Halal Bihalal Pepabri Kota Jambi, Tingkatkan Tali Silaturahmi dan Persaudaraan Kasad : Kita Keroyok Ramai-Ramai, Demi Sejahterakan Petani Komandan Korem 042/Gapu Brigjen TNI Rachmad Pimpin Sertijab Dandim Kerinci Dahaga Prestasi Bangsa, Pangdam II/Swj dan Ribuan Warga Nobar Final AFC-U23 Dankodiklatal Sambut Hangat Kehadiran Dirlitbang Pusjiantralitbang Mabes TNI

Home / Warta TNI

Senin, 9 Januari 2023 - 08:12 WIB

Satgas Yonif 143/TWEJ Bantu Tingkatkan Kesehatan Masyarakat Di Perbatasan Papua

Satgas Yonif 143/TWEJ Bantu Tingkatkan Kesehatan Masyarakat Di Perbatasan Papua

Satgas Yonif 143/TWEJ Bantu Tingkatkan Kesehatan Masyarakat Di Perbatasan Papua

SRIWIJAYADAILY, Palembang – Dalam rangka membantu kesulitan warga di perbatasan Papua, Satgas Yonif 143/TWEJ intensifkan kunjungan kepemukiman guna meningkatkan kesehatan sekaligus pemahaman pola hidup sehat di Kampung Bompay, Distrik Waris, Kab. Keerom, Papua, Minggu ( 8/1/2023).

Kegiatan yang dipimpin Danpos Bompay Satgas Yonif 143/TWEJ Serka Iwan Syahroni, disamping untuk membina keeratan komunikasi dengan warga juga untuk mengetahui situasi dan kondisi masyarakat di wilayahnya.

Baca :  Sebelum Tutup Pendidikan, Siswa Tamudi Angmor TA. 2024 Laksanakan Samapta Akhir

Dankipur I Satgas Yonif 143/TWEJ Kapten Inf Agus Rahman mengungkapkan bahwa, dirinya telah perintahkan jajarannya untuk aktif dan intensifkan berkomunikasi dengan masyarakat serta membantu apa yang menjadi kendala dan kesulitan mereka.

“Saya perintahkan anggota untuk aktif melakukan kunjungan guna mengetahui situasi dan kondisi lingkungan masyarakat,” ungkapnya.

Dalam kunjungannya ke masyarakat, Pos Bompay melaksanakan pengobatan, memberikan bantuan pakaian, membagikan susu kepada anak-anak guna meningkatkan kesehatan, gizi anak dan pemenuhan kebutuhan akan sandang.

Baca :  Siapkan Mahasiswa Tangguh, Kodim Jambi Gelar Program Kodam Masuk Kampus

“Sebagai wujud kepedulian kami bantu warga layanan kesehatan, tambahan gizi dan sandang mengingat hal ini salah satu kebutuhan dasar yang harus terpenuhi,” ucap Serka Iwan Danpos Bompay.

Warga Kampung Bompay sangat bahagia dengan adanya Pos Satgas Yonif 143/TWEJ, ditengah segala keterbatasan yang ada mereka sangat terbantu dengan keberadaaan Satgas yang selalu peduli dengan penuh kasih seperti diungkapkan Musa Swo (45) warga Kampung Bompay.

Baca :  Dandim 0415/Jambi Bersama Forkopimda Kota Jambi Gaungkan Gerakan Ayo Menanam

“Dengan adanya bapak TNI kami warga Bompay sangat senang dan terimakasih atas bantuan yang telah diberikan, semoga Tuhan memberkati”, ujarnya.

Sumber : Pendam II/Sriwijaya

Share :

Baca Juga

Warta TNI

Beri Motivasi Meraih Cita-Cita, Satgas 114 Bekali Generasi Muda Papua Ilmu Pengetahuan

Warta TNI

Jaga Sinergitas dan Kebersamaan Danramil Hadiri Sertijab Lurah di Kecamatan Pelayangan

Warta TNI

Tanamkan Jiwa Memiliki Satuan, Anggota Koramil 05/Sengeti Lakukan Pembersihan Pangkalan

Warta TNI

Lestarikan Alam dan Hijaukan Pantai, Kodim 0421/LS Tanam Mangrove

Warta TNI

TNI Manunggal Air, Satgas TNI 412 Kostrad Penuhi Kebutuhan Gereja Di Papua

Warta TNI

Pendam II/Sriwijaya Bekali Satgas Yonarhanud 12/SBP Teknik Peliputan Dan Penulisan Berita

Warta TNI

Pangdam XVII/Cenderawasih Terima Kunjungan Kerja GM PLN Unit Induk Wilayah Papua-Papua Barat

Warta TNI

Upacara Penyerahan Satuan, Mayjen TNI Teguh Muji Angkasa Jabat Pangdam XVII/Cenderawasih