Prajurit Yonif 144/Jaya Yudha Melaksanakan Lomba Memasak Peringati HUT KORPRI Ke-52 Tahun 2023, PNS TNI Kodam II/Sriwijaya Menggelar Acara Syukuran Resmi Jadi Kepala Staf TNI AD, Jenderal Maruli Simanjuntak Pastikan TNI AD Netral di Pemilu 2024 Babinsa Ajak Warga Berdayakan Sampah Menjadi Tabungan Emas Gaspoll, Hari Pertama Kerja Danrem 042/Gapu Laksanakan Program Kodam II/Sriwijaya Masuk Kampus

Home / Warta TNI

Kamis, 28 Juli 2022 - 19:01 WIB

Ringankan Beban Hidup Warga Di Papua, Satgas TNI 711/Rks Bagi Beras

Keerom (SRIWIJAYADAILY) – Sebagai bentuk kepedulian terhadap warga binaannya, Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 711/Rks Brigif 22/OM Pos Yetti memberikan bantuan berupa beras kepada warga di Kampung Yetti, Distrik Arso Timur, Kabupaten Keerom, Papua, Kamis (28/07/2022).

Hal tersebut disampaikan Danpos Yetti Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 711/Rks Letda Inf Herry dalam keterangannya.

Danpos mengungkapkan selama ini sering melakukan komunikasi sosial dengan warga sekitar dan melihat warga biasa berkebun sudah mulai jarang dikarenakan datangnya musim cuaca pancaroba cuaca tidak mendukung.

Baca :  Kodim 0420/Sarko Adakan Dapur Masuk Sekolah Di Merangin

“Saya berinisiatif untuk membantu kebutuhan sehari-hari kepada warga dengan memberikan bantuan beras,” pungkasnya.

Tampak terlihat dipimpin oleh Serda Rendi beserta 10 anggota lainnya membagikan beras kepada warga di kampung perbatasan RI-PNG.

”Ini merupakan wujud perhatian personel Satgas Pos Yetti terhadap warga yang berada di kampung dalam wilayah perbatasan RI-PNG, diharapkan dengan bantuan yang diberikan dapat mengurangi beban ekonomi warga. Walaupun kami berikan masih terbatas jumlahnya, semoga bermanfaat sehingga keberadaan Satgas ditengah-tengah masyarakat dapat dirasakan secara langsung,” ucap Danpos.

Baca :  Danrem 043/Gatam Ikuti Rakornis TMMD Ke-118 TA 2023

”Kami berharap pemberian bantuan berupa beras ini dapat membantu meringankan beban hidup dan kebutuhan ekonomi warga,” harap Letda Inf Herry.

Seluruh personel Satgas Pos Yetti memang dikenal oleh masyarakat sekitarnya bahwa kerap berkunjung membagi-bagikan bantuan, bahkan bahu membahu membuat kegiatan positif lainnya.

Sementara itu, Bapak Otovianus Kres (61) selaku salah satu warga yang diberikan bantuan mengungkapkan mewakili warga di Kampung Yetti merasa bersyukur dan berterima kasih atas bantuan yang diberikan oleh Prajurit Pos Yetti Satgas Pamtas Yonif 711/Rks kepada warga Yetti.

Baca :  Pangdam II/Sriwijaya Pimpin Pengamanan Kunjungan Presiden RI Di Sumatera Selatan

”Kami mengakui, bantuan ini sangat membantu untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Kami berharap dengan bantuan ini bisa tercipta suasana yang harmonis antara Satgas Pamtas dengan warga sekitar dan juga menjadi ladang amal bagi Bapak-bapak sekalian,” kata Otovianus kres.

Otentifikasi : Pendam XVII/Cenderawasih.

Share :

Baca Juga

Warta TNI

Korem 042/Gapu Laksanakan Upacara 17-an Bulan Februari 2023

Warta TNI

Danrem 045/Gaya Ikuti Sosialisasi Tentang Pembentukan Komponen Cadangan Wilayah Kodam Sriwijaya

Warta TNI

Panglima TNI Olahraga Bersama Ribuan Prajurit dan PNS TNI

Warta TNI

Hadiri Pemilihan Ketua RT diwilayah Binaan, Ini Harapan Babinsa Kelurahan Cempaka Putih

Warta TNI

HUT Persit Ke-77, Persit KCK Cabang XXVI Dim 0419 Gelar Donor Darah

Warta TNI

Bersama Masyarakat Selalu Humanis, Satgas TNI 405/SK Miliki Budaya Senyum, Salam Dan Sapa

Pendam XVII Cenderawasih

Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Izak Pangemanan Sambut Kedatangan Wapres RI Di Bandara Sentani

Kodim 0419 Tanjab

Satgas TMMD KE-118 Kodim 0419/Tanjab Mulai Renovasi Madrasah Nurul Fallah