Kasad : Dansat Harus Berinovasi Untuk Kemajuan Satuan Kodim 0417/Kerinci Kerahkan Babinsa Bantu Bersihkan Lumpur di Rumah Warga Desa Semumu Akibat Banjir Budi Setiawan Ambil Formulir Pendaftaran Cawako Ke PDI Perjuangan Kota Jambi Ribuan Warga Hadiri Halal Bihalal Dikediaman Bakal Calon Walikota Jambi Budi Setiawan Kasad Terima Penyerahan Jabatan Ka RSPAD dan Pimpin Sertijab 7 Jabatan Strategis TNI AD

Home / Warta TNI

Kamis, 19 Mei 2022 - 11:16 WIB

Satgas TMMD Kodim Tanjab Berikan Wawasan Kebangsaan Kepada Masyarakat

Satgas TMMD Kodim Tanjab Berikan Wawasan Kebangsaan Kepada Masyarakat (Pendimtjb)

Satgas TMMD Kodim Tanjab Berikan Wawasan Kebangsaan Kepada Masyarakat (Pendimtjb)

SRIWIJAYADAILY.CO.ID – Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-113 Kodim 0419/Tanjab memberikan penyuluhan Wawasan Kebangsaan (Wasbang) kepada Warga bertempat di GOR Desa Intan Jaya Kec.Muara Papalik Kab.Tanjab Barat, Kamis (19/5/22).

Dalam keterangan tertulis Pendim Tanjab, dikatakan bahwa Materi Bela Negara dan Wawasan Kebangsaan itu diberikan kepada masyarakat Desa oleh Dan SST TMMD Letda Kav Rizki.

Kegiatan tersebut merupakan salah sasaran non-fisik program TMMD yang diberikan kepada masyarakat.

Dengan pemberian materi ini diharapan masyarakat mampu mengambil nilai-nilai, tujuan, dan pemahaman tentang wawasan kebangsaan dan belanegara agar sebagai generasi penerus bangsa mampu mempertahankan kelangsungan hidup berbangsa dan bernegara.

Baca :  Tanamkan Wawasan Kebangsaan, Dandim Sarko Beri Kuliah Umum Kepada Mahasiswa STAI Darul Ulum Sarolangun

Selanjutnya mereka juga mampu melestarikan budaya, menjalankan nilai-nilai Pancasila, dan UUD 1945 serta mampu menjaga identitas dan integritas bangsa dan negara.

Menurut Letda Kav Rizki, wawasan kebangsaan ini sangat penting sebagai modal generasi muda untuk menghadapi masa depan yang semakin berkembang tanpa menghilangkan rasa kegotong royongan maupun tekad mempertahankan keutuhan bangsanya.

Demikian pula dalam kehidupan bermasyarakat, hendaknya menjunjung tinggi sikap saling menghormati dan menghargai, tertib sehat di lingkungan serta menghayati ajaran agama dan kasih sayang antar sesama dalam upaya mengisi kemerdekaan.

Baca :  Pangdam XVII/Cenderawasih Gelar Halal Bihalal Bersama Prajurit dan PNS

“Mengisi kemerdekaan bukan berarti kita harus menjadi tentara atau lainnya akan tetapi sebagai warga negara adalah kewajiban supaya negara kita tetap utuh dan semangat ini harus terus kita sampaikan kepada anak-anak kita karena banyak di antara mereka sudah agak luntur rasa bela negaranya,” jelasnya.

Menurut Rizki, era globalisasi dan kemajuan sekarang tentunya banyak tantangan yang dihadapi.

Baca :  Jalin Silaturahmi Antar Kontingen, Dansatgas Kizi TNI Konga Kunjungi Camp Bhutan QRF

Tidak hanya upaya memecah belah bangsa saja namun berbagai persoalan tindak kejahatan dan kriminalitas lainnya harus dihindari termasuk masalah narkoba dan lainnya.

Untuk itu pembinaan dan pembekalan wawasan kebangsaan sangat penting guna menangkal semua itu.

“Sebagai anak bangsa kita jangan sekali kali melupakan sejarah, dan melalui materi ini diharapkan sebagai generasi bangsa, kita tergugah untuk terus mengisi kemerdekaan ini dengan hal-hal yang positif,” ucapnya.(**)

Share :

Baca Juga

Warta TNI

Panglima TNI Ajukan Kenaikan Uang Lauk Pauk Prajurit TNI

Warta TNI

18 Titik Selesai 100%, Program TNI AD Atasi Krisis Air di NTT, NTB dan Bali

Warta TNI

Beri Pengarahan Kepada Babinsa, Danpusterad Tekankan Netralitas TNI pada Pemilu 2024

Warta TNI

Perjusami Pramuka SWK Kodim 0419/Tanjab Ditutup, Ini Harapan Dandim

Warta TNI

Dandim 0415/Jambi Ikuti Rakor Liga Santri Piala Kasad Di Jajaran Korem 042/Gapu

Warta TNI

Melalui Komsos, Babinsa Koramil 10/Jambi Selatan Anjangsana ke Depo TPA Perumnas

Warta TNI

Kodim Jayapura Dirikan Dapur Umum Untuk Makan Warga Terdampar Banjir

Warta TNI

Panglima TNI : Operasi Gaktib dan Operasi Yustisi Polisi Militer TNI Digelar Sepanjang Tahun 2023