Pelaku Pemalsu Plat Dinas TNI Ditangkap Lestarikan Pesisir Pantai, Satgas Pam Puter Enggano Laksanakan Pembibitan Pohon Mangrove Nobar Siksa Kubur, Cara Unik Pangdam II/Swj Tingkatkan Keimanan Panglima TNI Pimpin Penyerahan Jabatan Pangkogabwilhan II dan Sertijab 3 Jabatan Strategis Mabes TNI TNI AD Aktif Bantu Pemerintah Amankan Stok Pangan Nasional

Home / Warta TNI

Rabu, 1 Juni 2022 - 17:27 WIB

Patroli Kasih Satgas TNI 301/PKS Pos Ramil Kalisemen

SRIWIJAYADAILY.CO.ID – Kesehatan merupakan hal yang mutlak diperlukan dalam mendukung setiap aktivitas sehari-hari. Hal ini menjadi salah satu alasan Satgas Organik Yonif Raider 301/PKS untuk lebih peduli terhadap masyarakat di tempat bertugas di wilayah Papua.

Kali ini Pos Ramil Kalisemen Satgas Organik Yonif Raider 301/PKS untuk melaksanakan Patroli Kasih yaitu dengan memberikan Pelayanan kesehatan _Door to door_ atau dari rumah ke rumah kepada masyarakat, beetempat di Kampung Wandigobak Distrik Irimuli Kab. Puncak Jaya Papua, Selasa (31/5/2022).

Patroli Kasih merupakan tema yang diusung oleh Dansatgas Satuan organik Yonif Raider 301/PKS Letkol Inf Muhammad Syaifudin Fanany, S.H., M.I.P untuk membantu masyarakat dan melihat perkembangan wilayah sekaligus memberikan pelayanan kesehatan gratis bagi masyarakat secara keliling atau _Door to Door_ kepada warga setempat.

Baca :  Panglima TNI Pimpin Serah Terima Jabatan Dankodiklat TNI

“Kesehatan bukan segalanya, tapi tanpa kesehatan segalanya menjadi tidak ada gunanya, Kenikmatan hidup paling nikmat di dunia ini adalah sehat karena apa pun yang anda miliki di dunia ini tak akan anda nikmati jika anda sakit,” ujar Dansatgas.

Di tempat yang sama, Dalam upaya untuk membantu kesulitan masyarakat di bidang kesehatan Kapten Inf Yon Andreas selaku Komandan Pos Ramil Kalisemen Satgas Organik Yonif Raider 301/PKS menyampaikan bahwa bentuk kepedulian anggota Pos Kalisemen kepada warga yang berada di sekitaran Pos yang diberikan secara gratis demi membantu meningkatkan kualitas kesehatan bagi masyarakat.

Baca :  Kapendam Cenderawasih : Penangkapan Seorang WNA Oleh TNI di Paniai Adalah Hoax

“Selain memberikan pelayanan kesehatan secara gratis, anggota Satgas Yonif Raider 301/PKS juga bertujuan untuk meningkatkan tali silaturahmi dengan masyarakat kampung sekitar Pos Ramil,” ungkap Kapten Inf Yon Andreas

Baca :  Satgas Kizi TNI Konga XXXVII-J Mendapat Apresiasi Dari Tim Inspeksi COE Atas Kesiapan Peralatan Yang Dimiliki

Hal ini seperti ditegaskan oleh salah satu warga Kampung Wandigobak Ibu Mirna Talenggen (59), bahwasannya warga Kampung Wandigobak sangat senang dengan keberadaan Bapak-bapak TNI Pos Kalisemen.

“Kita senang TNI, selain ramah kepada kami, mereka pun peduli akan kesulitan kami terutama beri pelayanan obat di Kampung Wandinggobak,” jelas Ibu Mirna Talenggen (59)

Patroli Kasih dari Satgas Organik Yonif R 301/PKS ternyata dapat merangsang pola fikir masyarakat agar semakin sadar sehat itu penting untuk menyongsong masa depan yang cerah. (**)

Pendam XVII/Cenderawasih.

Share :

Baca Juga

Warta TNI

Panglima Kodam II/Sriwijaya Mayjen TNI Yanuar Adil Pimpin Sertijab Danrindam Beserta 2 Pejabat KodamĀ 

Warta TNI

Dandim 0419/Tanjab Berharap Menwa Menjadi Pelopor di Lingkungan Masyarakat

Warta TNI

Babinsa Kodim 0418/Palembang Ajak Waga Bersihkan Lingkungan

Warta TNI

Pimpin Sertijab Danyonif Raider 142/KJ, Ini Pesan Penting Danrem 042/Gapu Kepada Prajurit

Warta TNI

Kontrol Pos Kamling, Babinsa Ajak Warga Jaga Situasi Lingkungan Tetap Aman

Warta TNI

Babinsa Ramil Telanaipura Bersama Masyarakat Berbagi Takjil Di Bulan Ramadhan

Warta TNI

Kasad Beri Penghargaan Kepada Tim Penangkap Pelaku Pembunuhan Babinsa di Papua

Warta TNI

Dandim 0415/Jambi Ikuti Rapat Optimasi Lahan Pertanian dengan Kasad Melalui Vicon