Lestarikan Pesisir Pantai, Satgas Pam Puter Enggano Laksanakan Pembibitan Pohon Mangrove Nobar Siksa Kubur, Cara Unik Pangdam II/Swj Tingkatkan Keimanan Panglima TNI Pimpin Penyerahan Jabatan Pangkogabwilhan II dan Sertijab 3 Jabatan Strategis Mabes TNI TNI AD Aktif Bantu Pemerintah Amankan Stok Pangan Nasional Budi Setiawan Besok Serahkan Formulir Cawako Jambi ke Demokrat

Home / Olahraga / Warta TNI

Jumat, 20 Januari 2023 - 18:10 WIB

Melalui Kejuaraan KKI Open SUMATERA Championship I 2023 Piala Pangdam II/Swj Diharapkan Menjadi Duta Olahraga Bagi Provinsi Jambi

Melalui Kejuaraan KKI Open SUMATERA Championship I 2023 Piala Pangdam II/Swj Diharapkan Menjadi Duta Olahraga Bagi Provinsi Jambi

Melalui Kejuaraan KKI Open SUMATERA Championship I 2023 Piala Pangdam II/Swj Diharapkan Menjadi Duta Olahraga Bagi Provinsi Jambi

SRIWIJAYADAILY, Jambi – Kejuaraan Pangdam II/Swj KKI Open Turnamen Karate Championship I 2023 ini akan dapat mempromosikan provinsi Jambi. Baik tingkat nasional maupun internasional.

“Lewat kejuaraan ini Kita mempromosikan Provinsi Jambi ini, provinsi yang kita cintai ini agar dikenal. Kemarin kita baru selesai merayakan hari ulang tahun Jambi yang ke-66, itu salah satunya. Bisa apapun, juga turnamen olahraga yang lain untuk mensukseskan program-program pembangunan di Jambi,” kata Pangdam II/Swj ketika hadir dalam pembukaan KKI Open SUMATERA Championship 1 2023 Piala Pangdam II/Swj, Jumat (20/1/2023) sore, di GOR Kota Baru, Jambi.

Ditambahkan Jenderal Bintang Dua ini, dirinya berterima kasih kepada adik-adik sekalian atlet karate yang pada saat ini sudah hadir. “Bermainlah dengan sportif, bagaimana menunjukkan atau membina sportivitas kita. Mudah-mudahan ini adalah sebagai modal dasar kita untuk bisa berpartisipasi bagaimana negara kita nanti ke depannya,” ujar Hilman Hadi.

Baca :  Pastikan Stok Sembako Stabil Jelang Ramadhan, Pabungdim 0415/Jambi Bersama Forkopimda Muaro Jambi Blusukan ke Pasar

Sebagai penerus bangsa, para atlet usia muda diharapkan Hilman Hadi memainkan peran penting untuk bangsa dan negara. Terlebih, dalam menuju Indonesia Emas 2045 dengan bonus demografinya.

Jangan sampai, kata Hilman Hadi, bonus demografi justru menjadi bencana bagi Indonesia jika tidak dimanfaatkan dan dipersiapkan dengan baik.

Dirinya pun mengingatkan para atlet muda akan perjuangan para pahlawan dalam merebut kemerdekaan Indonesia dengan jiwa ksatria pantang menyerah.

Baca :  Kasdim 0415/Jambi Serahkan 110 unit Sepeda Motor Inventaris Bantuan Dari Kemenhan RI Kepada Para Babinsa

“Di tahun 2045 Kita memiliki bonus demografi, apabila tidak dikelola dengan baik, bonus demografi ini bukan memberi sumbangsih kepada negara. Malah menjadi bencana bagi bangsa Indonesia. Kita kembali kepada perjuangan bangsa Indonesia merebut kemerdekaan beberapa puluh tahun lalu.”

“Semangat ini harus kita tanamkan pada generasi muda yang sekarang untuk mencapai Indonesia Emas di tahun 2045. Tidak ada lain adalah menanamkan jiwa sportifitas kita, semangat pantang menyerah dan adik-adik sekalian harus mewujudkan Indonesia Emas,” pinta Hilman Hadi.

“Selamat bertanding. Sekali lagi tanamkan jiwa sportifitas kita, tunjukkan profesionalitas kalian yang sudah dilatih, yang kalah mengaku kalah untuk berlatih lebih lanjut. Yang menang tetap tingkatkan kemampuan. Mudah-mudahan nanti kalian-kalian ini akan menjadi duta-duta provinsi Jambi dalam event nasional bahkan internasional,” tutup Hilman Hadi.

Baca :  Satgas Pamtas Yonarhanud 12/SBP Ajak Anak-Anak Perbatasan Gemar Membaca

Pembukaan ditandai dengan pemukulan gong yang dilakukan Pangdam II/Swj Mayjen TNI Hilman Hadi didampingi Wakil Gubernur Jambi Abdullah Sani, Ketua DPRD Provinsi Jambi Edi Purwanto, Danrem 042/Gapu Brigjen TNI Supriono dan Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono.

Sementara Kapenrem 042/Gapu Mayor Inf RM Hatta mengemukakan, kejuaraan kali diikuti sebanyak 311 atlet se-Sumatera. “Itu semuanya ada 27 kontingen yang terdiri dari 10 kontingen TNI dan 17 kontingen umum,” jelas Hatta. (Penrem 042/Gapu)

Share :

Baca Juga

Warta TNI

Indonesian Peacekeepers Berikan Pengobatan Medis Di Lebanon Selatan

Warta TNI

Danrem 045/Gaya Pimpin Rakor Penghijauan dan Pemanfaatan Lahan Tidur di Wilayah Babel

Warta TNI

Prajurit Yonif 147/KGJ Peduli Anak Sekolah

Warta TNI

Semarak Malam Takbiran Di Kuala Tungkal

Warta TNI

Senyum Mbah Sulasmi, Terima Kunci Hasil Bedah RTLH Kodim 0421/LS

Warta TNI

Pos TNI Dal Bersama Masyarakat Tunjukkan Jiwa Nasionalisme Pada Upacara di Pedalaman Pegunungan Tengah Papua

Warta TNI

Memasuki Pekan Kelima Liga Santri Piala Kasad, Tiga Tim Lolos ke Tingkat Nasional

Warta TNI

Babinsa Koramil Jambi Selatan Hadiri Sosialisasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat