Halal Bihalal Ala Pendam II/Swj Dengan Disperkim Sumsel Uji Kemampuan Fisik dan Mental Siswa Diktukba, Dodik Secaba Gelar Latihan Lintas Medan Kaajendam II/Swj Pimpin Acara Tradisi Korps Raport Masuk & Pindah Satuan Kodim 0416/Bute Gelar Latihan Simulasi Penanggulangan Bencana Banjir Ciptakan Lingkungan Bersih Dan Sehat, Anggota Kodim 0416/Bute Laksanakan Pembersihan Pangkalan

Home / Warta TNI

Minggu, 11 Juni 2023 - 09:54 WIB

Kodim 0415/Jambi Berkolaborasi Dengan Pengurus IKA SMAN 3 Kota Jambi Gelar Donor Darah dan Penyerahan Tali Asih Keluarga Stunting

Panglima Kodam II/Sriwijaya Mayjen TNI Hilman Hadi, S.I.P., M.B.A., M.Han., saat melaksanakan donor darah dan penyerahan tali asih kepada keluarga stunrting/ FOTO : F1R

Panglima Kodam II/Sriwijaya Mayjen TNI Hilman Hadi, S.I.P., M.B.A., M.Han., saat melaksanakan donor darah dan penyerahan tali asih kepada keluarga stunrting/ FOTO : F1R

Jambi, sriwijayadaily.co.id  – Pasiter Kodim 0415/Jambi Mayor Inf Beni selaku koordinator Baksos donor darah dan Penyerahan Tali Asih Keluarga Stunting pada acara pelantikan Pelantikan Pengurus Ikatan Keluarga Alumni SMAN 3 (IKA) Kota Jambi Periode 2023 – 2026 di EV Garden (UKA) Paal Merah Kota Jambi, Sabtu (10/06), mengucapkan terimakasih kepada seluruh peserta yang telah berpartisipasi aktif dalam memberikan sumbangsihnya bagi masyarakat melalui donor darah dan peduli kepada Anak Stunting.

“Kegiatan yang bekerjasama dengan PMI Kota Jambi serta Panitia Acara Pelantikan Pengurus Ikatan Keluarga Alumni SMAN 3 (IKA) Kota Jambi merupakan bentuk kepedulian TNI bersama elemen masyarakat di Wilayah Kota Jambi,” kata Beni.

Baca :  Jaga Fisik Tetap Prima, Satgas Kizi TNI Konga XXXVII-J Ikuti Lomba Lari 10K Run EUTM

Kegiatan Donor darah dilaksanakan untuk menumbuhkan kepedulian dan empaty kepada sesama yang membutuhkan bantuan, sekaligus membuat pola hidup sehat. dengan kegiatan donor rutin ini sesungguhnya akan membuat tubuh menjadi segar dan darah kita menjadi fresh.

“Dengan mendonorkan darah, kita tidak hanya membantu sesama manusia yang membutuhkan darah, tetapi juga berdampak pada kesehatan tubuh kita yang Insya Allah semakin sehat,” ungkapnya.

Masih menurut Mayor Beni disamping Kegiatan donor darah ini, Panitia juga merenyerahkan Tali Asih kepada Keluarga Stunting yang berada di Kota Jambi. Menurutnya kegiatan ini benar-benar kegiatan yang positif, riil, dan sangat dibutuhkan sekali oleh warga yang anaknya menderita stunting.

Baca :  Satgas Yonif 125/SMB Bangun Taman Wisata Dan Budi Daya Anggrek Untuk Masyarakat Wonggi

Disamping itu, kegiatan Baksos Donor Darah ini merupakan bukti nyata bahwa Kodim 0415/Jambi bersama Panitia Alumni SMAN 3 Kota Jambi sangat memberikan perhatian yang serius terhadap kebutuhan nyata warga masyarakat terkait minimnya persediaan darah di hampir semua rumah sakit.

Di pelaksanaan kegiatan donor darah tersebut terkumpul 40 kantong darah yang berasal dari anggota TNI/Polri maupun Alumni SMAN 3 Kota Jambi, sedangkan untuk tali asih kita siapkan 50 paket makanan sehat untuk keluarga stunting.

Hadir pada acara tersebut selain Panglima Kodam II/Sriwijaya Mayjen TNI Hilman Hadi, S.I.P., M.B.A., M.Han., selaku Ketua Dewan Pembina Ikatan Keluarga Alumni SMAN 3 (IKA) Kota Jambi Periode 2023 – 2026, juga Kasdam II/Swj Brigjen TNI Ruslan Effendy, S.I.P., yang juga alumni SMA 3 Kota Jambi, Kasrem 042/Gapu Kolonel Inf Ali Aminudin, S.E., M.M., Para Kasi Korem dan Dandim 0415/Jambi Letkol Arm Eko Pristiono S.H., M.I.Pol., Kepala Bulog Bengkulu, Bahtiar selaku Ketua IKA-SMA 3 Kota Jambi periode 2019-2022.

Baca :  Pererat Sinergi, TNI-Polri Olga Bersama

Kemudian Mantan Wakil Bupati Tanjab Barat Amir Syakib, Kepala Sekolah SMA 3 Kota Jambi, Suyadi dan majelis guru serta para perwakilan para alumni pada setiap angkatan. (F1R)

Share :

Baca Juga

Warta TNI

Jaga Kebugaran Tubuh, Danrem 042 Gapu Gowes Bersama Anggota

Warta TNI

Dandim 0422/LB Tinjau Lokasi Tanah Longsor Di Kecamatan Pagar Dewa

Warta TNI

Ketua Persit KCK Koorcab Rem 042 Gelar Pertemuan Anggota

Warta TNI

Aster Kasad : Pelihara Kerja Sama, Sinergitas dan Koordinasi Untuk Sukseskan TMMD ke-116

Warta TNI

Satgas Pamtas Yonarhanud 12/SBP Ajak Anak-Anak Perbatasan Gemar Membaca

Warta TNI

Salat Jumat di Masjid Agung Al-Falah Jambi, Pangdam II/Sriwijaya Ajak Jamaah Perbanyak Syukur

Warta TNI

Sejahterakan Masyarakat, Satgas Yonif 143/TWEJ Kembangkan Usaha Kreatif Di Papua

Warta TNI

Tumbuhkan Jiwa Nasionalisme, Prajurit Yonzipur 2/SG Edukasi Wawasan Kebangsaan di Kampung Pancasila