Pangdam Cenderawasih : Kodam Selalu Memberikan Pelayanan Kepada Masyarakat Syukuran HUT Ke-78 Persit Kartika Chandra Kirana, Pangdam Cenderawasih : Tujuan Mulia Jadikan Semangat TMMD Bentuk Pengabdian TNI Untuk Negeri Aksi Heroik Sertu Irsa Farsi Selamatkan Warga Hanyut Di Sungai Lekukan Desa Sidomulyo Darma Bakti TMMD Kodim Kerinci Wujudkan Percepatan Pembangunan Di Wilayah

Home / Warta TNI

Senin, 29 Mei 2023 - 08:26 WIB

Latma Keris Talwar 2023, Marinir TNI AL Jajal Senjata TNI AL Paskistan

Jakarta, sriwijayadaily.co.id – Ada yang menarik pada pelaksanaan Latihan Bersama antara Marinir TNI AL dengan Marinir Pakistan dalam Latma Keris Talwar 2023, di Nathiagali Firing Range, Karachi, Pakistan (25/05). Prajurit berjuluk Hantu Laut kebanggaan TNI AL ini berkesempatan mencoba secara langsung senjata bantuan yang dimiliki oleh Pakistan Marines.

Prajurit Korps Marinir mendapat kesempatan untuk mencoba senjata PAK Marines, diantaranya senjata RPG-7, MG-3, AX-50 Sniper, dan Mitraliur Gun 12.7 mm. Sebelumnya diawali dengan pengenalan senjata dan penjelasan tindakan keamanan masing-masing senjata oleh personel PAK Marines kepada Prajurit Korps Marinir.

Baca :  Jelang Ramadhan, Babinsa Koramil Danau Teluk Goro Bersihkan TPU Bersama Warga

Dari serangkaian uji coba penembakan senjata tersebut, Prajurit Korps Marinir mampu menguasai dengan cepat karakteristik seluruh senjata bantuan PAK Marines dan mampu menembakkan dengan baik seluruh senjata tersebut ke sasaran yang telah ditentukan.

Baca :  Panglima TNI : Hati-Hati dan Teliti Dalam Bertindak, Serta Selalu Menjaga Kewaspadaan Dimanapun Berada

Latma Keris Talwar 2023 merupakan latihan dua negara, yang digelar dalam rangka mempererat hubungan kerja sama militer Indonesia dan Pakistan. Pada kesempatan ini Korps Marinir TNI AL mengirimkan 23 prajurit untuk mengikuti Latihan Bersama yang dilaksanakan secara bergantian, yakni di Indonesia dan di Pakistan.

Terkait dengan pelaksanaan Latma tersebut, Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Muhammad Ali menegaskan kepada seluruh prajurit Jalasena untuk terus meningkatkan kesiapan operasional alutsista dan satuan operasi.

Baca :  Satgas Kizi TNI Konga XXXVII-J Mendapat Apresiasi Dari Tim Inspeksi COE Atas Kesiapan Peralatan Yang Dimiliki

“Telah menjadi suatu prioritas bagi TNI AL untuk mencapai kekuatan yang siap dioperasionalkan dalam bentuk kesiagaan dan kesiapan yang tinggi, baik itu pada aspek alutsista maupun personel”, tegas Kasal Laksamana TNI Muhammad Ali. (Dispenal)

Share :

Baca Juga

Warta TNI

Pangdam XVII/Cenderawasih Terima Kunjungan Direktur Utama Bank Papua

Warta TNI

Siapkan Mahasiswa Tangguh, Kodim Jambi Gelar Program Kodam Masuk Kampus

Warta TNI

Wakasad Tinjau Latihan Pra Tugas Yonif PR 330/Tri Darma

Warta TNI

Satgas Yonif 125/SMB Bersama Polri Gelar Sweeping Gabungan Di Pelabuhan Wanam

Warta TNI

Danbrigif 8 /GC Turun Kelapangan Beri Motivasi Anggota

Warta TNI

Pabung Muaro Jambi Hadiri Apel Gelar Pasukan Operasi Keselamatan Jelang Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah

Warta TNI

Danrem 042/Gapu Hadiri Rapimnas TNI Polri 2022

Warta TNI

Warga Ini Rela Hibahkan Tanahnya Untuk Pembangunan Jalan Desa Program TMMD