Sambut HUT Ke 77, Persit KCK Koorcab Rem 042 Gelar Ziarah Rombongan Di TMP Satria Bhakti Babinsa Koramil 03/MT Hadiri Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi DPHP Pemilu 2024 Komsos di Bulan Puasa, Babinsa Jalin Silaturahmi Dengan Warga Ramadan Penuh Berkah, Korem 043/Gatam Bagikan Takjil Gratis Peduli Sesama Jelang Buka Puasa, Pomdam II/Sriwijaya Dan Jajarannya Bagikan Takjil Kepada Masyarakat

Home / Warta TNI

Jumat, 3 Desember 2021 - 13:25 WIB

Tutup Pendayagunaan Koramil Model, Ini Pesan Danrem 045/Gaya

Kepala Staf Korem 045/Garuda Jaya Kolonel Inf Djoko Sulistyono P.J.W, S.I.P., M.Si saat menutup kegiatan penyelenggaraan Pendayagunaan Koramil Model Tahun 2021, Jumat (03/12/2021) di Koramil 413-04/Koba Kodim 0413/Bangka. FOTO : PENREM 045/GAYA

Kepala Staf Korem 045/Garuda Jaya Kolonel Inf Djoko Sulistyono P.J.W, S.I.P., M.Si saat menutup kegiatan penyelenggaraan Pendayagunaan Koramil Model Tahun 2021, Jumat (03/12/2021) di Koramil 413-04/Koba Kodim 0413/Bangka. FOTO : PENREM 045/GAYA

SRIWIJAYADAILY
Danrem 045/Gaya Brigjen TNI M. Jangkung Widyanto, S.I.P., M.Tr.(Han)., berpesan kepada para prajurit Satuan Teritorial agar setiap saat harus berada di tengah-tengah masyarakat binaan, serta harus menjadi contoh dan mempelopori usaha-usaha untuk mengatasi kesulitan rakyat disekelilingnya.

Hal tersebut disampaikannya melalui Kepala Staf Korem 045/Garuda Jaya Kolonel Inf Djoko Sulistyono P.J.W, S.I.P., M.Si saat menutup kegiatan penyelenggaraan Pendayagunaan Koramil Model Tahun 2021, Jumat (03/12/2021) di Koramil 413-04/Koba Kodim 0413/Bangka.

Lebih lanjut, Kasrem membacakan amanat Danrem dikatakan bahwa di tengah Pandemi Covid-19, Korem 045/Garuda Jaya berupaya mewujudkan prajurit Apkowil yang profesional sesuai tugas dan tanggung jawab masing-masing dalam menghadapi berbagai dinamika tugas yang semakin kompleks kedepan.

Baca :  Satgas Pamtas RI-MLY Yonif 645/Gardatama Yudha Terima Kunjungan Danbrigif 19/Khatulistiwa

Penyelenggaraan pembekalan tersebut merupakan salah satu program kerja Korem 045/Gaya dalam rangka peningkatan kualitas para Babinsa agar profesional dan handal dalam setiap pelaksanaan tugas.

“Pengetahuan dan keterampilan serta pembekalan yang diterima akan sangat berharga dan bermanfaat membantu kelancaran, keberhasilan tugas di tiap-tiap Koramil bagi anggota yang menjabat Babinsa”, ujar Danrem.

Para peserta telah menerima semua ilmu Teritorial mulai dari Sikap Teritorial, 5 kemampuan Teritorial, Metode Binter, Tehnik Puldata Teritorial dan ketatalaksanaan Binter yang semuanya akan di terapkan di lapangan yang berhubungan dengan tugas Babinsa.

Baca :  Yonzipur 2/SG Salurkan Bantuan Untuk Korban Banjir Di Lahat

Selain itu dibekali pula dengan pengetahuan tentang Medsos, penanganan antisipasi menghadapi bencana alam, penanganan Covid-19, kearifan lokal, komunikasi yang efektif, cara memberi instruksi, serta Pengetahuan UU No 3 tahun 2002 tentang Hanneg, UU No 34 tahun 2004 tentang TNI dan UU No 23 tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah.

Semua materi tersebut untuk memantapkan profesional aparat Komando Kewilayahan dalam melaksanakan fungsi dan tugasnya sebagai pembinaan Teritorial, dengan demikian tidak ada alasan bagi prajurit tidak berhasil bahkan gagal dalam melaksanakan tugas, tegasnya.

Baca :  TNI Polri Dan Masyarakat Gelar Istighasah Kubra Di Makodam XVII/Cenderawasih

Keterangan yang diperoleh awak media melalui rilis tertulis Penrem 045/Gaya dikatakan bahwa Pendayagunaan Koramil Model Semester II Tahun 2021 tersebut memberikan Pendidikan dan Pelatihan peningkatan kemampuan aparat Komando Kewilayahan yang dilaksanakan selama 10 hari kepada Personel Babinsa dan yang akan bertugas di satuan jajaran Koramil Khususnya yang akan menjabat Babinsa. **

Share :

Baca Juga

Warta TNI

Pangdam II/Sriwijaya Dan Ketua Persit KCK PD II Sriwijaya Lakukan Kunjungan Ke Agrowisata Tekno 44 Di Desa Gelebak

Warta TNI

Peduli Cerdaskan Generasi Penerus Bangsa, Satgas Pamtas Yonif 645/GTY Bantu Menjadi Tenaga Pendidik SD Perbatasan

Warta TNI

Dandim 0416/Bute Bersama Bupati Bungo Panen Raya Cabai Merah

Warta TNI

Keakraban Babinsa Tanjung Lanjut Dan Warganya,Tumbuhkan Kekompakan Serta Kemanunggalan

Warta TNI

Pangdam XVII/Cenderawasih Terima Kunjungan Pimpinan Bank Mayapada Jayapura

Warta TNI

Babinsa Hadir dan Sambangi Masyarakat Tanpa Ada Batasan Waktu

Warta TNI

Foto Profil Kapten Amru Dipakai Akun WhatsApp Palsu

Olahraga

Danrem 045/Gaya Ikuti Kejuaraan Menembak Danlanal Babel Cup 2022