Budi Setiawan Bakal Gelar Nobar Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan di Media Center, Terbuka untuk Umum Tutup Apel Dansat 2024, TNI AD Lepas Tukik dan Burung ke Alam Liar Babinsa Ampel Hadiri Tradisi Grebeg Air Bersih Halal Bihalal Ala Pendam II/Swj Dengan Disperkim Sumsel Uji Kemampuan Fisik dan Mental Siswa Diktukba, Dodik Secaba Gelar Latihan Lintas Medan

Home / Warta TNI

Minggu, 26 Juni 2022 - 22:24 WIB

Kodam XVII/Cenderawasih Gelar Sidang Parade Calon Taruna Akmil TA 2022

SRIWIJAYADAILY.CO.ID – Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Teguh Muji Angkasa, S.E., M.M., yang diwakili oleh Kasdam XVII/Cenderawasih Brigjen TNI R. Sidharta Wisnu Graha, S.E., memimpin Sidang Parade Pemilihan Calon Taruna Akademi Militer (Akmil) TA 2022 Tingkat Panda Kodam XVII/Cenderawasih, bertempat di Aula Tony A. Rompis Makodam XVII/Cenderawasih, Minggu (26/06/2022).

Demikian disampaikan Kapendam XVII/Cenderawasih Letkol Kav Herman Taryaman, S.I.P, M.H. dalam keterangannya.

Kapendam XVII/Cenderawasih Letkol Kav Herman Taryaman, S.I.P, M.H., menerangkan dalam Parade Tingkat Panda Kodam XVII/Cenderawasih diikuti sebanyak 61 orang Calon Taruna Akmil TA 2022.

Baca :  Kodim 0416/Bute Gelar Latihan Simulasi Penanggulangan Bencana Banjir

“Nantinya akan dipilih calon-calon terbaik dan memenuhi kriteria untuk melanjutkan seleksi tingkat pusat,” pungkas Kapendam XVII/Cenderawasih.

Sementara itu, Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Teguh Muji Angkasa, S.E., M.M., dalam amanatnya yang dibacakan oleh Kasdam XVII/Cenderawasih Brigjen TNI R. Sidharta Wisnu Graha, S.E., menyampaikan sidang parade yang diselanggarkan tersebut merupakan rangkaian seleksi awal penerimaan Calon Taruna Akmil yang nantinya akan masuk dalam seleksi tingkat Panitia Pusat.

Baca :  Sakit di RS AK Gani, Pangdam II/Swj Besuk Ajudan

“Kita harus benar-benar selektif, memedomani aturan dan prosedur yang sudah ditetapkan dengan prinsip transparan, adil, dan terhormat, sehingga Calon Taruna dari Kodam XVII/Cenderawasih memang betul-betul berkualitas dan dapat dipertanggungjawabkan,” tegas Kasdam XVII/Cenderawasih Brigjen TNI R. Sidharta Wisnu Graha, S.E.

Lebih lanjut, Kasdam XVII/Cenderawasih mengatakan dengan seleksi yang bagus dan profesional maka akan mendapatkan Calon Perwira TNI yang berkualitas sehingga menepis stigma buruk yang menganggap bahwa untuk menjadi seorang prajurit TNI membutuhkan biaya atau harus dengan cara-cara yang tidak prosedural dan tidak benar.

Baca :  Kasum TNI Pimpin Serah Terima Jabatan Kapusada TNI

“Apalagi Calon Taruna akan memimpin satuan jajaran TNI pada masa depan, jadi saya berharap untuk senantiasa bertindak jujur, adil, dan transparan sesuai dengan peraturan yang berlaku dalam melakukan seleksi,” harap Kasdam XVII/Cenderawasih.

Sumber : Pendam XVII/Cenderawasih.

Share :

Baca Juga

Warta TNI

Bedah Rumah Program TMMD Bantu Kesejahteraan Warga Desa

Warta TNI

Aparat TNI Di Asmat Bantu Para Guru Mengajar Anak-Anak Buta Huruf

Warta TNI

Antisipasi Bahaya Karhutla, Babinsa Rutin Melaksanakan Patroli Bersama Warga

Warta TNI

Belasan Paket Sabu Berhasil Diamankan Kodim Rejang Lebong

Warta TNI

38 Perwira Tinggi TNI Dimutasi, Wakasad sampai Danjen Kopassus Berganti

Warta TNI

116 Siswa Dikmata Kodam II/Sriwijaya Dilantik Menjadi Prajurit TNI AD

Warta TNI

Wujud Peduli Terhadap Warga Perbatasan, Satgas Pamtas Yonif 645/GTY Berikan Layanan Kesehatan dan Baksos

Warta TNI

Kodim 0415/Jambi Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW