Sisi Lain TMMD Di Tanjab Timur, Warga Sambut TNI Dengan Penuh Sukacita, Mereka Seperti Menemukan Keluarga Baru Sukseskan TMMD Ke-118 Kodim 0419/Tanjab, Ibu–Ibu Bantu Masak Untuk Anggota Satgas Hingga Malam Prajurit Kodim 0429/Lamtim Bersama Aparat Lain Dan Masyarakat Padamkan Api Atasi Kesulitan Air Bersih Kodim 0402/OKI Buat Sumur Untuk Warga Satgas Yonif Raider 200/BN Terus Berbagi Dengan Warga Bolakme

Home / Warta TNI

Selasa, 14 Desember 2021 - 11:34 WIB

PERINGATI HARI JUANG TNI AD, HUT KE-76 KODAM II/SWJ DAN HUT KE-60 KOWAD, KODAM II/SRIWIJAYA GELAR ZIARAH KE TAMAN MAKAM PAHLAWAN

SRIWIJAYADAILY

Dalam rangka memperingati Hari Juang TNI AD, HUT Ke-76 Kodam II/Sriwijaya dan HUT Ke-60 Korp Wanita Angkatan Darat (KOWAD), Kodam II/Swj menggelar Upacara Ziarah Rombongan bertempat di Taman Makam Pahlawan (TMP) Ksatria Ksetra Siguntang Jln. Jenderal Sudirman KM. 3,5 Palembang, Selasa (14/12/2021). Upacara ziarah rombongan ini dipimpin langsung oleh Pangdam II/Swj Mayjen TNI Agus Suhardi.

Baca :  Satgas 712/Wiratama Bawakan Lagu Rohani Saat Ibadah Bersama Di Gereja Distrik Irimuli

Upacara Ziarah Rombongan yang dilaksanakan tepat pada pukul 08.00 WIB ini diikuti oleh para Perwira, Bintara, Tamtama, Korp Wanita Angkatan Darat (Kowad), Pegawai Negeri Sipil (PNS) dan para Pengurus Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) jajaran Pengurus Daerah II Sriwijaya wilayah Garnizun Palembang yang tersusun dalam pasukan upacara.

Terlihat juga beberapa pejabat Kodam II/Swj, antara lain; Kasdam II/Swj Brigjen TNI Gumuruh Winardjatmiko, S.E., M.B.A., Irdam II/Swj, Kapoksahli Pangdam II/Swj, Danrem 044/Gapo, para Asisten Kasdam II/Swj dan para Dan/Kabalakdam II/Swj wilayah Garnizun Palembang.

Baca :  Tingkatkan Perekonomian Warga, Satgas TMMD Kodim Bute Bangun Jalan Desa

Upacara ziarah rombongan yang berlangsung dengan tertib dan khidmat, diawali dengan penghormatan kepada arwah para Pahlawan oleh segenap peserta upacara yang dipimpin langsung oleh Pangdam II/Swj selaku Pimpinan rombongan. Selanjutnya, untuk mengenang jasa dan pengorbanan para pahlawan dilaksanakan Mengheningkan Cipta dan peletakan karangan bunga pada Tugu Makam Pahlawan.

Baca :  Luar Biasa, Alat Berat Ini Tanpa Henti Bekerja Membuka Jalan Sasaran Fisik TMMD ke-117 Di Talang Silungko

Upacara ziarah rombongan diakhiri dengan penaburan bunga tabur di pusara para pahlawan kusuma bangsa, yang dilakukan oleh pimpinan rombongan dan diikuti para peserta upacara, selanjutnya pengisian dan penandatangan buku tamu oleh pimpinan rombongan. (Pendam II/Swj)

Share :

Baca Juga

Warta TNI

Turut Berdukacita Atas Warga Yang Meninggal Dunia, Satgas TNI 301/PKS Beri Bantuan

Warta TNI

Babinsa Payo Silincah Koramil 415/JT Dampingi Pembagian Beras bagi Masyarakat Miskin

Warta TNI

Yonif 144/JY Bagikan Takjil Buka Puasa Untuk Warga Curup

Warta TNI

Penuh Cinta dan Kasih Sayang, Begini Potret Kedekatan Satgas Dengan Anak-anak Di Lokasi TMMD

Warta TNI

Dandim 0419/Tanjab Apresiasi Petani Cabai Di Lubuk Terentang Mampu Tumbuhkan Sektor Ekonomi Baru Dimasa Pandemi

Warta TNI

Yonif 147/KGJ Laksanakan Tes Kesamaptaan Jasmani Perdana

Warta TNI

Kasad Pimpin Serah Terima Enam Jabatan Strategis di TNI AD

Warta TNI

Hadiri HUT Jambi, Pangdam II/Sriwijaya Terima Penghargaan