KRI Diponegoro-365 Laksanakan Latihan Bersama Dengan LAF-Air Force Panglima TNI Kunjungi Special Air Service Regiment (SASR) Langkah Budi Setiawan Kian Mantap Menatap Pilwako Jambi 2024 Ini Alasan Danrem 081/DSJ Tanam Padi Dini Hari Pangdam II/Swj : Bekerja Profesional dan Jangan Persulit Anggota

Home / Warta TNI

Rabu, 20 Desember 2023 - 18:48 WIB

Panglima TNI : Teknologi Informasi Dapat Pengaruhi Negara

SRIWIJAYADAILY. CO.ID – Ketika berbicara bela negara, saat ini hal yang harus dilakukan sebagai bentuk bela negara, bagaimana memahami teknologi dan informasi dapat mempengaruhi keberadaan negara.

Hal itu disampaikan Panglima Tentara Nasional Indonesia (TNI) Agus Subiyanto dalam Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Forum Pimpinan Redaksi Multimedia Indonesia (FPRMI), yang disampaikan oleh Aster Mayor Jenderal Mochamad Syafei Kasno.

Dalam sambutanya, Panglima TNI memaparkan teknologi telah membuka peluang baru bagi negara yang membutuhkan akses ke informasi yang lebih luas dan lebih cepat.

Baca :  Tekan Inflasi, Kodim 0405/Lahat Bersama Pemda Lahat Lakukan Gerakan 'Macak'

“Teknologi juga telah meningkatkan jangkauan dan kapasitas pengunaan informasi,” katanya.

Namun, lanjutnya, dengan kemajuan teknologi. Ada juga penyalahgunaan informasi oleh kelompok-kelompok tertentu yang dapat merugikan negara.

Panglima yang jago bermain gitar ini juga menegaskan ketahanan nasional juga dipengaruhi oleh pengunaan informasi yang tersebar di media sosial dan internet yang dapat mempengaruhi opini dan sikap masyarakat.

“Oleh karena itu, kita harus memiliki strategi bela negara yang tepat untuk menanggapi informasi yang dapat mempengaruhi keberadaan negara,” tegasnya.

Baca :  KRI Diponogoro-365 Uji Kemampuan Dengan Kapal NATO Di Laut Mediterania

Selain itu juga, Panglima menguraikan harus dapat dipastikan informasi yang diterima masyarakat benar dan bermanfaat.

Seluruh masyarakat Indonesia harus bersiap untuk menanggapi ancaman yang muncul dari luar negeri.

“Negara harus memastikan bahwa ancaman tersebut dapat ditanggulangi dengan mengunakan strategi yang tepat, strategi ini haruslah mengacu pada tujuan bela negara dan memastikan ancaman tersebut dapat diselesaikan dengan benar,” tandasnya.

Baca :  Babinsa Koramil Telanaipura Pantau Penyaluran Bantuan Pangan Cadangan Beras

Ditambahkan Panglima, masyarakat harus diajarkan untuk bertanggung jawab dalam berbagi informasi dan memastikan informasi yang disebarkan tidak merugikan.

Negara juga harus memastikan tiap individu memiliki akses ke informasi yang benar dan mengajarkan cara yang tepat untuk menyebarkan informasi.

“Dengan demikian bela negara di era digital bagian penting dalam menjaga ketahanan nasional, sehingga perlu bagi negara untuk menerapkan strategi bela negara agar dapat mencegah ancaman dari luar dan dalam,” pungkasnya.(*)

Share :

Baca Juga

Warta TNI

Bentuk Kepedulian TNI, Babinsa Kodim 0415/Jambi Dampingi Warganya Operasi Katarak Di Rumah Sakit Dr. Bratanata Jambi

Warta TNI

Sambut HUT TNI, Kodim 0415/Jambi Gelar Lomba Kreasi Baris Berbaris Tingkat SLTA Se- Kota Jambi

Warta TNI

Kasad Berangkatkan 10 Truk Bansos Lanjutan TNI AD ke Cianjur

Warta TNI

Melepas Rindu, Anggota Satgas TMMD Ini Manfaatkan Layanan Video Call WhatsApp

Warta TNI

Tingkatkan Kerja Sama Yang Baik, Babinsa Komsos Bersama Aparatur Kelurahan Orang Kayo Hitam

Warta TNI

Kasad : TNI AD Harus Dapat Berikan Perlindungan dan Keamanan IKN Sebagai Center of Gravity

Warta TNI

Kasad Dudung ; Saya Pecat Anggota Jika Ada Beck Up Tambang Ilegal Di Kalimantan

Warta TNI

Di Bulan Ramadhan, Satgas Yonif Mekanis 203/AK Bersama Artha Graha Baju Layak Pakai Untuk Masyarakat Tima