Melalui Komsos, Dekatkan Babinsa Dengan Warga Binaan Prajurit Kodim 0404/GM Dan Bhabinkamtibmas Sosialisasi Karhutla Program BPJS Keliling Hadir Di Mayonif 147/KGJ Jalin Silaturahmi, Kodim 0421/LS Adakan Komsos Dengan Keluarga Besar TNI Tingkatkan Perekonomian Warga Satgas Yonif Raider 200/BN Beli Hasil Kebun Warga

Home / Nasional

Kamis, 4 November 2021 - 19:53 WIB

Songsong Perayaan HPN 2022, PWI Pusat Gelar Rakor Bersama Pemprov Sultra

SRIWIJAYADAILY

Menyongsong perayaan Hari Pers Nasional 2022, Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) menggelar rapat koordinasi bersama jajaran Pemerintah Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) bertempat di Sekretariat PWI Pusat Jakarta, Kamis, (4/11).

Dalam rapat lanjutan koordinasi itu membahas kembali kesiapan Pemprov Sultra sebagai tuan rumah, termasuk penyampaian progres panitia pusat untuk menyukseskan agenda tahunan wartawan seluruh Indonesia ini.

Hadir Ketua Umum PWI Pusat Atal S. Depari bersama Sekjen Mirza Zulhadi, Ketua Bidang Organisasi Zulkifli Gani Otto, Ketua Bidang Pendidikan Nurjaman Mochtar, Bendahara Umum M Ihsan, Wabendum Dar Edi Yoga dan Ketua Bidang Bantuan PWI Peduli Karim Paputungan .

Baca :  Ramadan Kasih Sayang, Prajurit Yonif 147/KGJ Buka Puasa di Rumah Warga

Sementara dari Kendari sebagai panitia lokal, hadir Sekretaris Daerah Sultra Nur Endang Abbas yang juga Ketua Panitia, Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Asrun Lio, Kadis Kominfo, M. Ridwan Badallah, Ketua PWI Sultra Sarjono.

Kadis Pariwisata Laode Syaifudin, Kadis Perindag Siti Suleha, Kepala BPSDM Sahrudin Nurdin, anggota DPRD Fajar Ishak.

Baca :  Antusias Warga Belitung Saksikan Manuver Lapangan Latihan Jalak Sakti Koopsud I dan Trisula Perkasa Korpasgat di AWR Buding

Dalam kesempatan tersebut Sekda Sultra, Nur Endang Abbas menyatakan tentang kesiapan menyukseskan HPN di Kendari dan telah melakukan koordinasi dengan semua pihak. Apalagi Kendari telah memiliki pengalaman dalan penyelenggaraan kegiatan nasional.

“Kami sudah sering menjadi tuan rumah kegiatan nasional, insyaallah dengan pengalaman itu kita bisa menyukseskan penyelenggaraan HPN di Sultra,” ucap Nur Endang.

Ketua PWI Pusat Atal Depari menyambut gembira kesiapan panitia daerah dan berharap kegiatan HPN 2022 dapat memberi manfaat bagi daerah Sulawesi Tenggara.

Baca :  Korem 042/Gapu Menggelar Sholat Idul Fitri 1444 H

“Kami berharap pandemi cepat berakhir dan kegiatan HPN 2022 dapat diselenggarakan secara langsung serta dihadiri Bapak Presiden Joko Widodo,” kata Ketua Umum PWI Pusat.

Berbagai kegiatan akan digelar menjelang acara puncak pada 9 Februari 2022 seperti penanaman mangrove, pameran, literasi media di kampus-kampus, anugerah kebudayaan, pelepasan satwa liar, anugerah Adinegoro bagi insan pers, seminar ekonomi dan forum investasi serta konvensi media.

(Humas HPN 2022)

Share :

Baca Juga

Nasional

Pemerintah Akan Menampung Pengungsi Rohingya

Nasional

Ada Tujuh Tindak Pidana Kekerasan Seksual di RUU TPKS

Nasional

Siap-siap Harga Tempe Naik, Pemerintah Jaga Stabilitas Harga

Nasional

AMMW ke-4 Soroti Penguatan Ekonomi Digital

Nasional

MY Bersama Anggota Dewan Pengawas BPKH RI Bahas Kerja Sama Pengelolaan Dana Haji
Foto: ANTARA

Nasional

Stabilitas Sektor Jasa Keuangan hingga Akhir 2021 Tetap Terjaga

Nasional

Kominfo Raih Zona Hijau Pelayanan Publik Terbaik dari Ombudsman RI

Nasional

Temui Titik Terang, Pemerintah Tegaskan akan Ungkap Kasus Satelit Orbit 123 BT