Lepas Sertijab, Pangdam II/Swj Silaturahmi ke PJ Gubernur dan Kapolda Sumsel Jadi Pendaftar Pertama ke PKB, Budi Setiawan Harap PKB Bisa Koalisi dengan Golkar PJ. Gubernur Sumsel Apresiasi Kinerja Kodam II/Swj Telah Mensukseskan Program Pemerintah dengan Kerja Cepat dan Cerdas Agar Dikenang dan Dicintai Anggota, Mayjen TNI Yanuar Adil: Selalu Berusaha Terbaik Terima Kunjungan Kehormatan Danjen USARPAC, Kasad Sepakat Perkuat Kerja Sama

Home / Warta TNI

Jumat, 13 Mei 2022 - 21:09 WIB

Sambut HUT Ke-59, Kodam XVII/Cenderawasih Gelar Doa Bersama Dengan Para Tokoh Agama

Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Teguh Muji Angkasa, S.E., M.M foto bersama dengan Tokoh Agama di acara Doa Bersama dalam rangka memperingati HUT ke-59 Kodam XVII/Cenderawasih (13/5) : Foto : Sriwijayadaily/Pendam Cenderawasih

Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Teguh Muji Angkasa, S.E., M.M foto bersama dengan Tokoh Agama di acara Doa Bersama dalam rangka memperingati HUT ke-59 Kodam XVII/Cenderawasih (13/5) : Foto : Sriwijayadaily/Pendam Cenderawasih

SRIWIJAYADAILY.CO.ID – Keluarga Besar Kodam XVII/Cenderawasih bersama Para Tokoh Agama menggelar Doa Bersama dalam rangka memperingati HUT ke-59 Kodam XVII/Cenderawasih tanggal 17 Mei 2022, bertempat di Aula Tonny A Rompis Makodam XVII/Cenderawasih, Jumat (13/5/2022).

Demikian disampaikan Kapendam XVII/Cenderawasih Letkol Kav Herman Taryaman, S.I.P., M.H. dalam keterangannya.

Kapendam XVII/Cenderawasih mengatakan bahwa tujuan dilaksanakannya kegiatan ini selain untuk memperingati Hari Ulang Tahun ke-59 Kodam XVII/Cenderawasih juga sebagai wujud syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa yang telah memberikan keselamatan, kesehatan serta kelancaran dalam setiap pelaksanaan tugas sejak terbentuknya Kodam XVII/Cenderawasih sampai saat ini.

Baca :  Cek Kesiapan Fisik, Siswa Diktuk Bintara TNI-AD TA.2024 Laksanakan Samapta Awal

“Acara Doa bersama ini, dipimpin langsung oleh Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Teguh Muji Angkasa, S.E., M.M dan dihadiri oleh Kasdam XVII/Cenderawasih Brigjen TNI R. Sidharta Wisnu Graha, S.E., Irdam Brigjen TNI Agus Supriyo Winarno, S.Sos., Kapoksahli Brigjen TNI Mudya Widiyanto, S.A.P., Para Asisten Kasdam XVII/Cenderawasih, Kabalakdam XVII/Cenderawasih dan Para Tokoh Agama,” kata Kapendam.

Baca :  Kodam II/Swj Proses Hukum Oknum Anggota Desersi dan Diduga Menipu

Sementara itu, saat memimpin Doa bersama, Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Teguh Muji Angkasa, S.E., M.M dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat hari raya Idul Fitri 1443 H mohon maaf lahir batin kepada yang merayakan dan selamat datang kepada Para Tokoh Agama.

Lebih lanjut Pangdam Cenderawasih Mayjen TNI Teguh Muji Angkasa, S.E., M.M mengatakan semoga diusia yang ke-59 tahun Kodam XVII/Cenderawasih semakin profesional dan dicintai rakyat serta dapat memberikan pengabdian terbaik dalam mewujudkan keamanan dan kedamaian untuk kesejahteraan masyarakat di wilayah Papua. Sebagai wujud syukur atas apa yang dilalui dan diraih, maka dilaksanakan Doa bersama dengan bertemakan Kodam XVII/Cenderawasih bersama masyarakat Papua menyongsong kehidupan yang aman dan damai.

Baca :  Panglima TNI Gelar Kegiatan Silaturahmi Bersama Alumni Lemhannas

“Tema ini sebagai pemacu dan tekad untuk terus membangun Papua di bawah bingkai NKRI. Selain itu Doa bersama sebagai momentum untuk meningkatkan iman dan taqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa bagi prajurit Kodam XVII/Cenderawasih,” tutup Pangdam XVII/Cenderawasih.

Sumber : Pendam XVII/Cenderawasih.

Share :

Baca Juga

Warta TNI

Dandim Bute Pimpin Ziarah rombongan ke TMP Satria Negara Muara Bungo

Warta TNI

Ditetapkan Wapres RI, 1.500 Komcad Ikuti Latsarmil di Empat Lemdik TNI AD

Warta TNI

Kasiter Kasrem 042/Gapu Ikuti Rakornis Pelaksanaan TMMD Ke-116 Tahun 2023

Warta TNI

Panglima Angkatan Darat Filipina Anugerahi Kasad Tanda Kehormatan “Combat Kagitingan Badge” level tertinggi

Warta TNI

Satgas Yonif Raider 200/BN Bantu Masyarakat Buka Lahan Untuk Berkebun

Warta TNI

Bersama Masyarakat, Korem 043/Gatam Gelar Shalat Idul Fitri 1 Syawal 1444 H

Warta TNI

Mayjen TNI Iwan Setiawan Resmi Tutup Rapat Pimpinan Kopassus Tahun 2023

Warta TNI

Babinsa Kopka Azmiadi Kembali Beraksi Evakuasi Pipa Tiang Pancang yang Berhamburan di Jalanan