Satgas Pamtas Statis RI-PNG Yonif 111/KB Ajak Murid Sekolah Wujudkan Mimpi Dan Cita-Cita Satgas Yonif 122/TS Percepat Pembangunan Gereja di Daerah Perbatasan Bersama Warga  Pasukan TNI Polri Gerak Cepat Lakukan Evakuasi Korban OPM Babinsa Komsos Sembari Berbagi Ilmu Cara Beternak Ayam Peduli Terhadap Masyarakat, Satgas Yonif 721/Makkasau Berikan Bantuan Pakaian Untuk Anak-anak Distrik Kanggime

Home / Daerah

Rabu, 23 November 2022 - 08:17 WIB

Panen Cabai Merah Perdana, Gubernur Jambi Apresiasi Poktan Bangun Karya Betara

Gubernur Jambi Al Haris Panen Cabai Merah Perdana di lahan Poktan Bangun Karya Desa Lubuk Terentang, Kecamatan Betara, Tanjab Barat, Selasa (22/11/22). FOTO : Ist.

Gubernur Jambi Al Haris Panen Cabai Merah Perdana di lahan Poktan Bangun Karya Desa Lubuk Terentang, Kecamatan Betara, Tanjab Barat, Selasa (22/11/22). FOTO : Ist.

BETARA, sriwijayadaily.co.id – Gubernur Jambi Al Haris melakukan Panen Cabai Merah Perdana di lahan Poktan Bangun Karya Desa Lubuk Terentang, Kecamatan Betara Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Selasa (22/11/22).

Kegiatan turut dihadiri Bupati Tanjung Jabung Barat H. Anwar Sadat, Wakil Bupati H. Hairan Asisten 2 Gubernur Jambi, Ketua DPRD Tanjung Jabung Barat H. Abdullah, Devuti BANK Jambi, Kabulog Prov Jambi, Perwakilan Polda Jambi Kombes Pol Haris, Dandim 0419/Tanjab, Kapolres, Kasi Intel Kejaksaan Negeri Tanjabbar M. Lutfi, Kadis Holtikultura DTPH Prov dan Tanjab Barat.

Al Haris mengatakan, kegiatan panen cabai merah merupakan salah satu momentum dalam pembangunan pertanian di Provinsi Jambi.

Baca :  Kasum TNI Mewakili Panglima TNI Membuka Bazar Ramadhan 2024

“Panen hari ini menjadi momentum pembangunan sektor pertanian, khususnya dalam meningkatkan produksi cabai merah di Provinsi Jambi yang memotivasi para petani serta memberikan manfaat dan dampak besar terhadap peningkatan kinerja sektor pertanian secara umum, ditandai dengan meningkatnya produktivitas pertanian, yang bermuara pada peningkatan pendapatan dan kesejahteraan petani beserta keluarganya,” paparnya.

Sambung Al Haris gerakan Panen Raya Cabai Merah Perdana dalam rangka mendukung Program Pemerintah dalam Pengendalian Inflasi di Provinsi Jambi  Tahun 2022.

Untuk itu Haris mengapresiasi kelompok tani di Betara yang tetap menanam cabai ditengah kenaikan Bahan Bakar Minyak (BBM), kenaikan harga pupuk dan sarana produksi lainnya tetapi para petani tetap mengupayakan dengan maksimal.

Baca :  Ribuan Warga Hadiri Halal Bihalal Dikediaman Bakal Calon Walikota Jambi Budi Setiawan

“Pemerintah Daerah berkomitmen untuk menjalankan program dan kegiatan yang dapat berdampak langsung kepada petani dan masyarakat. Penyaluran bantuan pemerintah menjadi ujung tombak dalam mempercepat pertumbuhan ekonomi, karena dapat menggerakkan roda perekonomian petani,” tuturnya.

Pada kesempatan ini Al Haris menyerahkan bantuan kepada Poktan bantuan pupuk dan obat-obatan Intensifikasi Cabe Merah APBDP tahum 2022 sekitar 120 orang.

“Kita harapkan bantuan dari Pemprov Jambi kepada petani dapat memberikan kontribusi terhadap peningkatan produksi, produktivitas, dan kontinuitas ketersediaan pasokan cabai merah di Provinsi Jambi. Kita terus berupaya memberikan kontribusi maksimal dan kinerja terbaik sesuai peran dan tugas pokok dan fungsi, untuk membangun dan mendukung keberhasilan pertanian di Provinsi Jambi, khususnya sektor tanaman pangan (padi, jagung dan kedelai), maupun hortikultura (cabai dan bawang merah),” ungkapnya.

Baca :  Kepanitiaan Outbound Senkom Mitra Polri Kota Jambi Resmi Dibubarkan

Tampak hadir juga Kapolsek Betara IPTU Dasep Nurdin Ansori, Camat Betara Toni Hernawan, Kades Se – Kecamatan Betara, Perwakilan dari perusahaan, PT. WKS, PT TGI, PT. Petro China Jabung Ltd. Kelompok Tani Lubuk Terentang dan perwakilan Poktan Kec. Betara dan peserta panen raya.(Ngah)

Share :

Baca Juga

Daerah

HD Temui Pendemo terkait Upah Minimun Provinsi

Daerah

Prihatin Dampak Batubara, SAH Usulkan Pengurangan Kuota Produksi dan Pembatasan Jumlah Angkutan

Daerah

Presiden RI: 29 April dan 4-6 Mei Cuti Bersama Idulfitri 1443 H

Daerah

Gubernur Jambi Lepas Delegasi PWI Provinsi Jambi ke HPN 2023 di Medan

Daerah

Deklarasikan Sekretariat Bersama, Simpul Relawan Anies Di Jambi Bersatu

Daerah

Jambiprima.com Lolos Verifikasi Administrasi Dewan Pers
Pasar Wisata, Pasar Bawah Pekanbaru (Foto: Heru Maindikali/Genpi.co)

Daerah

Tuan Rumah ICCF 2021, Ini 5 Rekomendasi Pusat Oleh-oleh Khas Riau di Pekanbaru

Daerah

Sebanyak 14 Karyawan SPBU Ikuti Pelatihan Peningkatan Pelayanan dan Kinerja