Shin Tae-yong Panggil 22 Pemain Untuk Laga Lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Program Pipanisasi Kasad, Wujudkan Mimpi Petani di Nganjuk Kunjungi Papua, Wakasad Tinjau Sarpras Satuan Jajaran TNI AD Berkontribusi Besar Turunkan Angka Stunting, 31 Babinsa Terima Penghargaan BKKBN Panglima TNI Terima Laporan Korps Kenaikan Pangkat 75 Perwira Tinggi TNI

Home / Warta TNI

Kamis, 8 Juni 2023 - 07:22 WIB

Warga Gembira Didatangi Satgas Yonif 143/TWEJ

Keerom, sriwijaydaily.co.id – Sebagai wujud kemanunggalan dengan masyarakat, TNI selalu berperan aktif melakukan kegiatan-kegiatan dalam rangka membantu dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat khususnya yang berada di wilayah pedalaman Papua.

Satgas Yonif 143/TWEJ yang tergabung dalam Satuan Tugas Pengaman Perbatasan RI-PNG, disamping melaksanakan tugas pokoknya juga melakukan pendekatan secara humanis kepada masyarakat diperbatasan untuk lebih mempererat keakraban dengan membagikan kebutuhan sandang kepada warga Kampung Bompay, Distrik Waris, Kab. Keerom, Papua, Rabu (7/6/2023).

Demikian disampaikan Wadansatgas Yonif 143/TWEJ Mayor Inf Adi Ariyanto dalam keteranganya.

Baca :  Terima Penghargaan Babinsa Terbaik, Kiprah Serka Ilham Dalam Menurunkan Stunting

“Guna mempererat jalinan persaudaraan bersama masyarakat, pada kesempatan ini Satgas membagikan bantuan berupa pakaian guna memenuhi kebutuhan sandang warga di wilayah pedalaman,” ungkapnya.

Kegiatan yang dipimpin langsung Danpos Bompay Satgas Yonif 143/TWEJ Serka Iwan Syahroni ini disambut antusias oleh masyarakat Kampung Bompay, warga sangat gembira dengan kedatangan Satgas yang membagikan bantuan pakaian guna memenuhi kebutuhan sandang mereka.

“Warga sangat antusias dan gembira sekali dengan kedatangan kami yang membagikan pakaian walaupun tidak semuanya baru, semoga dengan bantuan yang sangat sederhana ini dapat meringankan beban warga,” tambahnya.

Baca :  Percepat Optimasi Lahan Rawa, Pangdam II/Swj Gelar Rakor

Sementara itu Kepala Kampung Bompay Bapak Keven Swo (55) dengan haru mengucapkan banyak terimakasih kepada TNI dari Yonif 143/TWEJ yang telah meluangkan waktu menemui warganya dengan memberikan bantuan pakaian, pihaknya mengaku gembira atas bantuan yang diberikan oleh Satgas.

“Sa ucapkan terimakasih kepada Bapak TNI Satgas Yonif 143/TWEJ yang telah memberikan bantuan berupa pakaian untuk warga masyarakat, begitu besar perhatian TNI kepada kami semoga membawa manfaat dan kebaikan,” tuturnya.

Baca :  Korem 132/Tadulako Bagi Jenderal TNI Agus Subiyanto Punya Kenangan yang Mendalam

Selanjutnya Mama Selli Swo (35) salah satu warga yang hadir dalam kegiatan tersebut juga mengungkapkan rasa terimakasihnya kepada Satgas yang di nilai begitu besar perhatiannya dalam membantu masyarakat kampung dengan begitu gembira mengatakannya.

“Terimakasih atas ketulusan yang diberikan Bapak TNI, sa senang sekali semoga Tuhan selalu memberkati Bapak,” ucap Selli. (Pendam II/Sriwijaya)

Share :

Baca Juga

Warta TNI

Satgas Yonif RK 114/Satria Musara Beri Pelayanan Kesehatan Warga Papua Di Daerah Pedalaman Nduga

Warta TNI

Satgas Yonif Raider 200/BN Terus Berbagi Dengan Warga Bolakme

Warta TNI

Jalin Silaturrahmi, Babinsa Koramil 08/Danau Teluk Hadiri Buka Puasa Bersama Warga Binaan

Warta TNI

Satgas TMMD Kodim 0427/WK Gandeng Polres Adakan Penyuluhan Bahaya Narkoba

Warta TNI

Cepat Tanggap, TNI Bantu Korban Banjir dan Longsor di Wilayah Jayapura

Warta TNI

Hadapi Perkembangan Situasi, Danrem 174 Merauke Brigjen TNI Agus Widodo Cek Kesiapan Satgas Yonif 600 di Asmat

Warta TNI

Pangdam XVII/Cenderawasih Terima Kunjungan Ketua MRP

Warta TNI

Warga Kampung Pancasila Ucapkan Terimakasih Kepada TNI Wujudkan Rumah Layak Huni