Budi Setiawan Bakal Gelar Nobar Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan di Media Center, Terbuka untuk Umum Tutup Apel Dansat 2024, TNI AD Lepas Tukik dan Burung ke Alam Liar Babinsa Ampel Hadiri Tradisi Grebeg Air Bersih Halal Bihalal Ala Pendam II/Swj Dengan Disperkim Sumsel Uji Kemampuan Fisik dan Mental Siswa Diktukba, Dodik Secaba Gelar Latihan Lintas Medan

Home / Politik

Minggu, 31 Maret 2024 - 08:11 WIB

Cek Endra Imbau para Kader dan Simpatisan Partai Golkar agar Menangkan Budi Setiawan pada Pilwako  Jambi

SRIWIJAYADAILY JAMBI – Ketua DPD Partai Golkar Provinsi Jambi, H Cek Endra (CE), menghimbau para kader dan simpatisan Partai Golkar agar memenangkan Budi Setiawan, pada pemilihan Wali Kota Jambi, November mendatang.

Himbauan itu disampaikan CE pada acara buka puasa bersama, dan pemberian santunan kepada anak Panti Asuhan Baiturrahman Kota Jambi, Sabtu 30 Maret 2024.

CE adalah politisi Partai Golkar dari Dapil Provinsi Jambi yang meraih suara terbanyak pada Pemilu 2024. Dia sangat yakin Budi Setiawan bisa duduk sebagai Wali Kota Jambi periode 2025 – 2030.

Baca :  Ingin Lebih Dekat dengan Warga, Babinsa Kodim 0415/Jambi ikuti Kegiatan "Goras Untung"

“Mari bersama-sama kita berjuang memenangkan Budi Setiawan pada Pilwako Jambi nanti,” ajak mantan Bupati Sarolangun dua periode itu.

Himbauan dan keyakinan CE ini bukan mimpi. Faktanya, partai berlambang pohon beringin itu sukses memenangkan pemilihan legislatif pada 14 Februari lalu.

Pada pemilu kali ini Partai Golkar berhasil mendudukan delapan kadernya di DPRD Kota Jambi. Posisi ketua DPRD Kota Jambi pun menjadi milik Golkar. Itu didapat di masa Budi Setiawan menjabat Ketua Partai Golkar Kota Jambi.

“Selamat untuk Golkar Kota Jambi menjadi pemenang. Ini peluang kita. Saya menghimbau para kader, simpatisan dan masyarakat Kota Jambi sepenuhnya mendukung adinda Budi Setiawan menjadi Wali Kota Jambi,” ungkap CE.

Baca :  Kodim Tulang Bawang Siaga Menghadapi Banjir

Sementara itu, Budi Setiawan sendiri menyatakan kesiapannya maju pada pemilihan Wali Kota Jambi. Dia bertekad bisa memberi manfaat untuk masyarakat Kota Jambi.

“Saya siap menjadikan Kota Jambi lebih maju dan berkembang di segala bidang,” ujar pria yang telah mengharumkan nama Kota Jambi dan Provinsi Jambi di bidang olahraga itu.

Mantan Ketua Umum KONI Kota Jambi yang kini menjabat Ketua Umum KONI Provinsi Jambi ini telah menghibahkan dirinya untuk Kota Jambi.

Baca :  Demokrat Kota Jambi : Budi Setiawan yang Pertama Mungkin Ini Kode

“Semoga saya bisa bermanfaat bagi masyarakat Kota Jambi. Saya pasti bekerja keras demi kemajuan pembangunan Kota Jambi,” ujarnya.

Acara buka puasa bersama itu diadakan DPD Partai Golkar Kota Jambi, di kantornya, dalam rangka meningkatkan tali silaturahmi dan memupuk rasa kebersamaan dengan para kader dan simpatisan Partai Golkar serta masyarakat Kota Jambi.

Acara ini juga dihadiri oleh Ketua Partai Golkar Kabupaten Muarojambi Ivan Wirata, serta pengurus DPD Partai Golkar Kota Jambi dan Provinsi Jambi.(**/)

Share :

Baca Juga

Politik

Demokrat Kota Jambi : Budi Setiawan yang Pertama Mungkin Ini Kode

Politik

Maju Bakal Calon Walikota, Budi Setiawan Siap Hibahkan Diri Bagi Masyarakat Kota Jambi

Politik

Budi Setiawan Ambil Formulir Pendaftaran Cawako Ke PDI Perjuangan Kota Jambi

Nasional

Jenderal Pilot Jet Tempur M Syauqi Jadi Kapten Timnas AMIN, Ini Daftar Lengkapnya

Politik

Menuju DPRD Jambi, Caleg PKS Ahmad Syukri Dapat Doa dan Dukungan dari Ratusan Ulama dan Tokoh Masyarakat

Politik

5 Kandidat Ramaikan Bursa Pilwako Jambi 2024, Budi Setiawan Orang Pertama Ambil Formulir di Demokrat

Politik

CE Via Budi Setiawan, “Kuda Hitam” di Pilwako Jambi

Politik

Budi Setiawan, Anak Pensiunan TNI Menapaki Perjalanan Hidup Menuju Kota Jambi BerBUDI