Halal Bihalal Pepabri Kota Jambi, Tingkatkan Tali Silaturahmi dan Persaudaraan Kasad : Kita Keroyok Ramai-Ramai, Demi Sejahterakan Petani Komandan Korem 042/Gapu Brigjen TNI Rachmad Pimpin Sertijab Dandim Kerinci Dahaga Prestasi Bangsa, Pangdam II/Swj dan Ribuan Warga Nobar Final AFC-U23 Dankodiklatal Sambut Hangat Kehadiran Dirlitbang Pusjiantralitbang Mabes TNI

Home / Warta TNI

Minggu, 9 Juli 2023 - 19:26 WIB

Dansatgas Pamtas RI-PNG Statis Yonif 511/DY Tinjau Langsung Pembangunan Pos Yanggandur

SRIWIJAYADAILY.CO.ID ~ Kunjungan kerja Komandan Satgas (Dansatgas) Pamtas RI-PNG Yonif 511/DY Letkol Inf Rully Noriza, S.I.P. M.I.P., ke Pos Yanggandur di Kampung Yanggandur, Distrik Sota, Kab. Merauke, Papua selatan, Minggu (9/7/2023).

Kunjungan Dansatgas Yonif 511/DY bertujuan untuk meninjau pelaksanaan proyek pembangunan Pos Yanggandur. Dansatgas meninjau pentahapan pembangunan dari pemasangan batu dinding, saluran air, dan pembangunan tanggul.

Baca :  Koramil Telanaipura Bertekad Gaungkan Program Gerakan Ayo Menanam

Dansatgas juga mengecek segala macam bahan material untuk pembangunan mulai dari pasir, bata, kayu dan besi. Dansatgas mengungkapkan, pembangunan fasilitas Pos Yanggandur tersebut untuk mendukung kebutuhan Satgas Pamtas RI-PNG khususnya personil Pos Yanggandur kedepannya.

“Saya mengecek proses pembangunan yang sudah berjalan kurang lebih 2 bulan serta meninjau material yang digunakan dalam pembangunan agar disesuaikan dengan anggaran yang sudah dibuat. Pembangunan ini juga merupakan program dari Komando Atas, untuk kelancaran pelaksanaan operasi Satgas berikutnya,” ucap Dansatgas.

Baca :  Babinsa Koramil Pasar Laksanakan Komsos Kreatif Bangun Keakraban

Peninjauan tersebut dilakukan Dansatgas Yonif 511/DY disela kunjungan kerjanya ke Pos Yanggandur dengan didampingi Danpos Yanggandur beserta, pengawas dari Zidam XVII/Cenderawasih dan Bapak Soni selaku pelaksana pembangunan dari PT. Bumi Cendrawasih Perkasa.

Dalam kesempatan tersebut, Dansatgas juga menghimbau kepada Bapak Soni selaku pelaksana dari PT. Bumi Cenderawasih Perkasa agar memperhatikan setiap bagian-bagian dalam pembangunan Pos Yanggandur dan harus disesuaikan dengan RAB yang dikeluarkan oleh Zidam XVII/Cenderawasih.

Baca :  Kasad : TNI AD Konsisten Lestarikan Lingkungan

“Kami berharap agar PT. yang sudah dipercaya oleh Kodam XVII/Cenderawasih dalam bidang pembangunan agar tetap terus bekerja lebih baik dan berkualitas,” tutupnya. (Pendam XVII/Cenderawasih)

Share :

Baca Juga

Warta TNI

Peringati 32 Tahun Pengabdian Akabri 91 Untuk Negeri, Danrem 042/Gapu dan Kapolda Jambi Ikuti Puncak Baksos Kesehatan Melalui Vicon

Warta TNI

Satgas Pamtas RI-Mly Yon Arhanud 12/Sbp Ajak Siswa SMA Senam SKJ

Warta TNI

Atasi Kesulitan Rakyat, Prajurit Kodim 0405/Lahat Hadir Dan Gelar Karya Bhakti

Warta TNI

Kasrem 042/Gapu Pimpin Apel Kesiapan Pam Kunjungan Ibu Negara

Warta TNI

Serma Reky Kenalkan Pengetahuan Survival Kepada Peserta Bintalfisdis

Warta TNI

Peringati HUT Ke – 77, Persit KCK PD II/Sriwijaya Ziarah Ke Taman Makam Pahlawan

Warta TNI

TMMD Ke-114 Kodim 0417/Kerinci TA 2022 Resmi Ditutup

Warta TNI

Satgas TNI 142/KJ Lakukan Ini, Anak-anak di Papua Tersenyum Lebar