Warnai Hardikal Ke-78, Gowes Navy Fun Bike 15 Km Keliling Markas TNI AL Ini Kata Bakal Calon Walikota Jambi Budi Setiawan Usai Bertemu Dengan Fadhil Arief Profile Budi Setiawan, Anak Kolong, Meniti Karir Merangkak dari Bawah Kodim 0729/ Bantul Raih Juara 1 Lomba Karya Jurnalistik TMMD Kategori Media Elektronik Dansatgas Babinsa Koramil 418-08/Sako Gercep Bantu Pencarian Bocah Tenggelam Di Sungai Borang

Home / Warta TNI

Rabu, 5 Juli 2023 - 20:16 WIB

Cinta Kasih TNI Di Perbatasan RI-PNG, Satgas Yonif 725/Woroagi Bagikan Sembako Kepada Anak Yatim

SRIWIJAYADAILY.CO.ID ~ Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 725/Woroagi yang berada di Pos Kombut melaksanakan kegiatan pembagian sembako kepada warga dan santunan kepada anak yatim di Kampung Mukbiran, Distrik Kombut, Kab. Boven Digoel, Papua Selatan, Rabu, (5/7/2023).

Hal tersebut diungkapkan Komandan Satgas (Dansatgas) Yonif 725/Woroagi Letkol Inf Syafruddin Mutasidasi, S.E., dalam keterangannya.

“Pembagian sembako dan santunan kepada anak-anak yatim di Kampung Mukbiran ini dilaksanakan dengan tujuan untuk membantu dan saling berbagi dengan masyarakat setempat khususnya dengan warga di wilayah penugasan,” ujar Dansatgas.

Baca :  Tanamkan Rasa Cinta Tanah Air, Satgas Pam Puter Enggano Bekali Wasbang Siswa SMPN 17 Enggano

Tak hanya itu, Dansatgas juga mengatakan bahwa kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka menjelang purna tugas Satuan Yonif 725/Wrg yang bertugas di wilayah perbatasan Papua selatan, khususnya di wilayah Kab. Boven Digoel.

Baca :  Danrem 042/Gapu Pimpin Apel Gelar Pasukan Pam VVIP Kunker Presiden RI di Wilayah Jambi

“Kegiatan ini merupakan wujud kecintaan TNI khususnya Satgas Yonif 725/Woroagi kepada masyarakat yang berada di wilayah perbatasan Papua,” tutupnya.

Tampak terlihat, masyarakat Kampung Mukbiran terlihat sangat antusias dan sangat senang dengan adanya kehadiran Satgas Yonif 725/Woroagi.

Bapak Alfons Awungba selaku Kepala Kampung Mukbiran dan masyarakat setempt mengucapkan terima kasih atas kegiatan yang dilakukan Satgas Yonif 725/Woroagi.

Baca :  Pastikan Kesiapsiagaan, Kasad Dampingi Panglima TNI dan Kapolri Cek Prajurit

“Kami mengucapkan terima kasih setinggi-tingginya kepada Bapak-bapak TNI atas pemberian amplop kepada anak-anak kami dan juga bantuan sembako yang telah diberikan kepada kami semoga Tuhan Yang Maha Esa senantiasa melindungi dan memberkati langkah Bapak TNI, hidup TNI,” ungkap Kepala Kampung beserta warga. (Pendam XVII/Cenderawasih)

Share :

Baca Juga

Warta TNI

TMMD ke-115 Siap Dibuka, Progres Pra TMMD Capai 44 Persen

Warta TNI

Inflasi Dapat Timbulkan Desintegrasi Bangsa

Warta TNI

Pengabdian Tanpa Batas, Satgas TNI 113/JS Beri Bantuan Pengobatan Gratis

Warta TNI

Kasad : TNI AD Harus Dapat Berikan Perlindungan dan Keamanan IKN Sebagai Center of Gravity

Warta TNI

Olahraga Mempererat Silaturahmi di Makodiklatad

Warta TNI

Satgas Pamtas Yonif 126/KC Tingkatkan Kesejahteraan Pangan Masyarakat di Wilayah Papua

Warta TNI

Deninteldam I/BB Berhasil Temukan Gudang Pengoplosan Ribuan Sak Pupuk Ilegal

Warta TNI

Bersama Masyarakat, Korem 043/Gatam Gelar Shalat Idul Fitri 1 Syawal 1444 H