Halal Bihalal Ala Pendam II/Swj Dengan Disperkim Sumsel Uji Kemampuan Fisik dan Mental Siswa Diktukba, Dodik Secaba Gelar Latihan Lintas Medan Kaajendam II/Swj Pimpin Acara Tradisi Korps Raport Masuk & Pindah Satuan Kodim 0416/Bute Gelar Latihan Simulasi Penanggulangan Bencana Banjir Ciptakan Lingkungan Bersih Dan Sehat, Anggota Kodim 0416/Bute Laksanakan Pembersihan Pangkalan

Home / Warta TNI

Kamis, 2 Maret 2023 - 19:23 WIB

Kolaborasi Babinsa dan Mahasiswa Bersama Warga Gotong Royong Bersihkan Bantaran Sungai di Kecamatan Pelayangan

Foto. Babinsa Koramil 415-07/Pelayangan Sertu Indra bersama Masyarakat dan mahasiswa bergotong royong bersihkan bantaran Sungai di Kelurahan Arab Melayu Kecamatan Pelayangan Kota Jambi, Kamis (2/3/23)./Ist

Foto. Babinsa Koramil 415-07/Pelayangan Sertu Indra bersama Masyarakat dan mahasiswa bergotong royong bersihkan bantaran Sungai di Kelurahan Arab Melayu Kecamatan Pelayangan Kota Jambi, Kamis (2/3/23)./Ist

SRIWIJAYADAILY.CO.ID – Babinsa Koramil 415-07/Pelayangan Kodim 0415/Jambi bersama Masyarakat dan mahasiswa bergotong royong membersihkan bantaran Sungai di Kelurahan Arab Melayu Kecamatan Pelayangan Kota Jambi, Kamis (2/3/23).

Sampah merupakan Masalah yang tidak asing bagi lingkungan sekitar, disebabkan karena padatnya penduduk terutama apabila Warga kurang disiplin dalam membuang sampah,

Disinilah Babinsa melihat peran serta tanggungjawabnya dalam mengajak dan menumbuhkan kesadaran Masyarakat untuk membuang sampah pada tempatnya.

Baca :  TNI Hadir Air Mengalir, TMMD Kodim 0426/Tulang Bawang Wujudkan Air Bersih Untuk Masyarakat

“Kita bersama Masyarakat dan Mahasiswa bergotang royong membersihkan Bantaran Sungai Batanghari dari plastik plastik bekas makanan serta sampah Rumah Tangga,” ungkap Indra.

Sertu Indra juga menambahkan sampah akan memberi nilai ekonomis apabila dengan pengelolaan yang tepat yaitu dengan cara memisahkan antara sampah plastik dan sampah rumah tangga dan hasilnya ditabung di Bank sampah, sehingga akan sedikit membantu perekonomian Masyarakat.

Baca :  Blusukan Hingga ke Dusun, Kadispenad Cek Pelaksanaan TMMD di Bantul

Sertu Indra menghimbau agar masyarakat selalu menjaga budaya Gotong Royong, sehingga lingkungan tetap bersih dan sehat, karena tidak ada pekerjaan berat apabila diselesaikan dengan bergotong royong, ujarnya.

“Kegiatan seperti ini merupakan salah satu cara untuk mempererat tali silaturahmi antar masyarakat, dan Mahasiswa untuk berperan aktif dalam kegiatan kegiatan kemanusiaan,” pungkasnya.

Ditempat terpisah, Dandim 0415/Jambi Kolonel Inf Marsal Denny melalui Danramil 07/Pelayangan Kapten Inf Rilman saat dikonfirmasi awak media mengatakan bahwa kegiatan yang dilakukan Babinsanya ini adalah suatu bentuk pembinaan di wilayah yang bertujuan menjalin kedekatan antara Babinsa dan masyarakat setempat, guna menciptakan kebersihan lingkungan.

Baca :  Terima Brevet Hiu Kencana, Panglima TNI dan Kasad Resmi Jadi Warga Kehormatan TNI AL

“Serta membangkitkan rasa cinta serta kepedulian terhadap lingkungan kepada adik-adik yang sedang melaksanakan KKN, dimana nantinya mereka akan hidup bermasyarakat serta menjadi motivator dimanapun mereka tinggal,” jelasnya. (dimjambi)

Share :

Baca Juga

Warta TNI

Pastikan Kondusifitas Keamanan, Satgas Yonif 125/SMB Gelar Patroli Gabungan Di Seluruh Jajaran Pos

Warta TNI

Bangun Generasi Cerdas Berkualitas, Satgas Yonif Raider 142 Ajari Anak Papua Membaca

Warta TNI

Kasad Tinjau Pembangunan Fasilitas dan Barak Prajurit

Warta TNI

Terima Penghargaan Dari Bupati Merauke, Dansatgas Yonif 511/DY : Ini Kejutan Tak Terduga  

Warta TNI

Dandim 1710/Mimika Anjangsana Ke Masyarakat Suku Nduga

Warta TNI

Hadiri Pertemuan Forum RT Se-Kelurahan Handil Jaya, Ini Pesan Babinsa Koramil Jambi Selatan

Warta TNI

Yonif 144/JY Raih Juara I Kompetisi Sepak Bola Piala Askab

Warta TNI

Danrem 042/Gapu Yasinan Bersama Anak Panti Asuhan Bhadar Garuda Putih