Kasad : Dansat Harus Berinovasi Untuk Kemajuan Satuan Kodim 0417/Kerinci Kerahkan Babinsa Bantu Bersihkan Lumpur di Rumah Warga Desa Semumu Akibat Banjir Budi Setiawan Ambil Formulir Pendaftaran Cawako Ke PDI Perjuangan Kota Jambi Ribuan Warga Hadiri Halal Bihalal Dikediaman Bakal Calon Walikota Jambi Budi Setiawan Kasad Terima Penyerahan Jabatan Ka RSPAD dan Pimpin Sertijab 7 Jabatan Strategis TNI AD

Home / Warta TNI

Jumat, 7 Oktober 2022 - 08:17 WIB

Prajurit Kodam XVII/Cenderawasih Asal Papua Meraih Juara Binaraga Port Numbay Body Building Challange 2022

Prajurit Kodam XVII/Cenderawasih Asal Papua Meraih Juara Binaraga Port Numbay Body Building Challange 2022 (Foto : Istimewa)

Prajurit Kodam XVII/Cenderawasih Asal Papua Meraih Juara Binaraga Port Numbay Body Building Challange 2022 (Foto : Istimewa)

Jayapura, sriwijayadaily.co.id~ Semangat olahraga terus mengalir kepada Prajurit Kodam XVII/Cenderawasih, bahkan kali ini Prajurit Ksatria Pelindung Rakyat beserta Atlit Binaraga Fitness 88 Kodam XVII/Cenderawasih meraih Medali Emas dan Perak pada even Port Numbay Body Building Challange 2022, bertempat di PTC Entrop, Jayapura, Minggu (1/10/2022).

Demikian disampaikan Kapendam XVII/Cenderawasih Kolonel Kav Herman Taryaman, S.I.P., M.H. dalam keterangannya, Jumat (7/10/2022).

Terkait capaian juara Binaraga Prajurit Kodam yang merupakan asli Putra Daerah Papua, Kolonel Kav Herman Taryaman, S.I.P., M.H. mengungkapkan rasa syukurnya karena Prajurit Kodam yang asli Papua banyak berprestasi, termasuk cabang olahraga Binaraga dengan menyumbangkan juara Medali Emas dan Perak.

Baca :  Babinsa Kodim 0429/Lamtim Dengan Tim Gabungan Berjibaku Padamkan Kebakaran Hutan

“Ini membanggakan kita semua, khususnya Kodam XVII/Cenderawasih. Luar biasa perjuangan anak-anak didik kita di Fitness 88, berkat keseriusan berlatih dan menyiapkan diri berhasil meraih juara pada even Port Numbay Body Building Challange 2022, bertempat di PTC Entrop, Jayapura, Minggu (1/10/2022) yang diselenggarakan Perkumpulan Binaraga Fitness Indonesia (PBFI),” ungkap Kapendam XVII/Cenderawasih.

“Meraih medali Emas atau juara 1 Kopda Alimuawadin anggota Jasdam XVII/Cenderawasih pada kelas 85 kg, medali Perak atau juara 2 Sdr. Arul pada kelas 70 kg Binaraga dan
Kelas 75 kg kebawah man fitnes medali Perak, serta medali perunggu atau juara 3 Pratu Marten Anggota Kodim 1715/Yahukimo,” imbuhnya.

Sementara itu, Kolonel Inf Ashari, S.Pd selaku Kepala Jasmani Kodam (Kajasdam) XVII/Cenderawasih mengapresiasi semangat Para Prajurit dan Atlit binaan Fitness 88 Kodam XVII/Cenderawasih yang secara teratur berolahraga sehingga mengukir prestasi meraih juara.

Baca :  Satgas Yonif 200/BN Gelar Acara Adat Bakar Batu Dihari Idul Fitri

“Mari kita rutin berolahraga, khususnya Fitness 88 milik Kodam XVII/Cenderawasih, terlebih Bapak Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Muhammad Saleh Mustafa dan Bapak Kasdam XVII/Cenderawasih Brigjen TNI R. Sidharta Wisnu Graha sangat atensi terhadap olahraga untuk hidup sehat dengan rutin dan rajin berolahraga, terlebih dengan berprestasi seperti ini” kata Kajasdam XVII/Cenderawasih.

Sementara itu, peraih medali Emas atau juara 1 Kopda Alimuawadin anggota Jasdam XVII/Cenderawasih pada kelas 85 kg menyampaikan terima kasih kepada Bapak Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Muhammad Saleh Mustafa yang sangat perhatian terhadap bidang olahraga, termasuk fitness di lingkungan Kodam.

Baca :  Yonif 143/TWEJ Bersama Warga Sigap Bersihkan Sampah Pasca Banjir

“Saya mengucapkan terima kasih berkat arahan dan bimbingan dari Kajasdam dan Kapendam XVII/Cenderawasih S.I.P., M.H. sehingga saya dan yang lain bisa meraih prestasi juara Binaraga,” tegasnya.

Hal ini juga diamini oleh Pratu Marthen Samkakay personel Kodim 1715/Yahukimo bahwa dirinya secara rutin berolahraga fitness dan fokus untuk mengikuti Binaraga.

“Terima kasih Bapak Pangdam, Bapak Kasdam dan semua Atasan beserta rekan-rekan saya, yang telah mensupport saya untuk terus berlatih meraih prestasi, ternyata Kitorang Bisa,” ungkap Pratu Marthen Samkakay. (Pendam XVII/Cenderawasih)

Share :

Baca Juga

Warta TNI

Pangdam Siliwangi Apresiasi “FIN Komodo” Karya Anak Bangsa

Warta TNI

Satgas TNI Pamtas RI – PNG Bersama Warga Perbaiki Jembatan Rusak di Kampung Tomerau 

Warta TNI

Danjen Akademi TNI Tutup Latihan Napak Tilas RPS Taruna Tingkat 1 Akademi TNI

Warta TNI

Satgas Yonif 125/SMB Berikan Rasa Aman Dan Damai Pada Kunjungan Uskup Di Distrik Assue

Warta TNI

Teliti Potensi Laut Nusantara, TNI AL Laksanakan Ekspedisi Jala Citra 3-2023 “Flores”

Warta TNI

Asops TNI Gelar Apel Kesiapan Pengiriman Bantuan Ke Palestina

Warta TNI

Panglima TNI : Indonesia Tidak Boleh Lengah Walaupun Kasus Covid-19 Cukup Rendah

Warta TNI

Prajurit Korem 043/Gatam Laksanakan Latbakjatri