Kasad Terima Penghargaan Nawacita Awards 2024 Dandim 0415/Jambi Raih Juara ke-3 dalam Lomba Karya Jurnalistik TMMD ke-121 Pangdam II/Sriwijaya Tekankan Netralitas TNI dalam Pilkada Serentak 2024 Babinsa Muara Bulian Berikan Wawasan Kebangsaan kepada Siswa SMKN 2 Batanghari Babinsa Tanjung Pasir Pantau Kegiatan Forum Indonesia Muda di Kota Jambi

Home / Portal Militer

Rabu, 15 Desember 2021 - 21:50 WIB

Pangdam II/Sriwijaya Ikuti Acara Do’a Bersama Dalam Rangka Peringati Hari Juang TNI AD Secara Virtual

SRIWIJAYADAILY

Panglima Kodam II/Sriwijaya Mayjen TNI Agus Suhardi didampingi sejumlah pejabat utama Kodam II/Swj dan Dan/Kabalakdam II/Swj, mengikuti Acara Do’a Untuk Negeri dan Silaturahmi Bersama dalam rangka memperingati Hari Juang TNI melalui Video Conference (Vicon), Rabu (15/12/2021) bertempat di Gedung Sudirman Makodam II/Swj Jln. Jenderal Sudirman KM. 2,5 Kota Palembang.

Acara Do’a bersama dan silaturahmi ini juga diikuti sejumlah tokoh lintas agama di Kota Palembang, antara lain ; Bpk Jamalun Subki SH.I (Tokoh Agama Islam), Bpk dr. Robert Simorangkir (Tokoh Agama Kristen), Bpk RM Guido Suprapto Pr, S.Ag (Tokoh Agama Katolik), Bpk I Ketut Muliawan (Tokoh Agama Hindu), Bpk Ir. Hengki Saputar, S.H (Tokoh Agama Budha), dan Bpk Sakim N.B Ho. Andala, S.H., M.M (Tokoh Agama Konghucu). Hadir juga sejumlah veteran dan 20 Anak Yatim dari Panti Asuhan Al-Barokah Palembang.

Baca :  Kepala Staf Korem 043/Gatam Hadiri Taklimat Awal Audit Ketaatan dan Kinerja Itjen TNI TA 2024

Kasad Jenderal TNI Dudung Abdurrahman dalam sambutannya menyampaikan bahwa, perjalanan panjang yang telah kita lalui sekaligus menetapkan komitmen untuk melakukan yang lebih baik di masa depan dalam melestarikan tradisi akan ada dalam rangka meningkatkan motivasi semangat jiwa perjuangan serta nasionalisme dan patriotisme.

Perkembangan dan perubahan struktur prajurit TNI memiliki karakter integritas dan moral dengan dilandasi oleh nilai-nilai perjuangan para pahlawan bangsa dan beragam, peristiwa yang telah terjadi di negeri ini telah menimbulkan luka dan kesedihan yang mendalam, diantaranya adalah dampak sosial maupun ekonomi, musibah bencana alam, Separatisme Papua hingga maraknya ujaran kebencian ataupun berita bohong atau hoaks.

Baca :  Penyuluhan Bimbingan Rohani dan Mental Ideologi Kejuangan di Kodim 0419/Tanjab

Oleh sebab itu, sambung Kasad, pada kesempatan yang baik ini marilah kita bersama-sama menundukkan kepala, hati dan jiwa yang memohon ampunan dan kesalahan sebagai bentuk penghormatan kepada para pendahulu yang telah meletakkan dasar-dasar semangat kejuangan dan patriotisme kepada kita sebagai generasi penerus TNI Angkatan Darat.

Kasad juga menjelaskan, untuk mengantarkan bangsa ini semakin kuat sebagaimana tema pada peringatan Hari Juang TNI Angkatan Darat, ‘TNI Angkatan Darat Bersama Rakyat Membangun Bangsa”, sangat tepat untuk berkomitmen dalam mengemban amanah perjuangan dalam membela kepentingan seluruh rakyat Indonesia.

Baca :  Pentingnya Disiplin dan Netralitas TNI Dalam Pilkada 2024

Pada kesempatan tersebut Kasad juga menyampaikan agar bersama-sama memanfaatkan, menjaga soliditas dengan seluruh lembaga pemerintah lainnya guna memantapkan langkah bersama untuk mewujudkan TNI Angkatan Darat yang kuat tangguh profesional.

Diakhir sambutannya, Kasad mengharapakan, agar hikmah yang diambil pada peringatan Hari Juang TNI Angkatan Darat ini dapat semakin meningkatkan profesionalisme keprajuritan dan motivasi dalam menjaga kedaulatan dan keutuhan wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Dalam acara tersebut, Pangdam II/Swj Mayjen TNI Agus Suhardi memberikan tali asih secara simbolis kepada para Veteran dan Anak Yatim dari Panti Asuhan Al Barokah Kota Palembang.(Pendam II/Swj)

Share :

Baca Juga

Portal Militer

Berakhir Damai dan Harmonis, Babinsa Waropen Bawah Mediasi Pertikaian Antar Warga

Portal Militer

Optimalkan PAM VVIP Terhadap Putri Wapres RI, Dandim 0415/Jambi Cek Keamanan Di Klinik Pratama Ananda Medika

Binter

Danramil 415-12/Pasar Hadiri Penutupan MTQ Kecamatan Pasar Jambi ke-II Tahun 2024

Portal Militer

35 Perwira Tinggi Naik Pangkat, Berikut Nama-namanya

Portal Militer

Satgas Pamtas Yonif 122/TS Pos Ampas Berikan Pelayanan Kesehatan Gratis

Portal Militer

Babinsa dan Bhabinkamtibmas Pasang Spanduk Anti Narkoba dan Radikalisme

Portal Militer

Kasad Saksikan Deklarasi 320 Mantan Anggota NII Kembali Setia pada NKRI

Portal Militer

Rekatkan Hubungan Dengan Semua Pihak, Kodim Mimika Gelar Komsos Dengan Aparat Pemerintahan