Kodim 0416/Bute Gelar Latihan Simulasi Penanggulangan Bencana Banjir Ciptakan Lingkungan Bersih Dan Sehat, Anggota Kodim 0416/Bute Laksanakan Pembersihan Pangkalan Kasad : Dansat Harus Berinovasi Untuk Kemajuan Satuan Kodim 0417/Kerinci Kerahkan Babinsa Bantu Bersihkan Lumpur di Rumah Warga Desa Semumu Akibat Banjir Budi Setiawan Ambil Formulir Pendaftaran Cawako Ke PDI Perjuangan Kota Jambi

Home / Warta TNI

Sabtu, 18 Juni 2022 - 11:56 WIB

Berakhir Damai dan Harmonis, Babinsa Waropen Bawah Mediasi Pertikaian Antar Warga

SRIWIJAYADAILY.CO.ID – Dalam rangka menjaga dan memelihara keamanan serta ketertiban masyarakat yang ada diwilayah binaannya, Kopda Zainal Saparang Babinsa Koramil 1709-03/Waropen Bawah Kodim 1709/Yawa bersama-sama aparat kampung dan tokoh warga, menyelesaikan pertikaian yang berujung perkelahian antar warga di Kampung Sawara Jaya Distrik Waropen Bawah Kabupaten Waropen, Jumat (17/06/2022).

Kehadiran Babinsa ditengah-tengah warganya, juga turut didampingi oleh Bhabinkamtibmas Brigpol Otyel Manioni dan aparat kampung, untuk melakukan mediasi pertikaian yang berujung perkelahian antara warga berinisial SK dan FM, agar mencegah timbulnya permasalahan yang lebih besar hingga timbulnya korban.

Baca :  Panglima TNI Hadiri Peringatan Hari Ulang Tahun Kostrad Ke-63 Tahun 2024

Saat dimintai tanggapan mengenai permasalahan tersebut, Kopda Zainal mengatakan sebagai aparat teritorial, sudah menjadi kewajibannya untuk mengayomi dan memberikan pembinaan teritorial kepada masyarakat.

“Setelah mengambil keterangan dari para pemuda yang bertikai beserta para saksi dan keluarga masing-masing, diputuskan untuk memediasi permasalahan ini untuk diselesaikan dengan cara kekeluargaan dan jalan damai yang disertai dengan surat pernyataan bermaterai dari kedua belah pihak dan disaksikan oleh para saksi dan juga aparat keamanan,” ungkap Babinsa.

Baca :  Panglima TNI Dampingi Presiden RI Resmikan Berbagai Fasilitas Pada Rangkaian Kunjungan Kerja Ke IKN

“Kami juga mengajak peran serta seluruh lapisan masyarakat yang hadir, apabila ada permasalahan segera dilaporkan, baik kepada aparat keamanan dalam hal ini Babinsa, Bhabinkamtibmas maupun aparat kampung, sehingga permasalahan yang terjadi antar warga dapat segera diselesaikan dan juga diharapkan kepada seluruh warga untuk tetap menjaga dan memelihara kerukunan antar warga dengan saling menghormati dan menghargai antar sesama warga, karena damai itu indah dan juga sekaligus menjaga Kamtibmas diwilayah ini,” imbuh Babinsa kepada seluruh warga yang hadir. (Pendam XVII/Cenderawasih).

Baca :  Operasi Gaktib dan Yustisi Kodam II/Swj Tekan Pelanggaran Prajurit TNI di Sumbagsel

Share :

Baca Juga

Warta TNI

Pangdam I/BB Pimpin Apel Gelar Pasukan Kesiapan Operasi Hopal Toba dan Pengamanan VVIP

Warta TNI

Dukung Program Unggulan Kasad, Babinsa Dampingi Petani Di Desa Binaan

Warta TNI

Panglima TNI : Dimanapun TNI Berada Harus Bermanfaat Bagi Masyarakat

Warta TNI

Dikukuhkan Jadi Duta Bapak Asuh Anak Stunting, Dandim 0415/Jambi : Penghargaan Ini Menjadi Motivasi Dalam Menanggulangi Stunting di Kota Jambi

Warta TNI

Korem 042/Gapu Gelar Upacara Bendera 17-An, Irup Sampaikan Amanat Kasad

Warta TNI

Saksikan! Pagelaran Wayang Kulit Di Lapangan Korem Gapu Jambi

Warta TNI

Sukacita Anak SD Sambut Satgas TNI 142/KJ

Warta TNI

Prajurit Kodim 0403/OKU Ajak Warga Bersihkan Mushola