih cermat sesuai dengan tuntutan transparansi serta akuntabilitas kinerja yang diharapkan. Sekecil apapun kekeliruan dan kekurangan yang terjadi harus segera disempurnakan agar terhindar dari kemungkinan terjadinya kesalahan,” tutupnya. (**)

Share :

Baca Juga

Warta TNI

Wujud Sinergitas Babinsa Koramil Montong Tuban Sukseskan Pertemuan Lintas Sektoral

Warta TNI

Kasad Jenderal TNI Dudung Abdurachman Cek Penanganan Karhutla Di Sumsel

Warta TNI

Danrem 042/Gapu Uji Coba Drone Untuk Satgas Pamtas Yonif R 142

Warta TNI

Pangdam II/Sriwijaya Lakukan Peletakan Batu Pertama Pembangunan RTLH Di Kampung Pancasila

Warta TNI

Lestarikan Alam Tuban, Koramil 0811/08 Widang Tanam Pohon Bersama Masyarakat

Warta TNI

Sambangi Pengrajin Kayu, Babinsa Motivasi Tingkatkan Kewirausahaan

Warta TNI

36 Prajurit Yonif Para Raider 432/WSJ Tiba di Brigade 10 Para (Malaysia), Siap Latihan Malindo

Warta TNI

Tumbuhkan Semangat Gotong Royong, Babinsa Koramil Jambi Selatan Ajak Warga  Bersihkan Lingkungan