Lestarikan Pesisir Pantai, Satgas Pam Puter Enggano Laksanakan Pembibitan Pohon Mangrove Nobar Siksa Kubur, Cara Unik Pangdam II/Swj Tingkatkan Keimanan Panglima TNI Pimpin Penyerahan Jabatan Pangkogabwilhan II dan Sertijab 3 Jabatan Strategis Mabes TNI TNI AD Aktif Bantu Pemerintah Amankan Stok Pangan Nasional Budi Setiawan Besok Serahkan Formulir Cawako Jambi ke Demokrat

Home / Warta TNI

Minggu, 26 Maret 2023 - 19:02 WIB

Satgas Pamtas Yonif 725/Woroagi Beri Penyuluhan Hukum dan Bahaya Narkoba Kepada Masyarakat Boven Digoel

SRIWIJAYADAILY.CO.ID – Guna mencegah peredaran miras dan narkoba, serta meningkatkan kesadaran hukum di wilayah perbatasan, Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 725/Woroagi yang berada di bawah naungan Komando Korem 174/ATW, Pos Kombut melaksanakan kegiatan Penyuluhan Hukum dan Narkoba yang dilaksanakan di Kampung Kombut, Distrik Kombut, Kab. Boven Digoel, Jumat (24/3/2023).

Dalam penyuluhan tersebut, Pakum Satgas Pamtas Yonif 725/Wrg Letda CHK Muchamad Ridho Arfianto SH. menyampaikan materi tentang larangan miras, Bahaya Narkoba dan KDRT serta tindak pidana di Kampung Kombut.

Baca :  Pangdam II/Swj Tegaskan Tidak Ada Hari Libur, Optimalisasi Lahan Bisa Selesai Satu Minggu

Peredaran Miras dan Narkoba jenis ganja masih cukup tinggi di wilayah perbatasan RI-PNG, hal ini dibuktikan dengan masih banyaknya masyarakat yang terjaring membawa minuman beralkohol dan Narkoba jenis ganja dari beberapa kegiatan razia/sweeping yang dilakukan oleh Satgas Pamtas Yonif 725/Wrg.

Dansatgas Pamtas Yonif 725/Woroagi, Letkol Inf Syafruddin Mutasidasi, S.E. mengatakan kegiatan tersebut merupakan kegiatan yang telah diprogramkan oleh Satgas Pamtas Yonif 725/Wrg selama melaksanakan penugasan di perbatasan RI-PNG. Menurut Dansatgas bahwa pihaknya berupaya untuk menyadarkan masyarakat akan dampak buruk dari Miras dan Narkoba.

Baca :  Peduli Kesehatan KBT, Pangdam II/Swj Hadirkan Dokter Subspesialis

“Ini menjadi tanggung jawab kita bersama, baik aparat maupun masyarakat untuk mencegah peredaran Miras dan Narkoba,” jelasnya.

Dansatgas juga mengharapkan, kegiatan tersebut dapat meningkatkan kesadaran hukum masyarakat serta kesadaran akan bahaya Miras dan Narkoba. Menghimbau bagi masyarakat dan orang tua selalu mengawasi dan mendidik anak-anak untuk menjauhi Miras dan Narkoba, karena upaya yang paling efektif untuk mencegah penyalahgunaan Miras dan Narkoba khususnya pada anak-anak yaitu dari pendidikan keluarga.

Baca :  Kunjungi Kodim 0419/Tanjab, Pangdam II/Sriwijaya Tegaskan TNI Netral di Pemilu 2024

Bapak Lorens salah satu Linmas masyarakat Kampung Kombut mengucapkan terimakasih dalam kegiatan Penyuluhan Hukum dan Narkoba yang digelar oleh Pakum Satgas Yonif 725/Wrg.

Berkat adanya kegiatan tersebut masyarakat jadi memiliki pengetahuan tentang hukum dan bahaya Narkoba, sehingga masyarakat tidak berbuat melanggar hukum.

Sumber  : Pendam XVII/Cenderawasih

Share :

Baca Juga

Warta TNI

TNI AD Tegaskan Video Pernyataan Serda Ucok di Tiktok Adalah Upaya Adu Domba

Warta TNI

Danrem 042/Gapu Melayat Ke Rumah Duka Almarhumah Ibunda Brigjen TNI Ruslan Efendi

Warta TNI

Letkol Kav Muslim Rahim Resmi Jabat Kasdim 0415/Jambi

Warta TNI

Pangdam II/Sriwijaya Terima Audiensi Pimpinan Bank Indonesia Sumsel

Warta TNI

Kadispenad : Polisi Militer Lakukan Penahanan Sementara Selama 20 Hari Terhadap Para Tersangka

Warta TNI

Danrem 042/Gapu Terima Audiensi Kepala BNN Jambi

Warta TNI

Rajut Silaturahmi, Babinsa Koramil Pijoan Hadiri Peringatan HUT Desa Sumber Agung

Warta TNI

Babinsa Koramil 415-07/Pelayangan Hadiri Acara Penutupan Pramuka Penggalang