Terkait Penggerebekan Narkoba, Dandim 0201/Medan : Penangkapan Bukan Di Asmil TNI AD Berikan Senyum Keceriaan Anak-Anak Lebanon, Satgas Yonmek TNI Konga XXIII-R / UNIFIL Selenggarakan Education Program Bela Diri Taktis, Tajamkan Kemampuan Tempur Prajurit Dari Kampung Ivi Hamad, Merauke, TNI AD Dukung Ketahanan Pangan Antisipasi Darurat Pangan Nasional, Korem 081/DSJ Targetkan 1800 Hektar Tanaman Padi dan Jagung

Home / Warta TNI

Minggu, 2 April 2023 - 20:34 WIB

Cegah Malaria, Satgas Yonif 143/TWEJ Bersama Masyarakat Bersihkan Semak Belukar

Cegah Malaria, Satgas Yonif 143/TWEJ Bersama Masyarakat Bersihkan Semak Belukar  (FOTO/IST)

Cegah Malaria, Satgas Yonif 143/TWEJ Bersama Masyarakat Bersihkan Semak Belukar (FOTO/IST)

SRIWIJAYADAILY.CO.ID – Dalam rangka menurunkan serangan penyakit malaria dan menciptakan lingkungan yang sehat, Satgas Yonif 143/TWEJ bersama masyarakat pedalaman Papua membersihkan semak belukar sekitar pemukiman di Kampung Batom, Distrik Batom, Kab. Pegunungan Bintang, Papua Pegunungan, Minggu (02/04/2023).

Kegiatan tersebut dilaksanakan selain untuk memupuk rasa kebersamaan dengan masyarakat juga dapat menciptakan lingkungan Kampung Batom bersih dan sehat. Hal tersebut dikarenakan tingkat sakit malaria didaerah ini cukup tinggi.

Dalam keteranganya Danpos Batom Satgas Yonif 143/TWEJ Letda Inf M. Zulpikar menjelaskan bahwa kegiatan tersebut merupakan wujud perhatian Satgas kepada masyarakat Batom mengingat tingkat serangan malaria dikampung tersebut cukup ganas sehingga Satgas berinisiatif mengajak Karya Bakti warga untuk menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat.

Baca :  Panglima TNI Terima Laporan Korps Kenaikan Pangkat 29 Perwira Tinggi TNI

“Mengingat serangan malaria yang cukup tinggi disini maka Satgas berinisiatif mengadakan Karya Bakti untuk menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat guna menekan penyakit tersebut,” ungkap Letda Inf M. Zulpikar.

Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Danpos Batom Satgas Yonif 143/TWEJ Letda Inf M. Zulpikar mendapat sambutan antusias dari masyarakat, dengan penuh keakraban saling bahu membahu membersihkan lingkungan demi menjaga kesehatan mereka.

Baca :  Hidup Sebatang Kara, Satgas Pam Puter Enggano Sambangi Nenek Rokaya

“Disamping ciptakan lingkungan yang bersih dan sehat kegiatan ini Satgas laksanakan guna memupuk jiwa dan semangat kebersamaan masyarakat”, tambah Danpos Batom.

Sementara itu bapak Lucas Prui (53) Ondo Api Kampung Batom mengucapkan terimakasih dan penghormatan yang setinggi-tingginya kepada Satgas atas perhatian dan bantuan yang selama ini diberikan kepada warga Kampung Batom 1 dan 2. Pihaknya berjanji akan mereruskan kegiatan serupa untuk memupuk kebersamaan dan menciptakan kebersihan lingkungan guna pencegahan malaria.

Baca :  Ultimatum Keras Pangkogabwilhan III : Bebaskan Pilot Susi Air dan Hentikan Pembantaian!

“Sa ucapkan terimakasih dan rasa hormat yang tinggi kepada bapa TNI yang telah memberikan bantuan dan bimbingan selama ini untuk kemakmuran dan kemajuan kampung, saya akan teruskan kegiatan serupa guna memupuk kebersamaan warga dan ciptakan lingkungan yang sehat,” papar Lucas Prui. (Pendam ll/Swj)

Share :

Baca Juga

Warta TNI

Bantuan Sosial Panglima TNI Berhasil Didistribusikan Ke Puncak

Warta TNI

Jalin Komunikasi, Babinsa Sarmi Bantu Masyarakat Mengolah Sagu

Warta TNI

Perkuat Sinergitas, Pangdam XVII/Cenderawasih Berkunjung Ke Mapolda Papua

Warta TNI

Danrem 042/Gapu Hadiri Acara Purna Tugas Kajati Jambi

Warta TNI

Kasad Berikan Tali Asih Kepada Keluarga Prajurit Yang Sakit Berat dan Anak Berkebutuhan Khusus

Warta TNI

Daeng Malewa Gelar Nama Adat Gowa Untuk Jenderal Dudung

Warta TNI

Kasad Buka Kejuaraan Tenis Meja Piala Kasad Tahun 2023

Warta TNI

Kick Off Oleh Kasad, Tanda Dimulainya Liga Santri PSSI Piala Kasad 2022 Dengan Kemeriahan Opening Ceremony