Babinsa Ampel Hadiri Tradisi Grebeg Air Bersih Halal Bihalal Ala Pendam II/Swj Dengan Disperkim Sumsel Uji Kemampuan Fisik dan Mental Siswa Diktukba, Dodik Secaba Gelar Latihan Lintas Medan Kaajendam II/Swj Pimpin Acara Tradisi Korps Raport Masuk & Pindah Satuan Kodim 0416/Bute Gelar Latihan Simulasi Penanggulangan Bencana Banjir

Home / Warta TNI

Jumat, 6 Oktober 2023 - 09:43 WIB

HUT TNI Ke-78, Koramil Tungkal Ulu Serahkan Hasil Program Bedah Rumah

SRIWIJAYADAILY.CO.ID – Masih dalam momentum peringatan HUT TNI ke-78 Tahun 2023. Koramil 419-02/Tungkal Ulu Kodim 0419/Tanjab menyerahkan kunci rumah hasil karya bakti TNI yakni bedah rumah tidak layak huni (RTLH) milik Ali Imron warga Desa Lubuk Lawas, Kecamatan Batang Asam, Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Kamis (5/10/2023).

Program rehab RTLH kali ini bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan membantu masyarakat kurang mampu dalam memperbaiki kondisi rumahnya.

Bersamaan dengan hal tersebut Danramil Kapten Inf Boimin dan Anggota memberikan tali asih bantuan sembako dalam rangka HUT TNI Ke-78 di wilayah Koramil 02/Tungkal Ulu Kodim 0419/Tanjab.

Baca :  TMMD Ke-119 di Wilayah Kodim 1418/Mamuju Resmi Ditutup

Kapten Inf Boimin menyampaikan terimakasih atas dukungan semua pihak yang telah mendukung suksesnya kegiatan bedah rumah sehingga kini keluarga bapak Imron memiliki hunian yang lebih nyaman.

“TNI adalah bagian dari masyarakat yang manunggal dengan rakyat jadi apapun kesulitan rakyat menjadi tanggungjawab kita untuk membantu. Kita berharap dengan adanya bedah rumah ini masyarakat dapat terbantu, apabila tadinya tidak layak huni kini menjadi layak huni dengan bersinergi bersama semua pihak,” ujarnya.

Baca :  Perkuat Landasan Moral, Kodam II/Sriwijaya Peringati Isra' Mi'raj 1445 H

Selain itu, terkait bantuan sembako kepada warga tidak mampu juga menjadi salah satu wujud kepedulian TNI dengan masyarakat dalam rangka memperingati HUT TNI Ke-78 Tahun 2023.

“Terakhir, di usia TNI yang ke-78. Tentunya TNI akan terus berkomitmen menjaga keutuhan NKRI mengabdi untuk bangsa dan negara. Kemudian sejalan dengan tema HUT TNI tahun ini yakni mengusung tema “TNI Patriot NKRI, Pengawal Demokrasi Untuk Indonesia Maju”’ maka dapat kita implementasikan dengan terus membangun membangun sinergitas bersama seluruh lapisan masyarakat,” imbuhnya.

Baca :  Pimpin Sertijab Kasrem, Danrem172/PWY : Mutasi Jabatan di Lingkungan Militer adalah Hal yang Biasa

Sementara itu,  Imron penerima program karya bakti bedah rumah mengucapkan terima kasih kepada Komandan Koramil Tungkal Ulu dan seluruh Anggota yang telah membantu mewujudkan impiannya untuk memiliki hunian atau rumah yang nyaman baginya.

“Terimakasih banyak pak Danramil, pak Babinsa serta semua pihak yang telah ikut membantu kami, Semoga kebaikan yang diberikan mendapat balasan pahala dari Allah, S.W.T, Aamiin,” tutupnya.

Share :

Baca Juga

Warta TNI

Satgas Yonif 721/Mks Turut Serta Dalam Menyukseskan Turnamen Olahraga di Kabupaten Lanny Jaya

Warta TNI

Usai Pembukaan TMMD ke-117, Kodim 0416/Bute Gelar Bakti Sosial Di Desa Talang Silungko

Warta TNI

Kepedulian Satgas Yonif 310/KK Bersama Warga Benahi Jalan Rusak Di Perbatasan RI-PNG

Warta TNI

Dandim 0309/Solok, Lepas Peserta Lomba Lari 10 K Bareh Randang Internal Challenge l

Warta TNI

Kodim 0415/Jambi Terima Sosialisasi Opsgaktib Dari Denpom II/2 Jambi

Warta TNI

Brigjen TNI Supriono Resmi Jabat Komandan Korem 042/Gapu

Warta TNI

Gerak Cepat, Babinsa Bersama Masyarakat Atasi Tanah Longsor di Desa Lubuk Kayu Aro

Warta TNI

Bahas Pekembangan Situasi Papua, Pangdam Cenderawasih Gelar Pertemuan Bersama ASBS dan Tokoh Adat Suku Sentani