21 Pati TNI AD Naik Pangkat, Wakasad Sandang Bintang Tiga Tingkatkan Silaturahmi, Babinsa Hadiri Undangan Buka Puasa Bersama MPC Ormas Pemuda Pancasila Kota Jambi Pabung Muaro Jambi Hadiri Rapurna DPRD Tentang Penyampaian LKPJ Pj Bupati Muaro Jambi Aslog Kasdam II/Swj Cek Swakelola Rumah Prajurit Program Kasad Panglima TNI Terima Laporan Korps Kenaikan Pangkat 29 Perwira Tinggi TNI

Home / Warta TNI

Kamis, 2 Maret 2023 - 19:23 WIB

Kolaborasi Babinsa dan Mahasiswa Bersama Warga Gotong Royong Bersihkan Bantaran Sungai di Kecamatan Pelayangan

Foto. Babinsa Koramil 415-07/Pelayangan Sertu Indra bersama Masyarakat dan mahasiswa bergotong royong bersihkan bantaran Sungai di Kelurahan Arab Melayu Kecamatan Pelayangan Kota Jambi, Kamis (2/3/23)./Ist

Foto. Babinsa Koramil 415-07/Pelayangan Sertu Indra bersama Masyarakat dan mahasiswa bergotong royong bersihkan bantaran Sungai di Kelurahan Arab Melayu Kecamatan Pelayangan Kota Jambi, Kamis (2/3/23)./Ist

SRIWIJAYADAILY.CO.ID – Babinsa Koramil 415-07/Pelayangan Kodim 0415/Jambi bersama Masyarakat dan mahasiswa bergotong royong membersihkan bantaran Sungai di Kelurahan Arab Melayu Kecamatan Pelayangan Kota Jambi, Kamis (2/3/23).

Sampah merupakan Masalah yang tidak asing bagi lingkungan sekitar, disebabkan karena padatnya penduduk terutama apabila Warga kurang disiplin dalam membuang sampah,

Disinilah Babinsa melihat peran serta tanggungjawabnya dalam mengajak dan menumbuhkan kesadaran Masyarakat untuk membuang sampah pada tempatnya.

Baca :  Panglima TNI Terima Laporan Korps Kenaikan Pangkat 29 Perwira Tinggi TNI

“Kita bersama Masyarakat dan Mahasiswa bergotang royong membersihkan Bantaran Sungai Batanghari dari plastik plastik bekas makanan serta sampah Rumah Tangga,” ungkap Indra.

Sertu Indra juga menambahkan sampah akan memberi nilai ekonomis apabila dengan pengelolaan yang tepat yaitu dengan cara memisahkan antara sampah plastik dan sampah rumah tangga dan hasilnya ditabung di Bank sampah, sehingga akan sedikit membantu perekonomian Masyarakat.

Baca :  Pimpin Acara Pelepasan Pindah Satuan Mayor Edi Arman dan Penerimaan Personel Baru, Ini Pesan Dandim 0415/Jambi

Sertu Indra menghimbau agar masyarakat selalu menjaga budaya Gotong Royong, sehingga lingkungan tetap bersih dan sehat, karena tidak ada pekerjaan berat apabila diselesaikan dengan bergotong royong, ujarnya.

“Kegiatan seperti ini merupakan salah satu cara untuk mempererat tali silaturahmi antar masyarakat, dan Mahasiswa untuk berperan aktif dalam kegiatan kegiatan kemanusiaan,” pungkasnya.

Ditempat terpisah, Dandim 0415/Jambi Kolonel Inf Marsal Denny melalui Danramil 07/Pelayangan Kapten Inf Rilman saat dikonfirmasi awak media mengatakan bahwa kegiatan yang dilakukan Babinsanya ini adalah suatu bentuk pembinaan di wilayah yang bertujuan menjalin kedekatan antara Babinsa dan masyarakat setempat, guna menciptakan kebersihan lingkungan.

Baca :  Buka Akses Penghubung, Kodam II/Swj Pasang Jembatan Bailey Payo Putat

“Serta membangkitkan rasa cinta serta kepedulian terhadap lingkungan kepada adik-adik yang sedang melaksanakan KKN, dimana nantinya mereka akan hidup bermasyarakat serta menjadi motivator dimanapun mereka tinggal,” jelasnya. (dimjambi)

Share :

Baca Juga

Warta TNI

Danrem 043/Gatam Kunjungi Kipan C Yonif 143/TWEJ

Warta TNI

Kasad Apresiasi Babinsa Pakisaji Yang Bentuk Yayasan Bagi Penyandang Disabilitas

Warta TNI

Primkopad Kartika Jaya Korem 045/Gaya Gelar RAT Tutup Buku TA 2021

Warta TNI

Warga Kodam II/Sriwijaya Gelar Halal Bi Halal

Warta TNI

Satgas Yonif 511/DY Bersinergi Dengan Dompet Dhuafa Gelar Khitan Gratis Untuk Masyarakat Papua

Warta TNI

Berkah Ramadhan Menyatukan Satgas TNI 123/RW Dengan Warga Di Perbatasan

Warta TNI

Kolaborasi Prajurit Kodim Lubuk Linggau Dan Polsek Muratara, Mewujudkan Rasa Aman Masyarakat

Warta TNI

Praka Anumerta Tuppal Tiba Di Jambi Disambut Upacara Kemiliteran